Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kutub Medan Magnet Bumi Menuju Rusia

Kamis, 19 Desember 2019 18:44 WIB

Diagram medan magnet Bumi. Kredit: Vector Stock

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang ilmuwan bingung dengan kutub magnet Bumi menuju Rusia. Tidak seperti kutub geografisnya, kutub medan magnet bumi yang berfungsi sebagai dasar navigasi kita aktif bergerak perlahan-lahan melintasi Kutub Utara Kanada menuju Rusia sejak 1831.

Berita terpopuler lainnya adalah Presiden Rusia Vladimir Putin masih menggunakan Windows XP yang sudah usang di komputer resminya Juga, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Totok Suprayitno menegaskan penggantian Ujian Nasional dari pola sebelumnya bukan coba-coba.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Kutub Utara Medan Magnet Bumi Menuju Rusia, Ilmuwan Bingung

Diagram medan magnet Bumi. Kredit: Vector Stock

Tidak seperti kutub geografisnya, kutub medan magnet bumi yang berfungsi sebagai dasar navigasi kita aktif bergerak.

Kutub magnet utara perlahan-lahan bergerak melintasi Kutub Utara Kanada menuju Rusia sejak 1831, tetapi kecepatannya menuju Siberia dalam beberapa tahun terakhir sekitar 34 mil per tahun telah memaksa para ilmuwan untuk memperbarui World Magnetic Model (Model Magnetik Dunia) - yang digunakan oleh sistem navigasi sipil, NATO, dan militer AS dan Inggris - setahun lebih cepat dari jadwal, sebagaimana dilaporkan CNN, 19 Desember 2019.

Advertising
Advertising

World Magnetic Model 2020 memperkirakan bahwa kutub akan melanjutkan perjalanannya ke Rusia, tetapi sekarang kecepatannya perlahan-lahan menurun menjadi sekitar 24,8 mil per tahun. Sejak ditemukan pada tahun 1831, kutub telah menempuh 1.400 mil.

2. Vladimir Putin Masih Pakai Windows XP Jadul, Ini Sebabnya

Presiden Rusia Vladimir Putin masih menggunakan Windows XP, yang oleh Microsoft sudah dihentikan pelayanannya. (openmedia.io)

Presiden Rusia Vladimir Putin masih menggunakan Windows XP yang sudah usang di komputer resminya. Dalam gambar di Siaran pers Kremlin menunjukkan Putin di kediamannya di Moskow, duduk di dekat layar yang menunjukkan bahwa komputernya masih menjalankan Windows XP.

Padahal Microsoft telah berhenti memberikan dukungan untuk XP pada 2014 dan memperingatkan bahwa komputer yang menjalankan perangkat lunak mungkin lebih rentan terhadap risiko keamanan.

Namun, Rusia memberlakukan batasan pada perangkat lunak asing dan peraturan Moskow dapat mencegah Putin untuk memperbarui, demikian dikabarkan Open Media.

3. Kemendikbud: Ujian Nasional Diganti Asesmen Bukan Coba-Coba

Sejumlah siswa SMA Negeri 4 Medan mengerjakan soal saat mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama, di Medan, Sumatera Utara, Senin, 1 April 2019. Hingga menjelang malam para siswa di sekolah tersebut terus mengerjakan ujian soal Bahasa Indonesia karena jaringan komputer terserang virus, sementara sedikitnya 200 siswa lainnya tidak dapat mengikuti ujian. ANTARA

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Totok Suprayitno menegaskan penggantian Ujian Nasional dari pola sebelumnya bukan coba-coba.

"Penggantian format UN dengan Asesmen Kompetensi Minimum dan Survei Karakter bukan coba-coba, karena kami sudah mempunyai embrionya sejak lama," ujar Totok dalam diskusi di Jakarta, Selasa, 17 November 2019.

Totok mengatakan embrio yang sudah dibuat oleh Kemendikbud tersebut yakni Asesmen Kompetensi Siswa Indonesia (AKSI), yang sebelumnya digunakan untuk memantau mutu pendidikan secara nasional atau daerah.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

23 jam lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

1 hari lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

2 hari lalu

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

3 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

3 hari lalu

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

Top 3 Dunia dibuka dengan berita dari Spanyol tentang spyware Israel yang memata-matai PM Pedro Sanchez.

Baca Selengkapnya

Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

3 hari lalu

Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

Kedubes Rusia mengatakan persiapan negaranya sangat kuat untuk melawan Ukraina yang akan mendapat bantuan senilai miliaran dolar dari AS.

Baca Selengkapnya

Kedubes: Rusia Jadi Lebih Kuat di Bawah Sanksi Barat

3 hari lalu

Kedubes: Rusia Jadi Lebih Kuat di Bawah Sanksi Barat

Kedutaan Besar Rusia untuk Indonesia mengatakan industri Rusia kini menjadi lebih kuat meski banyak disanksi oleh Barat.

Baca Selengkapnya

Rusia Menilai AS Buka Kedoknya dengan Veto Permohonan Palestina Jadi Anggota PBB

3 hari lalu

Rusia Menilai AS Buka Kedoknya dengan Veto Permohonan Palestina Jadi Anggota PBB

Perwakilan Rusia menilai Amerika Serikat menunjukkan sikap aslinya dengan memveto permintaan Palestina untuk menjadi anggota PBB.

Baca Selengkapnya