Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Bibit Siklon Tropis 98S, Kolaborasi Unair-ITS

Reporter

Erwin Prima

Editor

Erwin Prima

Rabu, 27 April 2022 22:29 WIB

Ilustrasi Siklon Tropis. bmkg.go.id

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau pergerakan bibit Siklon Tropis 98S di Samudra Hindia sebelah barat daya Jawa pada hari Selasa, 26 April 2022.

Berita terpopuler selanjutnya tentang Universitas Airlangga (UNAIR) berkolaborasi bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melahirkan terobosan berupa Smart Washing Hand Machine (SWAM). Nurina Fitriani, ketua penelitian sekaligus pengabdian masyarakat Fakultas Sains dan Teknologi (FST UNAIR) menjelaskan bahwa penelitian dan pengabdian masyarakat ini tidak lepas dari kerja sama tim.

Selain itu, raksasa teknologi Apple dikabarkan telah meningkatkan produksi iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max pada kuartal kedua 2022. Hal itu dilakukan karena permintaan model yang lebih mahal itu semakin tinggi dari perkiraan sebelumnya.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Bibit Siklon Tropis 98S Masih Membayangi Jawa Barat Hingga Bengkulu

Advertising
Advertising

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau pergerakan bibit Siklon Tropis 98S di Samudra Hindia sebelah barat daya Jawa pada hari Selasa, 26 April 2022.

Bibit Siklon Tropis 98S tersebut membentuk daerah peningkatan kecepatan angin >25 knot (low level jet) di Samudra Hindia sebelah barat daya Jawa dan daerah pertemuan angin (konfluensi) di perairan sebelah selatan Jawa Barat-Jawa Tengah dan daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) di Bengkulu dan di Jawa Barat.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan, kecepatan angin, dan ketinggian gelombang laut di sekitar wilayah bibit siklon tropis, low level jet dan di sepanjang daerah konfluensi/konvergensi tersebut.

Sirkulasi siklonik terpantau di Laut Sulu yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang di Kalimantan Barat bagian utara, dari Selat Makassar hingga Sulawesi Tengah, dari Sulawesi Tengah hingga Laut Sulawesi, Kalimantan Utara dan Filipina bagian selatan, serta daerah konfluensi di Laut Sulu, Laut Sulawesi dan perairan sebelah utara Maluku Utara.

2. Kolaborasi UNAIR dan ITS Hasilkan Mesin Cuci Tangan Otomatis dengan Iringan Lagu

Universitas Airlangga (UNAIR) berkolaborasi bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melahirkan terobosan berupa Smart Washing Hand Machine (SWAM). Nurina Fitriani, ketua penelitian sekaligus pengabdian masyarakat Fakultas Sains dan Teknologi (FST UNAIR) menjelaskan bahwa penelitian dan pengabdian masyarakat ini tidak lepas dari kerja sama tim.

Tim tersebut terdiri dari enam anggota yaitu Wahid Dian Budiyanto (FST UNAIR), Febri Eko Wahyudianto (FST UNAIR), Sudarmaji (Fakultas Kesehatan Masyarakat UNAIR), Muthmainnah (Fakultas Kesehatan Masyarakat UNAIR), dan Eddy Setiadi Soedjono (Fakultas Teknik Sipil Perencanaan dan Kebumian ITS).

Nurina menjelaskan bahwa pengabdian yang dimaksud sebagai output penelitian adalah adanya distribusi SWAM dan sosialisasi untuk mencegah penularan Covid-19 kepada masyarakat. Sebagai permulaan, Puskesmas Mulyorejo menjadi tempat realisasi pengabdian masyarakat penelitian ini. Distribusi SWAM ke Puskesmas Mulyorejo dilakukan pada Selasa, 26 April 2022.

Nurina mengungkapkan, SWAM hadir untuk membantu masyarakat agar lebih tertarik melakukan cuci tangan dengan benar. Mesin ini menggunakan sensor yang dapat otomatis mengalirkan air. Agar lebih menyenangkan, ketika mencuci tangan ada musik yang liriknya menjelaskan cara mencuci tangan yang baik.

3. Permintaan Melonjak, Apple Tingkatkan Produksi iPhone 13 Pro

Raksasa teknologi Apple dikabarkan telah meningkatkan produksi iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max pada kuartal kedua 2022. Hal itu dilakukan karena permintaan model yang lebih mahal itu semakin tinggi dari perkiraan sebelumnya.

Pada kuartal pertama tahun ini, Apple hanya memesan satu juta iPhone 13 Pro lebih sedikit dari model Pro Max yang diproduksi 3,5 juta unit. Namun, mulai kuartal dua, model Pro standar mengalami peningkatan besar menjadi 8 juta pesanan, sedang Pro Max melonjak hingga 6,5 juta, menurut laporan The Elec.

Angka tersebut membuat peningkatan 10 juta selama kuartal terakhir untuk kedua model iPhone teratas itu. Itu menjadi kabar baik bagi merek berlogo buah apel kroak itu, karena harga jual rata-rata keluarga iPhone 13 akan meningkat dan investor akan senang dengan pendapatan tambahan.

Selain itu, informasi ini juga sejalan dengan laporan lain yang menunjukkan peningkatan total 10 persen pengiriman iPhone 13. Sementara pihak pemasok Apple juga melihat peningkatan pendapatan. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kapal Induk Termahal, Aplikasi Bantuan Hukum

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Gempa Terkini Kembali Getarkan Bawean, Kenapa Masih Terus Terjadi?

2 jam lalu

Gempa Terkini Kembali Getarkan Bawean, Kenapa Masih Terus Terjadi?

BMKG mencatat gempa terkini yang guncangannya bisa dirasakan terjadi di Bawean, Gresik, Jawa Timur, pada Minggu pagi ini, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

4 jam lalu

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

Dirjen Dikti memantau pelaksanaan UTBK SNBT di ITS.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Kelembapan Udara Bisa Sampai 100 Persen

4 jam lalu

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Kelembapan Udara Bisa Sampai 100 Persen

Prediksi cuaca Jakarta hari ini, Minggu 5 Mei 2024, diawali dengan cerah berawan merata di seluruh wilayahnya pada pagi ini.

Baca Selengkapnya

Jurus Ampuh Mengatasi Gerah Akibat Hawa Panas

20 jam lalu

Jurus Ampuh Mengatasi Gerah Akibat Hawa Panas

Saat tubuh terpapar suhu ataupun hawa panas, respons alami tubuh adalah dengan memproduksi keringat untuk mendinginkan diri.

Baca Selengkapnya

Suhu Panas di Indonesia, Bukan Heatwave hingga Siklus Biasa

23 jam lalu

Suhu Panas di Indonesia, Bukan Heatwave hingga Siklus Biasa

Fenomena heatwave di sebagian wilayah Asia selama sepekan belakangan tidak terkait dengan kondisi suhu panas di Indonesia

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

1 hari lalu

Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

Kenaikan UKT bagi mahasiswa angkatan 2024 di ITB memuncaki Top 3 Tekno Tempo hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

1 hari lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

Masuk Awal Kemarau, Suhu Panas di Indonesia Masih Siklus Normal

1 hari lalu

Masuk Awal Kemarau, Suhu Panas di Indonesia Masih Siklus Normal

BMKG memastikan suhu panas di Indonesia masih bagian dari kondisi tahunan, seperti kemarau, bukan akibat heatwave.

Baca Selengkapnya

Selalu Disebut Dalam Prakiraan Cuaca BMKG, Apa Beda Hujan Ringan, Sedang, dan Berat?

1 hari lalu

Selalu Disebut Dalam Prakiraan Cuaca BMKG, Apa Beda Hujan Ringan, Sedang, dan Berat?

BMKG memprakirakan kondisi cuaca suatu area berdasarkan data numerik. Hujan ringan, sedang, dan lebat dibedakan berdasarkan intensitas airnya.

Baca Selengkapnya

Prakiraan Cuaca BMKG: Cuaca Jakarta Waspada Potensi Hujan Disertai Petir

1 hari lalu

Prakiraan Cuaca BMKG: Cuaca Jakarta Waspada Potensi Hujan Disertai Petir

Prakiraan cuaca BMKG memperkirakan cuaca Jakarta hari ini cerah berawan dan hujan ringan. Sebagian wilayah waspada potensi hujan disertai petir.

Baca Selengkapnya