ITB Batalkan Kunjungan Ribuan Siswa Gara-gara Virus Corona

Jumat, 13 Maret 2020 08:00 WIB

Kampus ITB. Kredit: ITB

TEMPO.CO, Bandung - Institut Teknologi Bandung atau ITB menghentikan sementara kunjungan pelajar terhitung Senin, 16 Maret 2020. ITB juga membatalkan penyelenggaraan ASEAN University Network on Higher Education for Quality Assurance (AUN–QA) International Conference 2020.

Langkah itu mengacu Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 3 tahun 2020 tentang Pencegahan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) pada Satuan Pendidikan. Adapun penghentian kunjungan pelajar dan pembatalan menjadi tuan rumah konferensi diterangkan Kepala Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat ITB Naomi Haswanto.

"Setiap Rabu menjadwalkan kunjungan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. Rombongan calon mahasiswa itu datang dari berbagai kota di Indonesia untuk mencari informasi atau bertanya soal program studi di ITB," katanya, Kamis 12 Maret 2020.

Jumlah rombongan yang datang tiap Rabu beragam. Misal pada Rabu 11 Maret 2020, yang datang ke ITB berturut-turut adalah rombongan dari SMAN 71 Jakarta sebanyak 175 orang, SMA Darul Fikri Lampung 30 siswa, rombongan siswa SMAN 70 Jakarta sejumlah 240 orang, ditambah 40 orang dari SMA Al Ittihad.

Pemberlakuan penghentian kunjungan siswa hingga batas yang tidak ditentukan itu berdampak di antaranya kepada mereka yang sejatinya datang, Rabu 18 Maret 2020. Mereka yang mendadak dibatalkan yaitu SMA dari Kabupaten Kuningan dan Banyuwangi. “Dengan jumlah total kunjungan 552 siswa,” katanya saat dihubungi Kamis 12 Maret 2020.

Advertising
Advertising

Tidak hanya di ITB kampus Bandung, penghentian kunjungan juga di ITB kampus Jatinangor. Dalam dua bulan ini secara bertahap akan ada kunjungan sekitar 5.672 siswa dari 25 SMA di Jakarta, Jawa TImur, Sumatera, Tangerang, Depok, dan Bekasi.

Selain itu ITB juga batal menjadi tuan rumah penyelenggaraan ASEAN University Network on Higher Education for Quality Assurance (AUN–QA) International Conference di Bandung 16-19 Maret 2020. Dari laman organisasi itu tema konferensi disebutkan seputar aneka bahan penting untuk mencapai kualitas pendidikan tinggi. Pembicaranya antara lain dari Australia, ASEAN, Eropa, Korea, Jepang, terkait pendidikan berbasis hasil.

Berita terkait

ITB Siap Gelar UTBK SNBT 2024, Peserta Disarankan Datang Pakai Angkutan Umum

16 jam lalu

ITB Siap Gelar UTBK SNBT 2024, Peserta Disarankan Datang Pakai Angkutan Umum

ITB siap 100 persen menggelar UTBK SNBT 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

1 hari lalu

Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

Salah satu Rukun Tetangga (RT) di wilayah Jakarta Timur kini tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

2 hari lalu

Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Pemilihan Budi Gunadi Sadikin itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung Kemenristekdikti.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

5 hari lalu

Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian perkiraan biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri ITB tahun akademik 2024

Baca Selengkapnya

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

7 hari lalu

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

Penulisan jurnal ilmiah bagi dosen akan membantu menyumbang angka kredit dosen, meskipun tak wajib publikasi di jurnal Scopus.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

7 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

9 hari lalu

Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

Menjadi seorang aktuaris memang tidak mudah karena dalam pekerjaannya mengaplikasikan beberapa ilmu sekaligus seperti matematika hingga statistika.

Baca Selengkapnya