Top 3 Tekno Berita Kemarin: Maut Hepatitis Akut Misterius, Rusia Jarah Traktor

Reporter

Tempo.co

Rabu, 4 Mei 2022 01:30 WIB

Pemeriksaan Hepatitis gratis di Mall Ratu Indah, Makassar. TEMPO/Ayu Ambong

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Selasa 3 Mei 2022, dipuncaki artikel tentang kejadian hepatitis akut misterius pada anak-anak. Diumumkan pertama kali oleh WHO pada bulan lalu, kasusnya ternyata sudah ada di Indonesia dan si pasien anak diumumkan akhirnya meninggal.

Terpopuler kedua adalah artikel dari perang Rusia dan Ukraina. Penjarahan kembali dilaporkan dilakukan oleh pasukan pendudukan Rusia dan yang terbaru ini menjarah mesin-mesin pertanian dari sebuah outlet di Melitopol. Sialnya, mesin-mesin itu tak bisa dinyalakan karena memiliki fitur remote lockout.

Artikel berisi eksplanasi televisi analog dan caranya beralih ke televisi digital menjadi terpopuler ketiga. Ini terkait program analog switch off yang sudah digulirkan Kementerian Kominfo sejak Sabtu 30 April 2022 lalu.

Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, Selasa 3 Mei 2022, selengkapnya,

Advertising
Advertising

1. Hepatitis Akut Misterius, 3 Pasien Anak di RSCM Meninggal

Kementerian Kesehatan mengungkapkan bahwa tiga pasien anak di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta dengan dugaan hepatitis akut misterius akhirnya meninggal. Belum diketahui penyebab hepatitis akut itu dan anak-anak tersebut telah dirawat selama dua minggu per 30 April 2022.

Ketiga anak merupakan pasien rujukan dari rumah sakit yang berada di Jakarta Timur dan Jakarta Barat. Kementerian Kesehatan menyatakan tetap melakukan investigasi penyebab kejadian hepatitis akut ini melalui pemeriksaan panel virus secara lengkap.

Ilustrasi Virus Hepatitis. shutterstock.com

Sedangkan Dinas kesehatan Provinsi DKI Jakarta melakukan penyelidikan epidemiologi lebih lanjut. Selama masa investigasi tersebut, masyarakat diimbau untuk berhati-hati dan tetap tenang.

2. Dijarah Pasukan Rusia, Mesin-mesin Pertanian Ini Berteknologi Remote Lockout

Pasukan Rusia dilaporkan menjarah mesin-mesin pertanian senilai hampir $5 juta dari outlet John Deere di Melitopol, salah satu kota yang mereka duduki di Ukraina, hanya untuk mendapati mesin-mesin itu telah dimatikan dari jarak jauh dan tak dapat dioperasikan. Beberapa, yang telah dilengkapi dengan fitur kunci jarak jauh dan built-in GPS itu, terlacak telah berada sejauh 700 mil di Desa Zakhan Yurt di wilayah Chechnya.

Situs berita CNN mengatakan kalau pasukan Rusia bertahap membawa mesin-mesin itu sejak menduduki Melitopol pada Maret lalu. Disebutkan, penjarahan dimulai dari dua kombinasi mesin pemanen seharga $300 ribu setiap mesin, sebuah traktor, dan sebuah mesin penyemai, hingga kemudian seluruh 27 jenis peralatan yang ada dibawa seluruhnya. Beberapa sampai ke Chechnya, sebagian yang lain dilaporkan kini berada di pedesaan dekat Melitopol.

Seorang petani tampak mengenakan helm dan rompi antipeluru saat berladang di Zaporizhzhia, Ukraina, 26 April 2022. REUTERS/Ueslei Marcelino

“Ketika para penjajah mengangkut mesin pemanen curian itu ke Chechnya, mereka menyadari kalau mereka tak dapat menyalakannya, karena mesin terkunci dari jauh,” kata sumber berita CNN.

3. Selamat Tinggal Televisi Analog, Beralih ke Televisi Digital

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menetapkan tahap awal penerapan Analog Switch Off (ASO) atau penghentian televisi analog dilakukan hari ini, 30 April 2022. Dalam keterangan tertulis Kupang, 22 April 2022 lalu, Staf Khusus Kementerian Kominfo Bidang Komunikasi Politik Philip Gobang mengatakan penghentian tahap pertama menyasar 56 wilayah layanan siaran di 166 Kabupaten/kota wilayah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Nusa Tenggara, Papua, dan Papua Barat.

Sudah sejak lama menemani pertelevisian masyarakat Indonesia, apa sebenarnya definisi dari televisi analog?

Siaran TV Analog secara nasional akan dihentikan pada 2 November 2022

Televisi analog merupakan teknologi televisi yang memanfaatkan sinyal analog untuk mengirimkan vidio dan audio yang kemudian diterima audiens. Mengutip DB Pedia di situs dbpedia.org, dalam siaran televisi analog, kecerahan, warna dan suara diwakili oleh amplitudo, fase dan frekuensi sinyal analog. Ini membuat televisi analog dapat didistribusikan melalui jaringan kabel atau disebut televisi kabel.

Berita terkait

Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

5 jam lalu

Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

Ketua parlemen Rusia mengecam Uni Eropa yang melarang distribusi empat media Rusia. Hal itu sama dengan menolak menerima sudut pandang alternatif

Baca Selengkapnya

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

2 hari lalu

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

Putin mengunjungi Cina dan bertemu Xi Jinping setelah dilantik kembali sebagai Presiden Rusia.

Baca Selengkapnya

Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

2 hari lalu

Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

Sejumlah pihak bereaksi setelah Amerika mengancam hakim ICC jika mengeluarkan surat penangkapan kepada PM Israel, Benjamin Netanyahu.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

3 hari lalu

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

Setidaknya 16 tentara bayaran Sri Lanka tewas dalam perang antara Rusia dan Ukraina, kata wakil menteri pertahanan pulau itu pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

3 hari lalu

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

3 hari lalu

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

Vladimir Putin mendapat dukungan dari Beijing agar bisa menyelesaikan krisis Ukraina dengan damai.

Baca Selengkapnya

Belum Terbitkan Surat Penangkapan untuk Netanyahu, Jaksa ICC Dikecam Tiga Negara Ini

3 hari lalu

Belum Terbitkan Surat Penangkapan untuk Netanyahu, Jaksa ICC Dikecam Tiga Negara Ini

Jaksa ICC disebut takut terhadap ancaman dari Kongres AS dan dipertanyakan independensinya.

Baca Selengkapnya

Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

5 hari lalu

Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

Calon menhan Rusia yang ditunjuk oleh Presiden Vladimir Putin menekankan perlunya kesejahteraan yang lebih baik bagi personel militer.

Baca Selengkapnya

Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

5 hari lalu

Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

Presiden Rusia Vladimir Putin secara mengejutkan mengusulkan Andrei Belousov, seorang sipil ekonom menjadi menteri pertahanan.

Baca Selengkapnya

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

6 hari lalu

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

Rusia merebut lima desa dari Ukraina di wilayah Kharkiv. Rusia melakukan serangan besar-besaran di akhir pekan lalu.

Baca Selengkapnya