Terpapar, Anggota Tim Pembuat Ventilator Pasien Covid-19 Meninggal

Rabu, 16 Juni 2021 10:23 WIB

Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. Shutterstock

TEMPO.CO, Bandung - Anggota tim pembuat Ventilator Portable Indonesia (Vent-I) Ike Sri Redjeki, 71 tahun, meninggal dunia setelah terpapar Covid-19. Ike sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Hasan Sadikin Bandung hingga wafat, Selasa, 15 Juni 2021.

“Kita sangat kehilangan beliau, seorang dokter yang cerdas, berani, dan baik hati,” kata ketua tim Syarif Hidayat, Rabu 16 Juni 2021.

Peran Ike dalam tim pembuatan alat bantu pernapasan bagi pasien covid-19 itu kata Syarif, sebagai tenaga ahli yang memberikan pengarahan soal fungsi alat ventilator bagi pasien. Berlatar spesialis anastesi, Ike ikut menentukan spesifikasi Vent-I. “Beliau juga aktif mengedukasi dokter-dokter lain,” ujarnya.

Syarif mendengar kabar sakit Ike sekitar 12 hari lalu. “Dapat kabar beliau positif kena Covid-19 dan langsung masuk ICU (intensive care unit) rumah sakit,” katanya. Selain itu, Ike punya penyakit penyerta atau komorbid.

Menurutnya, Ike termasuk orang yang sangat berhati-hati dari paparan Covid-19. “Di lingkungan kerja dan pergaulannya beliau sangat disiplin menjaga protokol kesehatan,” kata Syarif.

Advertising
Advertising

Pelaksana Harian Direktur Pelayanan Medik, Perawatan dan Penunjang RSHS Bandung, Yana Akhmad Supriatna, mengatakan Ike sudah pensiun dari RS Hasan Sadikin. “Hanya beliau masih membantu Departemen Anestesi sebagai sesepuh atau pakar di pendidikan keilmuan anestesi,” kata Yana, Rabu 16 Juni 2021.

Ike juga tercatat sebagai pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (Unpad). Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad, Dandi Supriadi, mengatakan Ike Sri Redjeki dinyatakan meninggal karena Covid-19, Selasa dini hari pukul 01.20 WIB di RSHS Bandung. Pemakamannya di Al Azhar Memorial Garden Karawang pada pukul 07.00 WIB, Selasa, 15 Juni 2021.

Baca:
Uji Varian Covid-19 dari Bangkalan, Peneliti Kesulitan Menyimpulkan

Berita terkait

Wakil Ketua MWA: 7 Bakal Calon Berpotensi Jadi Rektor Unpad 2024-2029l

1 jam lalu

Wakil Ketua MWA: 7 Bakal Calon Berpotensi Jadi Rektor Unpad 2024-2029l

Terdapat 14 bakal calon dalam pemilihan Rektor Universitas Padjajaran atau Unpad.

Baca Selengkapnya

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

21 jam lalu

Delegasi PBB Evakuasi Pasien dari Rumah Sakit di Gaza Utara

Delegasi PBB mengevakuasi sejumlah pasien dan korban luka dari Rumah Sakit Kamal Adwan di Jalur Gaza utara

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

1 hari lalu

Dokter Bedah Ternama Gaza Tewas di Penjara Israel, Diduga Disiksa

Seorang dokter bedah Palestina terkemuka dari Rumah Sakit al-Shifa di Gaza meninggal di penjara Israel setelah lebih dari empat bulan ditahan.

Baca Selengkapnya

Profil 14 Bakal Calon Rektor Unpad, Ada Dosen dari Universitas Sebelas April

1 hari lalu

Profil 14 Bakal Calon Rektor Unpad, Ada Dosen dari Universitas Sebelas April

Panitia Pemilihan Rektor Unpad sudah menetapkan 14 bakal calon dari total 16 pendaftar. Profilnya beragam, mulai dari wakil dekan hingga dosen.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

UTBK Hari Kedua di UPI Bandung Mulus, Gangguan Teknis Tak Terulang

2 hari lalu

UTBK Hari Kedua di UPI Bandung Mulus, Gangguan Teknis Tak Terulang

SNPMB jelaskan gangguan teknis yang mengganggu pelaksanaan UTBK hari pertama di banyak lokasi. Laporan dikelompokkan ke dalam 2 kategori.

Baca Selengkapnya