Ikan Toman, Spesies Predator Air Tawar Ini Panjang Tubuhnya Bisa Mencapai 1 Meter

Kamis, 28 Juli 2022 12:37 WIB

Ikan Gabus. (wikipedia)

TEMPO.CO, Jakarta - Ikan toman atau Channa micropeltes salah satu spesies perairan sungai, rawa, parit dan danau. Spesies ini dikenal sebagai ikan air tawar besar di Asia Tenggara.

Mengutip laman CABI (cabi.org), ikan toman spesies predator yang kuat. Ikan ini bertahan cukup lama di luar air. Spesies ini juga melakukan migrasi darat ke lingkungan perairan baru menggali ke dalam lumpur untuk bertahan hidup semasa periode kering. Ikan toman bisa tumbuh hingga satu meter

Apa itu ikan toman?

Budi daya toman juga dikembangkan untuk bahan baku makanan atau ikan hias. Ikan toman sangat agresif. Predator ini memangsa ikan, katak, ular, kadal. Ikan toman berhabitat di wilayah perairan Asia Tenggara, yaitu Thailand, Laos (Sunga Mekong), Vietnam, Malaysia. Adapun di perairan Indonesia, ikan toman berhabitat di Sumatera, Kepulauan Bangka Belitung, Kalimantan, Jawa bagian utara.

Mengutip laman United States Geological Survey (USGS), ikan toman merupakan famili Channidae yang secara morfologis mirip dengan ikan sirip lengkung atau Bowfin (Amia calva) di Amerika Utara.

Ciri utama ikan toman gigi di rahang bawah menonjol seperti taring. Bentuk kepala seperti ular, itulah sebabnya ikan famili spesies ini dijuluki snakehead.

Advertising
Advertising

Ikan toman memiliki sisik yang lebih kecil dibandingkan spesies Channa besar lainnya. Ikan ini memiliki 16-17 baris skala antara sudut preopercular dan batas posterior orbit. Ada 22 skala predorsal dan 95-110 skala dalam longitudinal. Sebuah studi melaporkan ada sekitar 82-91 sisik longitudinal untuk spesimen dari Semenanjung Malaysia. Sirip perut sekitar 50 persen dari panjang sirip dada.

Warna ikan toman sangat bervariasi yang juga dipengaruhi umurnya. Saat berumur dua bulan ikan predator itu berwarna merah dengan garis-garis lateral oranye dan hitam. Ikan dewasa berkembang pola hitam kebiruan dan putih di tubuh bagian atas.

Warna dan tanda bagian atas tubuh ikan dewasa bervariasi. Warna gelap utama hitam, abu-abu, perak. Warna gelap bercampur dengan pola bergaris dan berbintik biru muda, hijau hingga abu-abu perak, ungu. Garis gelap memanjang di sepanjang tubuh, dan perut berwarna putih.

Baca: Riset Akademik: Ikan Toman yang Ditemukan di Klaten Mengandung Gizi Berlimpah

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

5 hari lalu

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

Akuarium air asin memerlukan salinitas, derajat keasaman, hingga perawatan tertentu agar zat kimia seperti amonia, nitrit, dan nitrat tidak masuk ke dalam airnya.

Baca Selengkapnya

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

7 hari lalu

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

Tak semua ikan punya kandungan nutrisi super yang sama sehingga disarankan untuk memilih yang tepat. Berikut saran ahli diet.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

8 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

9 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

11 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

13 hari lalu

Banjir Dasyat Setinggi Leher Terjang Guangdong Cina, 11 Orang Hilang

Sebelas orang hilang di Guangdong akibat banjir dasyat di provinsi selatan Cina itu pada Senin 22 April 2024

Baca Selengkapnya

Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

21 hari lalu

Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

Mengganti daging merah dengan ikan seperti ikan sarden, herring, hingga ikan teri dapat mencegah 750 ribu kematian setiap tahun pada 2050.

Baca Selengkapnya

Kali Kamal Meluap, Ruas Tol Sedyatmo Masih Terendam

43 hari lalu

Kali Kamal Meluap, Ruas Tol Sedyatmo Masih Terendam

Ruas Tol Sedyatmo KM 27 terpantau hingga Jumat 22 Maret 2024 pukul 18.00 WIB masih terendam air luapan Kali Kamal.

Baca Selengkapnya

Mentan Galakkan Pompanisasi 500 Ribu Hektare di Jawa, Siapkan Anggaran Rp 5,8 Triliun

46 hari lalu

Mentan Galakkan Pompanisasi 500 Ribu Hektare di Jawa, Siapkan Anggaran Rp 5,8 Triliun

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman bakal melakukan pompanisasi pada 500 ribu hektare lahan tadah hujan di Pulau Jawa.

Baca Selengkapnya

Ekosistem Laut di Laut Cina Selatan Memprihatinkan

49 hari lalu

Ekosistem Laut di Laut Cina Selatan Memprihatinkan

Cukup banyak kerusakan yang telah terjadi di Laut Cina Selatan, di antaranya 4 ribu terumbu karang rusak.

Baca Selengkapnya