Astronot Pemecah Rekor NASA, Kembali ke Bumi Bersama Kosmonot Rusia

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Kamis, 31 Maret 2022 17:17 WIB

Astronot NASA Mark Vande Hei tak lama setelah kembali ke Bumi pada 30 Maret 2022. (NASA/Bill Ingalls)

TEMPO.CO, Los Angeles - Setelah memperpanjang rekor untuk misi luar angkasa tunggal terlama dalam sejarah oleh seorang warga Amerika menjadi 355 hari, astronot NASA Mark Vande Hei kembali ke Bumi pada Rabu, 30 Maret 2022, bersama dua kosmonot Rusia.

Vande Hei bertolak dari Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) bersama kosmonot Rusia Anton Shkaplerov dan Pyotr Dubrov pada pukul 03.21 EDT (14.21 WIB), dan berhasil mendarat di Bumi dengan aman menggunakan bantuan parasut pada pukul 07.28 EDT (18.28 WIB) di sebelah tenggara kota terpencil Dzhezkazgan, Kazakhstan, urai NASA.

"Misi Mark bukan hanya memecahkan rekor, tetapi juga merintis jalan bagi penjelajahan masa depan yang dilakukan manusia di Bulan, Mars, dan lebih luas lagi," tutur Administrator NASA Bill Nelson.

Misi Vande Hei yang diperpanjang ini akan memberikan peluang bagi para peneliti untuk mengamati efek misi luar angkasa berdurasi panjang terhadap manusia karena NASA berencana akan kembali ke Bulan dalam program Artemis dan mempersiapkan eksplorasi Mars, papar NASA.

Vande Hei dan kedua kosmonot Rusia diluncurkan dengan roket Soyuz MS-18 pada 9 April 2021. Perjalanan kedua Vande Hei ke luar angkasa selama 355 hari tersebut menjadi misi luar angkasa tunggal terlama oleh seorang astronot Amerika Serikat, dengan rekor sebelumnya tercatat 340 hari, sebut NASA.

Advertising
Advertising

Vande Hei membagikan kegembiraannya sesaat sebelum meninggalkan ISS. "Saya bersemangat untuk kesempatan kembali ke Bumi untuk melihat keluarga saya untuk hadir secara fisik dengan istri saya, di mana... saya belum pernah berada di dekatnya sejak Januari tahun lalu. Jadi itu akan luar biasa," ujarnya dalam siaran video dari ISS, Selasa.

Tetapi penjelajah antariksa itu juga mengakui bahwa kembalinya ke Bumi itu pahit karena menandai akhir dari karir astronot aktifnya. "Saya yakin saya akan memiliki banyak emosi yang saling bertentangan," katanya sebelum penerbangan ke Bumi.

"Saya berjanji kepada istri saya bahwa saya tidak akan terbang ke luar angkasa lagi, jadi itu akan menjadi pahit," katanya, seraya menambahkan bahwa "Saya sangat, sangat bersyukur memiliki kesempatan luar biasa ini untuk datang ke stasiun luar angkasa di sini dengan orang-orang luar biasa yang saya anggap teman selama sisa hidup saya; untuk melayani negara saya dan seluruh umat manusia."

Sebelum kedatangan Vande Hei kembali ke Bumi, ada spekulasi bahwa, mengingat AS telah mengutuk tindakan Rusia untuk menyerang Ukraina dan memicu perang, Vande Hei mungkin tidak akan terbang pulang dengan kapsul Soyuz dengan kosmonot. Namun, terlihat bahwa kembalinya Vande Hei yang direncanakan, tetap tidak berubah, telah berjalan dengan aman dan sukses.

XINHUA | ANTARA | SPACE

Baca:
Foto NASA Tunjukkan Pelatihan Intensif untuk Misi Bulan dalam Kegelapan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Pengunjuk Rasa Pro-Israel Provokasi Kubu Pro-Palestina, Bentrok Pecah di Universitas California Los Angeles

4 jam lalu

Pengunjuk Rasa Pro-Israel Provokasi Kubu Pro-Palestina, Bentrok Pecah di Universitas California Los Angeles

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan pro-Israel saling bentrok di kampus Universitas California Los Angeles (UCLA), Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

4 jam lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

4 jam lalu

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina

Baca Selengkapnya

AS Dilaporkan Turun Tangan Cegah ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

5 jam lalu

AS Dilaporkan Turun Tangan Cegah ICC Keluarkan Surat Penangkapan Netanyahu

Amerika Serikat berupaya mencegah dikeluarkannya surat perintah penangkapan ICC terhadap PM Israel Benjamin Netanyahu atas serangan di Gaza

Baca Selengkapnya

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

7 jam lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

17 jam lalu

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

18 jam lalu

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

FDA memergoki temuan satu dari lima sampel susu komersial yang diuji dalam survei nasional mengandung partikel virus H5N1atau virus Flu Burung

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

19 jam lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.

Baca Selengkapnya

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

19 jam lalu

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

Ia terbang dengan pesawat Soyuz TM-32 bersama kosmonot Rusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Ahli fisika rekayasa antariksa ini membayar US$ 20 juta.

Baca Selengkapnya

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

19 jam lalu

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

Mahmoud Abbas dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia menyatakan hanya Amerika Serikat yang mampu menghentikan Israel

Baca Selengkapnya