Inilah Penjelasan Kucing yang Dibuang Bisa Kembali Pulang

Editor

Nurhadi

Rabu, 25 Januari 2023 14:26 WIB

Ilustrasi kucing. Lolchat.com

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak faktor yang menyebabkan kucing peliharaan menghilang secara tiba-tiba. Contohnya dibuang orang lain, tersesat saat musim kawin, dan dicuri orang tidak bertanggung jawab.

Kucing yang tidak ketemu saat dicari seringkali membuat pemiliknya panik dan sedih berkepanjangan. Namun, dalam beberapa kasus kucing dapat menemukan jalan pulang dengan sendirinya. Mengapa demikian?

Mengutip Pet MD, kebanyakan kucing memiliki kemampuan khusus yang disebut insting pulang. Firasat yang mereka gunakan untuk menemukan jalan pulang ke rumahnya.

Namun, tidak diketahui secara pasti bagaimana cara kerja insting pulang dari kucing ini. Ada klaim yang mengatakan bahwa kucing dapat menggunakan medan geomagnetik bumi. Yang mana ini mereka padukan dengan isyarat aroma yang memandu mereka pulang ke rumah.

Eksperimen yang dilakukan pada 1954 menempatkan kucing di labirin yang sangat besar. Percobaan ini digunakan untuk melihat apakah mereka dapat keluar dari labirin dan pulang.

Advertising
Advertising

Hasilnya, sebagian besar kucing mampu keluar dari labirin di area yang paling dekat dengan lokasi rumah mereka. Selain menandai aroma, beberapa kucing diklaim memiliki naluri kuat mengenai jalan pulang ke rumahnya.

Menurut proyek Lost Pet Research, ketika kucing hilang tetaplah berharap mereka bisa kembali. Meskipun mereka sudah hilang selama berhari-hari, berminggu-minggu, berbulan-bulan, dan bahkan bertahun-tahun.
Kemungkinannya mereka sedang berusaha menemukan jalan untuk pulang.

Sebab, ada laporan menunjukkan bahwa kucing mampu berpergian sejauh 80-128 ribu kilometer dalam 2,5 tahun, 61 ribu kilometer dalam 6 bulan, 48 ribu kilometer selama 21 hari, dan 32 ribu kilometer dalam 10 hari.

DELFI ANA HARAHAP

Baca juga: Kucing Berkemampuan Kembali ke Rumah Saat Tersesat karena Naluri Pulang

Berita terkait

Albertina Ho Akui Dilaporkan Nurul Ghufron karena Koordinasi dengan PPATK soal Kasus Jaksa TI

9 hari lalu

Albertina Ho Akui Dilaporkan Nurul Ghufron karena Koordinasi dengan PPATK soal Kasus Jaksa TI

Anggota Dewas KPK Albertina Ho membenarkan tengah dilaporkan ke Dewas KPK oleh Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.

Baca Selengkapnya

Posko THR Ditutup, 1.475 Laporan hingga Berbagai Jenis Pengaduan

13 hari lalu

Posko THR Ditutup, 1.475 Laporan hingga Berbagai Jenis Pengaduan

Kementerian Ketenagakerjaan menutup layanan Posko THR. Dibuka pada 28 Maret 2024, posko THR ditutup pada Selasa,16 April 2024

Baca Selengkapnya

Tak Banyak Diketahui Orang, Ini Fungsi Utama Kumis Kucing

17 hari lalu

Tak Banyak Diketahui Orang, Ini Fungsi Utama Kumis Kucing

Banyak yang tidak mengetahui jika kumis kucing membantu kucing mendarat dengan selamat ketika melompat tingggi. Berikut fakta lainnya.

Baca Selengkapnya

5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

17 hari lalu

5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

Penting untuk memahami dan mengenali berbagai macam kepribadian kucing peliharaan Anda.

Baca Selengkapnya

8 Tips Merawat Kucing Anggora

17 hari lalu

8 Tips Merawat Kucing Anggora

Kucing anggora memerlukan perhatian khusus dalam hal perawatan bulu dan kebersihan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

25 hari lalu

IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

Fasilitas milik Rumah Sakit Hewan Pendidikan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis IPB University ini diklaim yang terbesar se-ASEAN.

Baca Selengkapnya

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

26 hari lalu

Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.

Baca Selengkapnya

Jika Ditinggal Mudik Lebaran, Berapa Lama Kucing Bertahan Tanpa Makan?

33 hari lalu

Jika Ditinggal Mudik Lebaran, Berapa Lama Kucing Bertahan Tanpa Makan?

Kucing merupakan makhluk hidup yang butuh makan. Namun apa jadinya jika kucing kekurangan makan karena tertinggal saat mudik.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

34 hari lalu

5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

Berikut adalah beberapa langkah penting untuk membantu merawat kucing dan bayinya setelah persalinan.

Baca Selengkapnya