Virus Corona: Sharp Alihkan Pabrik TV untuk Produksi Masker

Selasa, 3 Maret 2020 17:27 WIB

Pekerja menyelesaikan pembuatan mesin cuci di pabrik Sharp, kawasan Karawang International Industrial City (KIIC), Jawa Barat, Rabu, 4 Februari 2015. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan elektronik Jepang, Sharp, akan memproduksi masker bedah untuk membantu mengendalikan wabah virus corona COVID-19 dari Cina yang saat ini mencekam negeri itu. Produksi akan memanfaatkan pabrik di Prefektur Mie, Jepang bagian tengah, mulai akhir bulan ini, dengan target 150 hingga 500 ribu lembar masker per hari.

Produksi masker menggunakan pabrik panel layar kristal cair untuk televisi. Produksinya memang membutuhkan ruang atau fasilitas yang steril dari segala debu. Situasinya dianggap sudah memenuhi untuk produksi masker wajah.

Saat ini kebutuhan masker itu sangat tinggi setelah virus corona COVID-19 menginfeksi sekitar 90 ribu orang di dunia dan menyebabkan sekitar 3 ribu di antaranya meninggal terutama di Cina per Senin malam, 2 Maret 2020. Sharp, yang dimiliki oleh Hon Hai Precision Industry Co menyatakan, "Ingin menggunakan ruang yang tersedia di pabrik untuk membantu mencegah penyebaran infeksi."

Perusahaan ini awalnya akan mengenalkan tiga jalur produksi di kamar bersih bebas debu di pabrik di Prefektur Mie. Pabrik biasanya digunakan untuk mengembangkan panel layar kristal cair. Harga, jalur distribusi, dan detail lainnya dari masker buatan Sharp ini masih belum diputuskan.

Pekan lalu, Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe berjanji untuk menyediakan 600 juta masker di Jepang setiap bulan. Subsidi hingga 30 juta yen (US$ 275 ribu) disediakan untuk setiap perusahaan yang berinvestasi dalam produksi masker.

DAILY MAIL | KYODO NEWS

Advertising
Advertising

Berita terkait

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

6 jam lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

18 jam lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 hari lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

1 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 hari lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 hari lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

1 hari lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

2 hari lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

2 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

2 hari lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya