Gantikan Teknologi VAR di Piala Dunia Qatar 2022, Apa itu SAOT?

Minggu, 20 November 2022 20:55 WIB

Ilustrasi Semi-automated Offside Technology. Theverge.com

TEMPO.CO, Jakarta - FIFA telah sejak Juli lalu mengumumkan akan menerapkan teknologi kamera dengan artificial intelligence (AI) di pesta sepakbola Piala Dunia Qatar 2022 yang mulai bergulir Minggu malam ini, 20 November 2022. Tujuannya, membantu para wasit di lapangan dalam memutuskan seorang pemain terjebak posisi offside atau tidak.

Sistem keputusan semi otomatis, atau Semi-Automated Offside Technology (SAOT), ini didukung oleh sebuah sensor yang ada pada bola 'Al Rihla' bikinan Adidas dan 12 kamera yang terpasang di atap stadion. Sensor pada bola akan me-relay posisinya di lapangan 500 kali per detik, sedangkan ke-12 kamera--menggunakan pembelajaran mesin (machine learning)--bertugas mengikuti gerak pemain lewat 29 titik pada tubuh.

Software lalu akan mengkombinasikan data-data yang dikirim untuk secara otomatis membangkitkan peringatan ketika ada pemain yang berada dalam posisi offside. Peringatan dikirim ke petugas dalam ruang kontrol, yang akan memvalidasinya dan menginfokan wasit di lapangan keputusan apa yang harus dibuatnya.

Baca juga: Ini 5 Inovasi Teknologi yang Hadir di Piala Dunia Rusia 2018

Advertising
Advertising

FIFA mengklaim prosesnya hanya butuh beberapa detik, dan itu artinya keputusan offside atau tidak bisa diberikan lebih cepat dan lebih akurat.

Al Rihla, bola resmi Piala Dunia Qatar 2022, dari Adidas yang ditanamkan sensor inersial di dalamnya. FIFA

Data bangkitan dari sensor pada bola dan jaringan kamera di atap juga akan digunakan untuk menciptakan animasi-animasi yang ter-otomatisasi, yang kemudian dapat ditampilkan pada layar di dalam stadion dan siaran televisi. Animasi bisa untuk menjelaskan kepada seluruh penonton mengenai alasan di balik keputusan yang dibuat sang wasit.

Visualisasi yang lebih baik untuk para fan ini ikut memperkuat FIFA memutuskan mengadopsi SAOT menggantikan VAR, video assistant referee--teknologi yang diumumkan mulai digunakan di Piala Dunia 2018. Pada VAR, wasit bisa me-review keputusannya menggunakan monitor di pinggir lapangan Monitor menggunakan jaringan kamera merekam dari beragam sudut.

Dalam keterangan pers yang pernah disampaikannya, Ketua Komite Wasit FIFA Pierluigi Collina setuju sistem semi-otomatis dengan AI akan memungkinkan wasit membuat keputusan yang lebih cepat dan akurat. Namun dia juga menekankan kalau manusia--bukan robot--yang memegang peranan dalam pertandingan.

"Wasit dan hakim garis masih yang bertanggung jawab untuk keputusan di lapangan pertandingan," katanya.

Presiden FIFA Gianni Infantino mengaku keputusan menggunakan teknologi ini di Piala Dunia Qatar 2022 telah melalui tiga tahun riset untuk memberi yang terbaik untuk tim-tim, pemain dan para fan. Uji sebelumnya dilakukan antara lain dalam Club World Cup di Qatar pada Februari lalu yang hasilnya dianggap sukses. Alameri Zayed dari Al-Jazira adalah pemain pertama yang gol-nya dibatalkan oleh SAOT.

THE VERGE, ESPN


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Sivakorn Pu Udom, Wasit VAR yang Akan Awasi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Kontroversi Sivakorn Pu Udom, Wasit VAR yang Akan Awasi Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

Sivakorn Pu Udom , wasit VAR yang akan mengawasi laga timnas U-23 Indonesia vsIrak kerap membuat keputusan kontroversial.

Baca Selengkapnya

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

3 hari lalu

Kecaman Netizen ke Wasit Shen Yinhao Usai Pimpin Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

Wasit Shen Yinhao dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Uzbekistan melalui keputusan-keputusan kontroversialnya.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia 3 Kali Dirugikan saat Lawan Uzbekistan, Kenapa Ada Wasit VAR di Pertandingan Sepak Bola?

Ada tiga keputusan wasit VAR yang dinilai merugikan Timnas U-23 Indonesia U-saat melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

3 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

Sejumlah selebriti mengecam keputusan wasit dalam pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia dan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

3 hari lalu

Gagal Melaju di Final Piala Asia U-23 2024, Ini Fakta-Fakta Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan

Hilang sudah asa Timnas Indonesia U-23 berlaga di partai final Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda dikalahkan Timnas Uzbekistan U-23.

Baca Selengkapnya

Gol Timnas U-23 Indonesia ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Ini Aturan Offside Posisi Badan

3 hari lalu

Gol Timnas U-23 Indonesia ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Ini Aturan Offside Posisi Badan

Gol timnas U-23 Indonesia lewat Muhammad Ferarri dibatalkan wasit Shen Yinhao karena kaki Ramadhan Sananta berada di posisi offside, ini aturannya.

Baca Selengkapnya

4 Drama di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan: Gol Muhammad Ferarri Dianulir VAR hingga Kartu Merah Rizky Ridho

3 hari lalu

4 Drama di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan: Gol Muhammad Ferarri Dianulir VAR hingga Kartu Merah Rizky Ridho

Kekalahan Timnas U-23 Indonesia dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 diwarnai sejumlah drama, mulai gol dianulir VAR hingga kartu merah.

Baca Selengkapnya

Putusan Wasit Dinilai Rugikan Timnas U-23 Indonesia saat Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Putusan Wasit Dinilai Rugikan Timnas U-23 Indonesia saat Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia kalah 0-2 dari Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar. Akmal Marhali sebut putusan wasit merugikan Garuda Muda.

Baca Selengkapnya

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

4 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

Gedung Putih mengatakan Biden menegaskan kembali "posisinya yang jelas" ketika Israel berencana menyerang Kota Rafah, wilayah paling selatan di Gaza

Baca Selengkapnya