Elon Musk Impikan Bikin Jet Supersonik Listrik Berteknologi VTOL

Senin, 11 Oktober 2021 10:59 WIB

Elon Musk. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah membuat mobil dan truk listrik, miliarder Elon Musk mengarahkan perhatiannya pada pesawat terbang listrik. Tidak tanggung-tanggung, dia mengaku bersemangat untuk membuat jet supersonik listrik dengan teknologi lepas landas dan mendarat vertikal (VTOL).

Musk mengungkapkan keinginannya itu sebagai tanggapan terhadap pertanyaan penulis dan pengusaha Peter H. Diamandis kepada pengikutnya di Twitter. Dia bertanya apa yang mereka inginkan dari CEO Tesla dan SpaceX—Elon Musk—untuk dikembangkan selanjutnya?

Menurut Diamandis yang juga pendiri XPRIZE Foundation itu, Musk telah memainkan peran besar dalam mengubah pembayaran, eksplorasi ruang angkasa, mobil, dan adopsi energi hijau. "Industri apa yang Anda ingin dia tangani selanjutnya? Pilihanku adalah penerbangan. Apa pilihanmu?” cuit Diamandis, di akun Twitter-nya, 8 Oktober 2021.

Musk langsung menjawab cuitan itu dengan mengungkapkan bahwa dirinya ingin membuat jet VOTL supersonik bertenaga listrik. “Tapi dengan menambahkan lebih banyak pekerjaan akan membuat otak saya meledak,” kata Musk.

Ketika Musk pertama kali berbicara tentang mobil listrik, tidak banyak yang yakin tentang kelayakannya, terutama karena tantangan teknologi dan komersial. Kemudian Tesla lahir, dan dia juga 'mengganggu' dengan keinginan eksplorasi ruang angkasa dengan SpaceX, membangun roket yang dapat digunakan kembali.

Advertising
Advertising

Selain menjadi memimpin Tesla dan SpaceX, Musk juga mendirikan startup Neuralink, yang mengembangkan antarmuka mesin-otak implan, dan usaha penggalian terowongan The Boring Company. Dia juga salah satu pendiri laboratorium penelitian kecerdasan buatan OpenAI.

Selain itu, ia kerap mengupas isu terkait industri uang kripto melalui akun Twitter-nya. Dengan SpaceX, Musk mengatakan dia ingin menjajah Mars dan menjadikan manusia spesies 'multiplanet'.

Dan soal pesawat listrik, ini bukan pertama kalinya Elon Musk menyatakan minatnya. Pada Juli lalu, dia telah membuat pernyataan serupa. Sebelum itu, pada 2018 saat di podcast Joe Rogan, Musk mengatakan bahwa dia memiliki ide bagus tentang cara membuat pesawat VTOL listrik.

GADGETS NDTV

Baca juga:
Recovery Index Covid-19 Indonesia Dinilai Sangat Baik tapi Fatalitas Terburk

Berita terkait

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk

Baca Selengkapnya

Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

3 hari lalu

Wanita Korsel Ditipu Elon Musk Palsu Lewat Deepfake, Rugi Rp 811 Juta

Elon Musk palsu menipu seorang wanita di Korea Selatan dengan menggunakan aplikasi deepfake. Bagaimana modusnya?

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

4 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

5 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

5 hari lalu

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

Awal bulan ini, Elon Musk mengatakan bahwa Tesla akan meluncurkan robotaksi pada tanggal 8 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

5 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

6 hari lalu

Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

6 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

9 hari lalu

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

Raksasa teknologi Tesla, Google, dan Amazon melakukan PHK karyawan. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

10 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya