Reels Kini Hadir Langsung di Facebook, Dimulai dari Amerika

Sabtu, 2 Oktober 2021 20:08 WIB

Fitur Reels di aplikasi Facebook. GSMarena.com

TEMPO.CO, Jakarta - Facebook meluncurkan Reels di platformnya sendiri. Ini adalah Reels yang ada di Instagram tapi sekarang bisa juga digunakan di Facebook. Untuk saat ini, peluncuran baru sebatas dilakukan untuk pengguna di Amerika Serikat, baik di sistem operasi iOS maupun Android.

Facebook memang dikenal dengan fitur-fitur tiruan kompetitornya. Reels adalah klon dari TikTok, seperti halnya Stories yang adalah klon dari Snapchat. Facebook berhasil membuat tak banyak lagi orang yang ingat dengan Snapchat tapi untuk TikTok, aplikasi video besutan ByteDance, Cina, sejauh ini masih sangat populer.

Reels di Facebook terdiri dari musik, audio, efek, dan lebih banyak lagi. Ketika menonton Reel, penggunanya bisa dengan mudah follow kreatornya, memberi tanda suka dan komen pada video, atau membagikannya kepada teman.

Facebook sedang menguji kemampuan untuk para pengguna Instagram untuk bisa merekomendasikan Reels miliknya di aplikasi utama Facebook. Ini mungkin berujung fitur Reels akan sepenuhnya terintegrasi di antara kedua aplikasi di masa depan nanti.

Seperti di Instagram Reels, iklan-iklan yang imersif dan satu layar penuh akan datang di antara Reels di Facebook. Alasannya, “Untuk membantu usaha kecil terkoneksi dengan audiens baru dalam cara-cara yang menyenangkan.”

Advertising
Advertising

Reels di Facebook datang dengan efek augmented reality, fitur timer dan countdown, kemampuan untuk mempercepat dan memperlambat rekaman, menjahit aneka klip video menjadi satu Reel, dan kemampuan menggunakan audio (apakah dari kreatornya ataupun menyisipkan dari perpustakaan musik Facebook).

Reels di Facebook memiliki setelan awal hanya untuk konsumsi publik yang sudah berusia 18 tahun atau lebih. Tapi, pengguna bisa mengubah setelan audiens-nya setiap saat, memilih di antara publik, hanya teman, atau ‘teman kecuali…’

GSM ARENA

Baca juga:
Hari Batik Nasional, Facebook Akan Viralkan Kisah Inspiratif Wirausaha Batik

Berita terkait

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Quiet Mode Instagram

1 jam lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Quiet Mode Instagram

Fitur Quiet Mode Instagram dirancang untuk membantu pengguna mengelola notifikasi dan waktu mereka dengan lebih baik.

Baca Selengkapnya

Penggunaan TikTok Masih Belum Aman di Amerika Serikat, Sebab...

15 jam lalu

Penggunaan TikTok Masih Belum Aman di Amerika Serikat, Sebab...

Amerika Serikat melarang sementara penggunaan TikTok oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Kanada Mau Setop Penggunaan TikTok Buat Melindungi Warganya

19 jam lalu

Kanada Mau Setop Penggunaan TikTok Buat Melindungi Warganya

PM Kanada masih akan melihat aplikasi medsos tersebut dengan menunggu dahulu undang-undang Amerika Serikat yang akan melarang penggunaan TikTok.

Baca Selengkapnya

Cerita Penjual Tas Branded Bekas di TikTok Dilaporkan Kasus Penipuan ke Polisi, Diduga Dipicu Persoalan Utang

20 jam lalu

Cerita Penjual Tas Branded Bekas di TikTok Dilaporkan Kasus Penipuan ke Polisi, Diduga Dipicu Persoalan Utang

Seorang penjual tas branded bekas di Tiktok dilaporkan ke polisi oleh rekan bisnisnya atas dugaan penipuan.

Baca Selengkapnya

Viral Calon Pekerja Dites Tinggi Badan, Netizen: Di Dunia Kerja yang Dibutuhkan Skill

3 hari lalu

Viral Calon Pekerja Dites Tinggi Badan, Netizen: Di Dunia Kerja yang Dibutuhkan Skill

Viral video memperlihatkan ratusan calon pekerja diukur dan di tes tinggi badan secara langsung.

Baca Selengkapnya

Cara Daftar Gratis Ongkir TikTok Shop untuk Penjual

3 hari lalu

Cara Daftar Gratis Ongkir TikTok Shop untuk Penjual

Ketahui cara daftar gratis ongkir TikTok Shop berikut ini. Cara ini cukup menguntungkan untuk menarik pembeli. Berikut ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Malaysia Sempat Mengutuk Facebook yang Hapus Berita PM Anwar Ibrahim Bertemu Pemimpin Hamas

4 hari lalu

Malaysia Sempat Mengutuk Facebook yang Hapus Berita PM Anwar Ibrahim Bertemu Pemimpin Hamas

Sebelumnya Oktober lalu, Fahmi memperingatkan tindakan tegas terhadap Meta dan Facebook dan medsos jika mereka memblokir kontennya

Baca Selengkapnya

5 Aplikasi Edit Foto di HP Android dan iPhone, Hasilnya Estetik

4 hari lalu

5 Aplikasi Edit Foto di HP Android dan iPhone, Hasilnya Estetik

Ada banyak aplikasi edit foto di HP Android dan iPhone yang bisa Anda coba agar tampilan foto jadi lebih estetik. Aplikasi ini bisa digunakan gratis.

Baca Selengkapnya

Muncul Tulisan 'This Story is Unavailable' di Instagram, Ini Penyebabnya

4 hari lalu

Muncul Tulisan 'This Story is Unavailable' di Instagram, Ini Penyebabnya

Sering muncul tulisan 'this story is unavailable' di Instagram? Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa hal, seperti story sudah kadaluwarsa.

Baca Selengkapnya

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

4 hari lalu

Meta Naikkan Kembali Unggahan Facebook Pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan Hamas

Meta Platforms kembali menaikkan unggahan Facebook dari media Malaysia tentang pertemuan PM Anwar Ibrahim dengan petinggi Hamas.

Baca Selengkapnya