Apple, Hurikan Ian dan Komitmen Berdonasi ke Daerah Bencana Alam

Jumat, 30 September 2022 16:03 WIB

Foto udara kapal menabrak bangunan kondominium akibat hembusan Badai Ian di Fort Myers, Florida, AS, 29 September 2022. Dahsyatnya hembusan Badai Ian membuat kapal-kapal terhempas jauh dari perairan hingga menabrak permukiman warga. REUTERS/Shannon Stapleton

TEMPO.CO, Jakarta - CEO Apple Tim Cook mengumumkan perusahaan yang berbasis di Cupertino, California, itu akan menyumbang untuk warga korban Hurikan Ian yang menghantam Florida Rabu lalu. Seperti biasa, Apple tidak mengungkapkan jumlah yang akan disumbangkannya.

Pada cuitan akun pribadi Tim Cook tertanggal 29 September 2022, ia menyatakan prihatin atas bencana yang dihasilkan oleh salah satu hurikan terkuat yang pernah terjadi di Amerika itu. “Kami menjaga semua orang yang terkena dampak Badai Ian dalam pikiran kami," katanya sambil menambahkan, "Apple menyumbang untuk upaya bantuan di lapangan.”

Pengumuman itu muncul di tengah Eurotrip Tim Cook. Dia sudah mengunjungi Inggris, Jerman, dan sekarang berada di Italia untuk menerima gelar Master kehormatan.

Apple dikenal selama ini sebagai salah satu perusahaan yang selalu berdonasi saat terjadi bencana. Pada Juni lalu, misalnya, perusahaan melakukannya untuk korban gempa di Haiti. Sedang untuk merayakan Hari Bumi, perusahaan menyumbangkan $1 dari setiap transaksi Apple Pay ke organisasi World Wildlife Fund.

Advertising
Advertising

Dampak Hurikan Ian

Lebih dari 2,5 juta warga di Florida terputus dari suplai listrik pada Kamis pagi waktu setempat setelah Hurikan Ian datang menerjang. Ian datang sebagai salah satu badai paling kuat yang pernah melanda Amerika Serikat. Dia menyebabkan kehancuran dan banjir yang luas yang menjebak penduduk setempat.

Ekspedisi 68 Astronot NASA Bob Hines menangkap pemandangan Hurikan Ian yang meliputi wilayah Florida pada 28 September 2022. Badai ini tercatat menjadi salah satu yang terkuat yang pernah terjang Amerika. (Kredit gambar: Bob Hines/NASA)

Kekuatan Ian telah diturunkan ke kategori badai tropis pada Kamis pagi. Sebelumnya, pada Rabu sore, Ian membawa angin berkecepatan lebih dari 150 mph (lebih dari 240 kilometer per jam) dan gelombang badai dengan kekuatan yang setara hampir Kategori 5, atau kategori hurikan terkuat.

Hurikan Ian sebelumnya datang dari Laut Karibia dan telah menerjang wilayah Kuba bagian barat pada Selasa. Saat itu dia tergolong badai kategori 3 dan bahkan sempat kehilangan sedikit kekuatannya. Tapi, saat berlalu menuju perairan Teluk Meksiko kekuatannya tiba-tiba melonjak kembali menjadi kategori 4 dan bahkan hampir 5 sebelum menerjang Pulau Cayo Costa di perairan pantai Florida.

9 TO 5 MAC, LIVESCIENCE

Baca juga:
Begini Perubahan Iklim Membuat Hurikan Ida Menjadi Monster di Amerika


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Bocoran Terbaru Ungkap Fitur AI iOS 18, Ini Detailnya

1 hari lalu

Bocoran Terbaru Ungkap Fitur AI iOS 18, Ini Detailnya

Aplikasi inti iOS Apple telah dijadwalkan untuk menerima peningkatan AI.

Baca Selengkapnya

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

3 hari lalu

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

Apple menyiapkan sejumlah fitur berbasis AI untuk browser Safari. Salah satu yang menonjol adalah perangkum teks otomatis.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

4 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

4 hari lalu

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

5 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

6 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

6 hari lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

8 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

8 hari lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

10 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya