Monitor Huawei MateView Hadir di Indonesia, Diklaim Tertipis di Dunia

Sabtu, 18 September 2021 10:16 WIB

Monitor Huawei MateView akan hadir di pasar Indonesia mulai 23 Setember 2021. Diklaim tertipis di dunia, ketebalannya 9,3 mm. Kredit: Huawei CBG Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta- Selain tablet khusus anak Matepad T8 Kids Edition, Huawei juga merilis monitor terbaru MateView. Perangkat ini ditunjang dengan teknologi yang mendukung fungsi kontrol keyboard dan mouse, serta bisa dihubungkan dengan perangkat lain secara nirkabel.

Training Director of Huawei CBG Indonesia, Edy Supartono, menerangkan, monitor ini hadir dengan ukuran tipis. “Tertipis di dunia, hanya 9,3 milimeter,” ujar dia dalam acara virtual, Jumat 17 September 2021.

Dari segi bentuk, Edy mengklaim monitor ini memiliki desain estetika dengan material metal bezel. Tidak seperti monitor lainnya, Huawei MateView tidak memiliki tombol kontrol dan hanya menggunakan touchable OSD yang disebut Huawei Smart Bar.

Cukup sentuh dan geser pada bagian bawah monitor, pengguna bisa mengatur volume, kecerahan, dan beberapa fungsi lainnya. Bagian dudukannya juga dibuat khusus dari enam seri alumunium yang disebutkan ditempa sedemikian rupa.

“Konsep layarnya full-view dengan ukuran 28,2 inci, dan screen-to-body ratio 94 persen,"kata Edy menunjuk bezel bagian atas dan samping 6 mm, bezel bawah 9,3 mm.

Advertising
Advertising

Huawei MateView dibekali dengan teknologi 4K Plus Ultra HD Display, serta color gamut yang disebutkan selevel cinema theater, 98 persen DCI-P3. Layar juga mendukung 1,07 miliar warna dengan kedalaman 10 bit. Serta sudah diverifikasi oleh VESA Display HDR 400 dan TUV Rheinland untuk layar low blue light dan flicker free certification.

Tampilan CPU Huawei MateStation S dan monitor Huawei MateView. Kredit: Huawei CBG Indonesia

Monitor ini juga dibekali wireless projection yang memungkinkan pengguna mudah menghubungkannya dengan smartphone maupun tablet. “Hanya perlu sentuh pilihan Huawei Share yang ada di Smart Bar monitor, bisa langsung terhubung,” ujar tutur dia.

Soal harga, Huawei MateView dibanderol Rp 10,499 juta dan dapat dibeli mulai 23 September. Selain itu, hadir juga CPU MateStation S yang ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 5 4600G terintegrasi dengan Vega-based Radeon graphics dengan seven GPU cores. “Huawei MateStation S dibanderol Rp 9,499 juta.”

Baca juga:
Cina dan Amerika Dominasi Paten Aplikasi 6G di Dunia Saat Ini

Berita terkait

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

12 jam lalu

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

2 hari lalu

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

Jika Anda sedang mencari tablet untuk menggambar dengan fitur yang mumpuni, simak rekomendasi tablet untuk menggambar berikut ini.

Baca Selengkapnya

Huawei Pura 70 dan 70 Pro Disebut akan Rilis Global di Malaysia

3 hari lalu

Huawei Pura 70 dan 70 Pro Disebut akan Rilis Global di Malaysia

Meskipun Huawei belum secara resmi mengumumkan peluncuran global seri Pura 70, daftar SIRIM menunjukkan rilisnya dalam waktu dekat di Malaysia.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

3 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

4 hari lalu

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

PT PLN (Persero) dan PT Huawei Tech Investment berkolaborasi dalam Joint Innovation Center (JIC). Proyek itu untuk memperkuat transformasi digital.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

4 hari lalu

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

Kolaborasi Joint Innovation Center (JIC) dengan PT Huawei Tech Investment yang akan menjadi salah satu fondasi pengembangan teknologi ketenagalistrikan baru di bidang ICT.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

6 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

6 hari lalu

Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

Snapdragon X Plus dibekali 10 inti CPU Oryon khusus buatan Qualcomm.

Baca Selengkapnya

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

7 hari lalu

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

Pengaturan inti sangat mirip dengan prosesor Kirin 9000 yang terdapat pada seri Huawei Mate 60 tetapi dengan beberapa perubahan kecil.

Baca Selengkapnya

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

9 hari lalu

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC

Baca Selengkapnya