Model Kustom, Ponsel iPhone 13 Pro Antipeluru Dijual Rp 115 Juta

Jumat, 17 Desember 2021 14:10 WIB

Caviar memamerkan Armored Stealth 2.0 iPhone 13 Series. dok. Caviar

TEMPO.CO, Jakarta - Merek fesyen mewah Caviar memperkenalkan model kustom iPhone Stealth 2.0. Memodifikasi ulang model iPhone 13 Pro dan Pro Max dan menjadikannya berlapis baja antipeluru BR-2 kelas 2, produk ini akan dijual secara terbatas.

Bodi antipeluru tersebut dibuat langsung oleh NPO TCIT, perusahaan yang memiliki spesialisasi helikopter tempur dan kendaraan lapis baja. Namun, desain baru ini mengorbankan kamera depan dan belakang pada iPhone—seperti versi modifikasi iPhone 12 tahun lalu. Face ID pun jadi tidak berfungsi dan mungkin tidak memiliki otentikasi biometrik.

Caviar berdalih melepas kamera memungkinkan pengguna untuk bekerja dengan ponsel mereka di area di mana kamera dilarang. Sebagai gantinya, merek itu mendemonstrasikan fitur-fitur baru, termasuk pelindung antipeluru, dalam sebuah video.

Video itu menunjukkan seorang pria menembaki iPhone Stealth 2.0 dengan pistol. Sementara ponsel kehilangan fungsinya, tapi berhasil menghentikan peluru menembus baju besi. “Kemungkinan besar pemiliknya akan lolos hanya dengan memar,” kata perusahaan itu.

Selain itu, Caviar juga menjelaskan bahwa jika dua peluru ditembakkan, pemiliknya akan mendapatkan memar yang parah, tapi tetap menghindari luka tembak. “Ponsel ini dapat menangkis hingga dua peluru, dan yang kedua membuatnya tidak dapat digunakan,” katanya.

Advertising
Advertising

Menurut situs web Caviar, hanya akan ada masing-masing 99 unit versi dari ponsel seri ini. Pembeli memiliki pilihan antara iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max dengan kapasitas penyimpanan hingga 1 TB. Versinya yang paling terjangkau akan tersedia seharga US$ 6.370 (Rp 91 juta) dan termahal dengan penyimpanan 1 TB dihargai US$ 7.980 (Rp 115 juta).

GADGETS.NDTV

Baca juga:
Ini Penyebab Varian Omicron Cepat Menular, 70 Kali Lebih Banyak di Bronkus


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kenapa Kesehatan Baterai iPhone Cepat Turun? Ini Penyebabnya

19 hari lalu

Kenapa Kesehatan Baterai iPhone Cepat Turun? Ini Penyebabnya

Kenapa kesehatan baterai iPhone cepat turun? Hal ini bisa disebabkan karena beberapa hal, salah satunya pengisian daya yang keliru.

Baca Selengkapnya

7 Cara Menghemat Baterai iPhone Agar Awet Digunakan

19 hari lalu

7 Cara Menghemat Baterai iPhone Agar Awet Digunakan

Ada beberapa cara menghemat baterai iPhone yang bisa Anda lakukan. Mulai dari mengurangi kecerahan layar hingga update iOS.

Baca Selengkapnya

Ponsel iPhone 12 Dapat Update Pengisian Baterai Nirkabel Qi2, Lebih Cepat Dua Kali Lipat

36 hari lalu

Ponsel iPhone 12 Dapat Update Pengisian Baterai Nirkabel Qi2, Lebih Cepat Dua Kali Lipat

Update Nirkabel Qi2 pada ponsel iPhone 12 sudah didukung teknologi MagSafe Apple.

Baca Selengkapnya

7 Daftar iPhone dengan Baterai Paling Awet, Posisi Pertama iPhone 15 Pro Max

2 Januari 2024

7 Daftar iPhone dengan Baterai Paling Awet, Posisi Pertama iPhone 15 Pro Max

Sebelum membeli iPhone, ada baiknya Anda mengetahui produk iPhone dengan baterai paling awet. Ada yang awet hingga 95 jam untuk streaming audio.

Baca Selengkapnya

iPhone 12 Dianggap Gagal Uji Paparan Radiasi di Prancis, Ini Langkah Apple

13 Oktober 2023

iPhone 12 Dianggap Gagal Uji Paparan Radiasi di Prancis, Ini Langkah Apple

iOS 17.1 menyertakan pembaruan untuk iPhone 12 bagi pengguna di Prancis.

Baca Selengkapnya

Syahrul Yasin Limpo Hobi Menembak, Dibelikan Baju Antipeluru oleh Salah Satu Tersangka

7 Oktober 2023

Syahrul Yasin Limpo Hobi Menembak, Dibelikan Baju Antipeluru oleh Salah Satu Tersangka

Penegak hukum bercerita Hatta membelikan baju antipeluru untuk Syahrul Yasin Limpo itu pada 23 November 2020.

Baca Selengkapnya

Cara Mengunci WhatsApp di HP Android dan iPhone

23 September 2023

Cara Mengunci WhatsApp di HP Android dan iPhone

Untuk menjaga data yang bersifat pribadi atau rahasia di aplikasi, WhatsApp telah meluncurkan fitur pengunci. Fitur ini mungkin berguna bagi Anda yang sering meminjamkan ponsel kepada orang lain.

Baca Selengkapnya

Selamat Tinggal iPhone Mini, Apple Resmi Hentikan Selamanya

13 September 2023

Selamat Tinggal iPhone Mini, Apple Resmi Hentikan Selamanya

Apple 'Wonderlust' telah berlalu, kemarin, 12 September 2023. Rasa penasaran pada seri iPhone 15 telah terjawab dengan dirilisnya 4 varian.

Baca Selengkapnya

Penjualan iPhone 12 di Prancis Dihentikan, Radiasi Terlalu Tinggi

13 September 2023

Penjualan iPhone 12 di Prancis Dihentikan, Radiasi Terlalu Tinggi

Apple harus berhenti menjual model iPhone 12 di Prancis karena tingkat radiasi di atas ambang batas, kata Menteri Muda Ekonomi Digital Prancis.

Baca Selengkapnya

Prancis Setop Penjualan iPhone 12, Pancarkan Radiasi Terlalu Tinggi

13 September 2023

Prancis Setop Penjualan iPhone 12, Pancarkan Radiasi Terlalu Tinggi

Regulator Prancis pada Selasa memerintahkan Apple untuk menghentikan penjualan iPhone 12 karena memancarkan terlalu banyak radiasi

Baca Selengkapnya