WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Multi-Device dengan Enkripsi End-to-End

Rabu, 16 Juni 2021 11:47 WIB

Logo WhatsApp. Kredit: Time

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa waktu lalu aplikasi pesan WhatsApp berencana akan menghadirkan dukungan fitur multi-device. Kali ini, sebuah laporan mengabarkan bahwa fitur tersebut akan tersedia dengan sistem enkripsi end-to-end.

Dikutip Gadgets NDTC, Selasa, 15 Juni 2021, aplikasi besutan Facebook itu memang belum memberikan perincian resmi mengenai fitur itu. Namun, situs pelacak pembaruan WhatsApp, WABetaInfo, melaporkan bahwa enkripsi end-to-end yang tersedia di WhatsApp akan kompatibel dengan dukungan multi-device yang akan datang.

Sebelumnya, awal bulan ini CEO Facebook Mark Zuckerberg dalam percakapan yang diduga dengan WABetaInfo menjelaskan, bahwa obrolan saat menggunakan dukungan multi-device di WhatsApp akan tetap dienkripsi. Tangkapan layar yang dibagikan WABetaInfo menunjukkan bahwa perusahaan memecahkan tantangan dalam menerapkan enkripsi end-to-end.

“Untuk memastikan bahwa obrolan antar pengguna dilindungi bahkan ketika menggunakan aplikasi perpesanan di banyak perangkat,” kata Zuckerberg saat itu.

Sisten enkripsi end-to-end telah dikenalkan Facebook sebagai fokus perusahaan untuk menjaga privasi pengguna. Sistem tersebut diklaim melindungi pesan teks dan suara, foto, video, dokumen, dan panggilan dengan cara yang tidak dapat diakses oleh siapapun—kecuali pengirim dan penerima.

Advertising
Advertising

Namun, mengaktifkan tingkat perlindungan yang sama pada beberapa perangkat bersamaan dengan sinkronisasi komunikasi di antara mereka tidaklah mudah untuk menerapkan enkripsi, dan melibatkan tantangan teknis dalam penerapannya.

WhatsApp berupaya mengaktifkan dukungan multi-device setidaknya sejak Juli 2019. Fitur ini memungkinkan pengguna mengakses aplikasi secara bersamaan di hingga empat perangkat.

Tampan layar lainnya memberikan informasi bahwa multi-device telah memasuki tahap akhir pengujian internal. Hal itu mengindikasikan bahwa fitur tersebut akan dirilis dalam waktu dekat. Head of WhatsApp, Will Cathcart, juga konon mencatat dalam pesan dengan WABetaInfo bahwa tambahan baru dapat diberikan dalam versi beta publik dalam satu atau dua bulan ke depan.

Selain mengaktifkan enkripsi end-to-end saat menggunakan dukungan multi-device, WhatsApp akan menyediakan cadangan terenkripsi. Namun, tidak ada waktu pasti kapan itu akan tersedia bahkan untuk penguji beta publik.

GAADGETS NDTV | WABETAINFO

Baca:
Fitur Multi-device WhatsApp Segera Masuki Uji Beta, 1 Akun Bisa 4 Perangkat

Berita terkait

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

12 menit lalu

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

37 menit lalu

Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

Passkey memungkinkan pengguna untuk melindungi akun pengguna WhatsApp agar lebih aman.

Baca Selengkapnya

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

19 jam lalu

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

Ditlantas Polda Metro Jaya mengirimkan bukti surat tilang ke pelanggar lalu lintas melalui lima nomor Whatsapp.

Baca Selengkapnya

Korlantas Uji Coba Pengiriman Surat Tilang Melalui Whatsapp

20 jam lalu

Korlantas Uji Coba Pengiriman Surat Tilang Melalui Whatsapp

Bila sistem pengiriman surat tilang melalui Whatsapp aman, Korlantas akan memberlakukan aturan ini secara nasional.

Baca Selengkapnya

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

1 hari lalu

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya

Baca Selengkapnya

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

3 hari lalu

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

Nada dering WA bisa dicustom sesuai keinginan. Berikut cara buat nada dering WA sebut nama yang bisa Anda lakukan tanpa tambahan aplikasi.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

4 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

5 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

6 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

7 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya