Direncanakan 40 Tahun Lalu, Unpad Mau Bangun Rumah Sakit Berbiaya Rp 110 Miliar

Kamis, 16 Maret 2023 21:18 WIB

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Padjadjaran (Unpad) membangun rumah sakit yang ditargetkan rampung pada akhir 2023. Berlokasi di area kampus Jatinangor, Sumedang, seluas 10.653 meter persegi, gedungnya setinggi lima lantai dengan kapasitas seratus tempat tidur.

“Pertama diinisiasi rumah sakit sejak masa rektor Himendra, tapi di dalam master plan sudah sejak 1980-an,” kata Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Arief S.Kartasasmita, Kamis 16 Maret 2023.

Dana pembangunan sebesar Rp 110 miliar berasal dari dana Unpad dan hibah Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Rencana pembangunannya akan ditandai Jumat, 17 Maret 2023.. “Sebagai rumah sakit pendidikan, Unpad menggunakannya untuk pendidikan program studi kesehatan,” kata Arief.

Dalam operasionalnya, rumah sakit Unpad menurutnya akan menerapkan Academic Health System yang mengintegrasikan pendidikan dan pelayanan kesehatan melalui kerja sama jaringan rumah sakit. Target unggulannya meliputi tiga pusat yaitu untuk trauma, penyakit infeksi, dan stunting.

Adapun modal sumber daya manusianya sekitar 500 orang, seperti dokter termasuk spesialis, perawat, bidan, psikologi klinik, apoteker dan tenaga kesehatan lainnya. Pada tahap awal, rumah sakit Unpad tergolong kelas C yang jadi rujukan pasien dari Puskesmas, poliklinik, dan dokter pribadi.

Advertising
Advertising

Rencana pengembangannya untuk menjadi kelas A, telah disiapkan lahan seluas total 41.868 meter persegi. Sumber dana pembangunan tahap berikutnya akan berasal dari skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Daya tampung ditargetkan 900 tempat tidur hingga menjadi Rumah Sakit Pendidikan pada 2027.

Menurut Peraturan Pemerintah RI Nomor 93 Tahun 2015, Rumah Sakit Pendidikan adalah rumah sakit yang mempunyai fungsi sebagai tempat pendidikan, penelitian, dan pelayanan kesehatan secara terpadu dalam bidang pendidikan kedokteran, kedokteran gigi, pendidikan berkelanjutan, dan pendidikan kesehatan lainnya secara multiprofesi.

Rumah Sakit Pendidikan Unpad berfungsi menjadi rumah sakit rujukan layanan tersier bersama dengan Rumah Sakit Umum Pusat dr. Hasan Sadikin, Bandung, sebagai pusat pendidikan dan pelatihan tenaga kesehatan di Jawa Barat, serta pusat penelitian kesehatan di Jawa Barat.

Pilihan Editor: IKN Jadi Lokasi KKN Mahasiswa ITB pada Juni 2023

Berita terkait

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

1 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

1 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

2 hari lalu

Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

Biaya UKT bagi mahasiswa baru hasil Seleksi Mandiri Unpad maksimal Rp 30 juta per semester. Iuran masuknya bisa mencapai Rp 195 juta.

Baca Selengkapnya

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

2 hari lalu

PBB: Butuh 14 Tahun untuk Bersihkan Puing-puing di Gaza

Serangan Israel ke Gaza telah meninggalkan sekitar 37 juta ton puing di wilayah padat penduduk, menurut Layanan Pekerjaan Ranjau PBB

Baca Selengkapnya

Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

2 hari lalu

Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

Unpad membuka pendaftaran Seleksi Mandiri atau SMUP untuk program S1 dan D4 mulai Senin, 29 April 2024. Ada juga jalur baru kerja sama.

Baca Selengkapnya

Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

3 hari lalu

Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.

Baca Selengkapnya

10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

3 hari lalu

10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

Apa saja prodi di Unpad yang sudah terakreditasi internasional?

Baca Selengkapnya

Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

3 hari lalu

Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka pendaftaran Beasiswa Fast Track Magister Doktor 2024 untuk calon mahasiswa yang ingin melanjutkan S2 dan S3.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kejadian yang Merugikan Peserta UTBK di Unpad, Bahkan Bikin Gagal

4 hari lalu

Beberapa Kejadian yang Merugikan Peserta UTBK di Unpad, Bahkan Bikin Gagal

Ada beberapa kejadian berulang yang bisa merugikan peserta UTBK.

Baca Selengkapnya

Cara Unpad Cegah Kecurangan UTBK di Kalangan Peserta dan Pengawas

4 hari lalu

Cara Unpad Cegah Kecurangan UTBK di Kalangan Peserta dan Pengawas

Peserta UTBK di Unpad akan diperiksa alat detektor logam.

Baca Selengkapnya