FYP dan Tips Agar Konten TikTok Anda Dilihat Banyak Orang

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 24 Februari 2022 07:40 WIB

Ilustrasi aplikasi TikTok (ANTARA/Arindra Meodia)

TEMPO.CO, Jakarta -Menurut laman capitalfm.com, FYP dianggap sebagai bagian dari algoritma yang digunakan oleh TikTok untuk memunculkan konten ke halaman “Untuk Anda”.

Hal ini berarti dengan menggunakan tagar FYP, konten yang dibuat oleh seseorang memiliki potensi yang lebih besar untuk dapat dilihat oleh lebih banyak orang dan menjadi konten yang viral.

Namun, konten yang dibuat untuk FYP memerlukan beberapa trik agar dapat menjadi viral. Neil Patel, pendiri NP Digital, menulis setidaknya ada tips agar konten Anda dapat masuk ke halaman FYP.

1. Gunakan Hashtag secara Tepat
Anda mungkin menganggap bahwa menggunakan #fyp atau #ForYou akan membuat konten Anda dipromosikan oleh TikTok. Tetapi, menurut Patel, hal ini hanya rumor.

Menurut Patel, Anda tetap dapat menggunakan #fyp atau #ForYou. Tetapi Anda dapat menggabungkan hashtag ini dengan menggunakan hashtag yang relevan dengan konten Anda. Anda juga dapat mencampurkan hashtag yang sedang populer di seputar topik konten Anda.

2. Buat Video Lebih Pendek
Meskipun Anda dapat membuat konten hingga 5 menit, menggunakan semua waktu yang itu menurut Patel tidak selalu membuat konten Anda viral. Menurut Patel, semakin sedikit waktu yang dihabiskan seseorang untuk menonton TikTok Anda, semakin besar kemungkinan mereka akan menonton sampai akhir dan tidak menghapusnya.

Advertising
Advertising

Saat tingkat penyelesaian video Anda meningkat, maka peluang konten Anda untuk dipromosikan dalam halaman FYP juga akan meningkat.

3. Tulis Teks secara Efisien dan Menarik
TikTok bukan sebuah blog yang dapat menampung semua pikiran Anda. karena itu, Anda harus kreatif dalam menulis teks yang dapat memancing ketertarikan penonton untuk melihat konten Anda.

Anda dapat membuat judul pada konten Anda yang dapat menimbulkan rasa penasaran. Atau Anda dapat langsung memberi judul dalam bentuk pertanyaan. Pertanyaan seperti “bagaimana saya menghasilkan jutaan rupiah dalam sehari” tentu akan membuat orang penasaran dan menonton konten Anda.

4. Buat Video dengan Kualitas yang Tinggi
Sebagus apapun konten Anda, apabila tidak didukung dengan pengalaman audio visual yang mumpuni maka akan sia-sia. Menurut Patel, TikTok juga tidak akan merekomendasikan konten dengan kualitas video yang rendah kepada penggunanya.

Selain dari segi audio visual, TikTok juga sering merekomendasikan konten yang diedit secara kreatif. Anda dapat mengedit konten Anda dengan menambahkan stiker, filter, atau transisi yang dapat membuat konten Anda lebih menarik.

5. Posting Konten Anda di Saat yang Tepat
Sama seperti media sosial lain, TikTok juga memiliki jam aktifnya sendiri. Anda dapat memposting konten Anda disaat banyak pengguna sedang membuka TikTok. Hal ini akan membuat konten FYP Anda disaksikan oleh banyak orang dalam jangka waktu yang singkat.

NAUFAL RIDHWAN ALY


Baca juga : Tips Mudah Cara Mengunduh Video TikTok Tanpa Watermark


CATATAN:
Artikel ini telah diubah pada Senin 7 Maret 2022, pukul 19.18 WIB, untuk memperjelas judulnya. Terima kasih.

Berita terkait

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

22 jam lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.

Baca Selengkapnya

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

1 hari lalu

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

Sri Mulyani merespons soal berbagai kasus pengenaan denda bea masuk barang impor yang bernilai jumbo dan ramai diperbincangkan belakangan ini.

Baca Selengkapnya

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

1 hari lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

2 hari lalu

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

Seorang pria bersenjata yang mengendarai sepeda motor menembak mati seorang influencer media sosial perempuan terkenal Irak

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

2 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

3 hari lalu

Galih Loss Mengaku Buat Konten yang Diduga Menistakan Agama untuk Menghibur

Niat itu kini berujung penahanan Galih Loss di Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

3 hari lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

3 hari lalu

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?

Baca Selengkapnya

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

3 hari lalu

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

Platform e-commerce Tokopedia membeberkan alasan menaikkan biaya layanan merchant pada 1 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Bahas Program Makan Siang Gratis Prabowo di RAPBN 2025 hingga AS Larang TikTok

3 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Bahas Program Makan Siang Gratis Prabowo di RAPBN 2025 hingga AS Larang TikTok

Berita terpopuler bisnis pada Kamis, 25 April 2024, dimulai dari program unggulan Prabowo - Gibran telah dibahas oleh Presiden Jokowi di RAPBN 2025.

Baca Selengkapnya