3 Hal Ini Layak Dipertimbangkan Sebelum Membeli Ponsel Layar Lipat

Reporter

Tempo.co

Rabu, 22 September 2021 22:07 WIB

Galaxy Z Fold 2 ditenagai chipset Snapdragon 865 Plus yang dipadu dengan kombinasi RAM 12 GB dan dua pilihan memori internal 256 GB serta 512 GB. Samsung belum mengatakan harga ponsel terbarunya ini. Diperkirakan, Galaxy Z Fold 2 harganya tak jauh berbeda dengan pendahulunya, Galaxy Fold yang dibanderol 1.980 dolar AS atau sekitar Rp28 juta. Samsung Electronics/Handout via REUTERS

Jika itu tidak cukup membuat Anda khawatir, perlu Anda ketahui bahwa sejauh ini vendor masih menggunakan pelindung layar berbahan plastik yang tipis dan lentur agar dapat ditekuk. Hal ini tentu akan sangat riskan jika layar lipat tersebut tergores benda tajam. Samsung berhasil membuat teknologi yang mereka sebut dengan Ultra Thin Glass, yaitu kaca yang sangat tipis yang dapat ditekuk dan diklaim 30 persen lebih baik dari plastik. Kendati begitu, kaca ini tetap menimbulkan bekas saat diuji coba gores oleh Jerry Rig Everything di kanal YouTubenya, bahkan hanya menggunakan kuku jari.

2. Harga yang mahal

Baru-baru ini Samsung telah merilis generasi penerus ponsel layar lipat mereka, yang diklaim lebih matang dari segi hardware dan software oleh banyak reviews gadget. Galaxy Z Fold 3 dipasarkan dengan harga mulai Rp. 25 jutaan, sementara Galaxy Z Flip 3 dibanderol mulai Rp. 15 jutaan di website resmi Samsung. Harga ini jauh lebih murah dibandingkan harga generasi sebelumnya. Kendati begitu, bagi banyak orang, harga tersebut bukan angka yang murah. Apakah Anda siap merogoh kocek belasan hingga puluhan juta rupiah untuk sebuah teknologi layar lipat?

3. Ukuran yang tebal dan berat

Kelebihan ponsel layar lipat adalah Anda seakan menggunakan dua perangkat, ponsel dan tablet, secara sekaligus. Jika butuh layar kecil Anda tinggal menggunakan bagian luar, dan saat butuh layar besar Anda tinggal membukanya. Namun karena ini adalah ponsel lipat, bayangkan dua ponsel yang ditumpuk dan Anda harus mengantonginya ke mana-mana.

Selain tebal, tentu saja Anda harus mentoleransi bahwa ponsel layar lipat memang memiliki berat jauh berbeda dengan ponsel biasa. Jika Anda keberatan menyandang smartphone dengan berat di atas 180 gram, bayangkan jika Anda harus menenteng ponsel layar lipat Samsung Galaxy Z Fold 3 dengan berat 271 gram.

Tetapi bukan berarti tanpa kemungkinan, apabila Anda ngebet bergaya dengan ponsel layar lipat, Galaxy Z Flip atau Motorola Razr bisa jadi opsi. Berbeda dengan Z Fold, X Mate, dan Mi Mix Fold yang cenderung seperti tablet saat dibuka, kedua ponsel layar lipat Z Flip dan Motorola Razr menggunakan konsep ponsel lipat zaman dulu sehingga lebih ringkas dan walaupun tetap tebal saat ditutup, namun lebih compact saat dikantongi.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca juga: Samsung Dikabarkan Mulai Kembangkan Smartphone Lipat Ganda

Berita terkait

iQOO Z9x 5G Rilis di India, Ini Spesifikasinya

16 jam lalu

iQOO Z9x 5G Rilis di India, Ini Spesifikasinya

Ponsel iQOO Z9x 5G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1 4nm yang dipadukan dengan GPU Adreno 710.

Baca Selengkapnya

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

17 jam lalu

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

Motorola Edge 50 Fusion menampilkan layar pOLED melengkung 6,7 inci beresolusi FHD+ dengan dukungan refresh rate 144Hz.

Baca Selengkapnya

Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

1 hari lalu

Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

Google mengumumkan peningkatan fitur Find My Device untuk melacak perangkat Android. Diklaim lebih akurat dibanding sistem sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Sony Xperia 10 VI Resmi Dirilis Secara Global, Ini Spesifikasinya

2 hari lalu

Sony Xperia 10 VI Resmi Dirilis Secara Global, Ini Spesifikasinya

Sony Xperia 10 VI menggunakan chipset Snapdragon 6 Gen 1.

Baca Selengkapnya

Ini Spesifikasi Ponsel iQOO Neo 9S Pro yang akan Diluncurkan di China pada 20 Mei 2024

2 hari lalu

Ini Spesifikasi Ponsel iQOO Neo 9S Pro yang akan Diluncurkan di China pada 20 Mei 2024

Ponsel iQOO Neo 9S Pro akan memiliki layar AMOLED 6,78 inci dengan refresh rate 144Hz, resolusi 1,5K, dan dukungan HDR10+.

Baca Selengkapnya

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

2 hari lalu

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

Semakin besar kapasitas baterai HP, maka semakin semakin lama daya tahan baterai HP tersebut. Berikut HP dengan baterai 10000 mAh.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

3 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

4 hari lalu

Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

Proses pengisian daya model perangkat konektornya berlainan, yakni micro USB dan USB Type-C. Apa bedanya?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

5 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

Android menyediakan fitur yang bisa digunakan penggunanya untuk membatasi penggunaan smartphone dalam sehari agar tidak menjadi kecanduan.

Baca Selengkapnya

Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

Ponsel Seri iQOO Z9 dan Z9X Bakal Hadir di Indonesia Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

iQOO Indonesia akan merilis ponsel terbarunya, iQOO Z9 dan Z9x, pekan depan. Inilah sejumlah spesifikasinya.

Baca Selengkapnya