Heboh Ikan Mati Mendadak dan Laut Berubah Warna di Maluku Utara

Reporter

Antara

Kamis, 27 Februari 2020 20:20 WIB

Warga Kota Ternate dan Pulau Makian Desa Poili-Desa Matantengin, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara, dihebohkan dengan ikan mati mendadak dan perairan yang berubah warna, Kamis 27 Februari 2020. (ANTARA/Abdul Fatah)

TEMPO.CO, Ternate - Masyarakat Maluku Utara khususnya Kota Ternate dan Kabupaten Halmahera Selatan dihebohkan dengan ikan mati mendadak di perairan laut setempat. Mereka diimbau tidak mengkonsumsi ikan mati itu sebelum ada kepastian penyebab dari pemeriksaan di laboratorium.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Ternate Ruslan Bian mengatakan permukaan air laut di Taman Nukila Ternate juga terlihat keruh kecoklatan yang berbeda dengan kondisi biasanya. Pihaknya langsung bergerak untuk menyelam agar bisa memastikan ikan yang mati di kedalaman.

Saat menyelam dengan kedalaman 6-10 meter didapati beberapa jenis ikan mati di antaranya ikan kaka tua dan jenis ikan karang lainnya. Ketika menyelam kembali pada pukul 11.00 WIT air laut kembali normal seperti biasa.

"Untuk mendapat kepastian ikan mati mendadak itu, harus ada uji coba di laboratorium agar bisa dipastikan penyebab dari kematian ikan dan air yang keruh," katanya, Kamis 27 Februari 2020.

Direktur Polisi Air dan Udara Polda Maluku Utara, Komisaris Besar Djarot Agung Riadi, mengatakan telah mengirimkan contoh ikan mati ke laboratorium di Makasar. Contoh ikan yang dibawa, diambil dari tiga desa yakni Desa Ploli, Desa Sangapati, dan Desa Matangtenggi di Pulau Makian Kabupaten Halmahera Selatan.

"Contoh ikan telah dibawa oleh anggota ke Labfor Makassar dengan pesawat dan akan diteliti untuk mengetahui penyebab terjadinya fenomena ikan mati dan pesisir laut berubah warna," katanya.

Berita terkait

Dua Kali Letusan, Gunung Dukono di Halmahera Utara Waspada

17 jam lalu

Dua Kali Letusan, Gunung Dukono di Halmahera Utara Waspada

Aktivitas Gunung Dukono di Halmahera Utara, Maluku Utara meningkat. Masyarakat diminta tak mendekati kawah hingga radius 3 km.

Baca Selengkapnya

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

7 hari lalu

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

BMKG mencatat kejadian gempa bumi dengan kekuatan M5,5 di wilayah Maluku Utara. Pusat gempa di laut, dipicu deformasi batuan Lempeng Laut Maluku.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

7 hari lalu

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

Akuarium air asin memerlukan salinitas, derajat keasaman, hingga perawatan tertentu agar zat kimia seperti amonia, nitrit, dan nitrat tidak masuk ke dalam airnya.

Baca Selengkapnya

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

9 hari lalu

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

Tak semua ikan punya kandungan nutrisi super yang sama sehingga disarankan untuk memilih yang tepat. Berikut saran ahli diet.

Baca Selengkapnya

Profil Kota Ternate, Berdiri Sejak 27 April 1999 Sesuai UU Otonomi Daerah

10 hari lalu

Profil Kota Ternate, Berdiri Sejak 27 April 1999 Sesuai UU Otonomi Daerah

Hari ini, 27 April 1999, adalah berdirinya Kota Ternate berdasarkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1999 tentang Otonomi Daerah.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

11 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

11 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

13 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

16 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

17 hari lalu

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

Saat ini wilayah penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate dalam kondisi aman dan terbebas dari pengaruh abu vulkanik bekas erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya