WhatsApp Kembangkan Fitur Saran Stiker Berdasarkan Kata yang Diketik

Jumat, 7 Mei 2021 06:54 WIB

WhatsApp kembangkan fitur saran stiker. Kredit: Youtube/Wabetainfo

TEMPO.CO, Jakarta - Aplikasi pesan WhatsApp sedang mengerjakan fitur baru yang akan menyarankan stiker berdasarkan kata-kata yang diketik pengguna. Fitur baru ini dikabarkan sedang dalam pengembangan dan dapat tersedia untuk pengguna Android dan iOS.

Dikutip dari Gadget NDTV, Kamis, 6 Mei 2021, beberapa referensi yang menyarankan bagaimana fitur saran stiker dapat bekerja muncul secara online. Ini juga dikatakan awalnya terbatas pada koleksi stiker asli WhatsApp.

Namun, berbagai perusahaan, termasuk Apple dan Google, sudah menawarkan emoji kontekstual dan saran stiker kepada penggunanya.

Menurut WABetaInfo, fitur baru ini akan menganalisis kata pertama yang diketik pengguna di bilah obrolan untuk menyarankan stiker yang relevan. Sumber tersebut juga telah menyediakan tangkapan layar dan video yang menyarankan ikon stiker default di kotak teks akan berkedip untuk memberi tahu pengguna ketika saran stiker tersedia.

Selain itu, apliksi besutan Facebook itu juga dikabarkan sedang menguji fitur baru untuk koleksi stiker in-house-nya saat ini. Namun, diharapkan juga tersedia untuk stiker pihak ketiga.

Advertising
Advertising

Fitur saran stiker belum tersedia bahkan untuk penguji beta. Oleh karena itu, aman untuk memperkirakan bahwa itu tidak akan tersedia untuk pengalaman dalam waktu dekat. Rincian yang dilaporkan menunjukkan bahwa WhatsApp sedang berupaya mengembangkan penggunaan stiker dan emoji di platformnya.

WhatsApp mengenalkan stiker di platformnya pada Oktober 2018. Sejak itu, aplikasi ini telah melakukan beberapa langkah untuk meyakinkan lebih banyak pengguna agar mengirim stiker melalui aplikasi.

WhatsApp juga mengaktifkan dukungan untuk stiker pihak ketiga, memungkinkan pengguna membuat stiker yang dipersonalisasi, bahkan mengenalkan bilah pencarian untuk menemukan stiker. Sementara, tahun lalu, WhatsApp juga menghadirkan stiker animasi untuk menyempurnakan pengalaman pengguna.

Mirip dengan pengembangan WhatsApp yang sedang berlangsung, Apple sebelumnya telah menawarkan dukungan emoji prediktif kepada pengguna iOS untuk memungkinkan mereka mengirim emoji alih-alih pesan teks sederhana. Google Gboard juga memiliki saran emoji dan stiker berbasis kecerdasan buatan (AI) sejak akhir 2018.

GADGET NDTV | WABETAINFO

Baca:
Segera Setujui Pembaruan WhatsApp Sebelum 15 Mei Jika Tak Mau Diblokir

Berita terkait

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

7 jam lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

9 jam lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

2 hari lalu

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

3 hari lalu

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?

Baca Selengkapnya

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

4 hari lalu

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.

Baca Selengkapnya

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

4 hari lalu

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

4 hari lalu

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

4 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

5 hari lalu

PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

PT PundiKas Indonesia, layanan pinjaman dana online atau pinjol, membantah institusinya telah menjebak nasabah dengan mentransfer tanpa persetujuan.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

6 hari lalu

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.

Baca Selengkapnya