Mahasiswa BSI Wakili Suara Anak Muda Indonesia di COP27 Mesir

Reporter

Antara

Senin, 7 November 2022 21:44 WIB

Mahasiswa Program Studi Sastra Inggris Universitas Bina Sarana Informatika (BSI), Daffa Praditya Devano, di belakang spanduk ucapan selamat mengikuti Konferensi Iklim PBB ke-27 atau COP27 di Mesir. ANTARA/HO-BSI

TEMPO.CO, Jakarta - Daffa Praditya Devano terpilih menjadi delegasi anak muda Indonesia mengikuti Konferensi Iklim PBB ke-27 atau COP27 UNFCCC yang dibuka di Sharm el-Sheikh, Mesir, Minggu 6 November 2022. Mahasiswa Sastra Inggris Universitas Bina Sarana Informatika (BSI) itu akan mewakili suara anak muda di Indonesia di sejumlah agenda dan perundingan yang akan diikutinya.

Ketua Program Studi Sastra Inggris Universitas BSI, Agus Priadi, menjelaskan kalau dirinya bersama Kepala Kantor Urusan Internasional Universitas, Jimmi, telah pada Selasa malam pekan lalu melepas keberangkatan Daffa ke Mesir. "Jalankan tugas dengan sebaik-baiknya," kata Agus mengungkap isi pesannya pada Minggu, 6 November 2022.

Adapun Jimmi menjelaskan kalau Daffa akan mengikuti beberapa proses perundingan dengan pemerintah secara global. Selain juga dengan para pelaku bisnis serta Youth and Indigenous People.

Baca juga:
Angelo Wijaya, Alumnus UGM yang Pimpin Sidang Pemuda G20

Advertising
Advertising

Salah satu proses perundingan yang akan dihadiri Daffa adalah Climate Education Coalition yang dijadwalkan diadakan pada hari kedua COP27, Senin ini. Mahasiswa semester tiga dari Kampus Cengkareng itu juga disebutnya akan berdiskusi dan bernegosiasi mengenai rancangan pendidikan kurikulum secara global dengan berbagai delegasi dari negara lain.

"Bersama-sama mereka akan mendesak pemerintah negara-negara agar segera mengintegrasikan kurikulum pendidikan iklim ke dalam kurikulum nasional," kata Jimmi.

COP27 digelar di Sharm El Sheikh International Convention Centre (SHICC), Sharm El Sheikh. Pada pembukaan yang dihadiri delegasi dari 110 negara ini, Wapres Ma'ruf Amin hadir mewakili Presiden Joko Widodo untuk memimpin Delegasi Republik Indonesia.

COP27 Sharm El Sheikh mengusung Tema “Together for Implementation” dengan isu-isu prioritas yang dibahas mengenai adaptasi, kerugian dan kerusakan, finansial, mitigasi, Pasal 6 Perjanjian Paris (COP21), serta transparansi terkait perubahan iklim.


Berita terkait

Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

2 hari lalu

Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

Rencana serangan Israel ke Kota Rafah di Gaza yang berbatasan dengan Mesir dapat menimbulkan bencana bagi stabilitas regional

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

2 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

3 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

4 hari lalu

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

Partai Demokrat menegaskan langkah Prabowo yang akan menempatkan orang berdasarkan kebutuhan itu bukan sebagai bentuk politik bagi-bagi kue.

Baca Selengkapnya

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

4 hari lalu

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

4 hari lalu

Bertemu Gibran, Ma'ruf Amin Sebut Wapres Tak Punya Stempel Ambil Keputusan

Dalam pertemuan dengan Gibran, Ma'ruf Amin menekankan pentingnya kentinuitas program-program pemerintah, terutama terkait pemerataan pembangunan.

Baca Selengkapnya

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

4 hari lalu

Gibran Undang Wapres Ma'ruf Amin Resmikan Objek Wisata di Solo Juni Mendatang

Dalam pertemuan dengan Ma'ruf Amin, Gibran menyampaikan meminta wapres meresmikan tempat wisata di Solo pada Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Jubir Wapres Ma'ruf Amin Sebut Belum Ada Agenda Bertemu dengan Prabowo

4 hari lalu

Jubir Wapres Ma'ruf Amin Sebut Belum Ada Agenda Bertemu dengan Prabowo

Juru Bicara Wakil Presiden RI, Masduki Baidlowi, mengklaim belum ada agenda pertemuan antara Ma'ruf Amin dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Korea Selatan, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Pemain Timnas U-23 Tampil Percaya Diri

4 hari lalu

Indonesia vs Korea Selatan, Wapres Ma'ruf Amin Berharap Pemain Timnas U-23 Tampil Percaya Diri

Wakil Presiden Ma'ruf Amin berharap para pemain Timnas U-23 bermain dengan penuh percaya diri melawan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya