6 Tanaman yang Bisa Bertahan saat El Nino Melanda

Senin, 24 Juli 2023 15:04 WIB

INFO Panen Jagung di Perkebunan Jati Jawa Timur

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia sedang bersiap menghadapi El Nino. Anmali cuaca itu dikenal dapat menyebabkan penurunan tingkat curah hujan, tanah menjadi kering, dan sumber air berkurang. Hal ini tentu mengancam tanaman pertanian yang memerlukan air yang cukup untuk tumbuh dan berkembang. Meskipun begitu, ada beberapa jenis tanaman yang memiliki ketahanan luar biasa dan mampu bertahan saat diterjang El Nino. Dilansir dari berbagai sumber, inilah 6 tanaman yang kuat saat el Nino melanda:

1. Cabai

Tanaman cabai memiliki tingkat ketahanan yang tinggi terhadap kondisi kekeringan. Tanaman ini mampu bertahan hidup dengan jumlah air yang minim dan dapat tumbuh subur dalam cuaca panas. Cabai termasuk tanaman semak, sehingga akar cabai dapat menjangkau kedalaman tanah yang lebih dalam untuk mencari air. Selain itu, cabai memiliki daun yang kecil sehingga penguapan air dari permukaan tanaman berkurang.

2. Tomat

Tomat juga termasuk dalam deretan tanaman yang tangguh menghadapi kekeringan. Tomat memiliki sistem akar yang kuat dan mampu menahan kehilangan air. Selain itu, daun tomat memiliki permukaan yang cenderung licin, sehingga penguapan air dari daun berkurang. Tomat juga mampu mengatur jumlah air yang diterima oleh buahnya, sehingga tetap bisa tumbuh meskipun kondisi kekeringan.

Advertising
Advertising

3. Labu

Tanaman labu juga termasuk tanaman toleran kekeringan. Jika labu ditanam pada suhu tinggi, labu akan tumbuh dengan cepat. Buah yang dihasilkannya memiliki rasa yang sangat manis dibandingkan labu yang tumbuh di daerah dingin.

4. Jagung

Tanaman jagung adalah tanaman serealia yang tahan kekeringan. Jagung memiliki akar yang kuat dan mampu menembus tanah dalam mencari air dan nutrisi. Selain itu, daun jagung juga mampu menutup diri untuk mengurangi penguapan air. Jenis jagung tertentu, seperti jagung hibrida tahan kekeringan, telah dikembangkan untuk meningkatkan ketahanannya terhadap kondisi lingkungan yang kering.

5. Bayam

Spesies tanaman ini memiliki umur panjang. Sayuran hijau ini juga bisa diolah menjadi menu yang berbeda. Itu bisa dipanggang, digoreng, disiapkan dalam salad atau dibuat menjadi sup. Taburkan benih bayam dalam pot dan letakkan di tempat yang terkena sinar matahari.

6. Terong

Terong atau eggplant adalah tanaman yang tumbuh subur dalam kondisi iklim panas dan kering. Tanaman ini memiliki tingkat toleransi yang tinggi terhadap kekeringan dan dapat bertahan hidup dengan air yang terbatas. Terong juga memiliki sistem akar yang kuat dan daun yang mengurangi penguapan air.

Pentingnya Pengembangan Tanaman Tahan Kekeringan

Perubahan iklim yang semakin ekstrem menuntut perlunya pengembangan varietas tanaman yang tahan terhadap kekeringan. Pengembangan tanaman tahan kekeringan menjadi kunci penting untuk menjaga ketahanan pangan di masa depan. Dengan adanya tanaman yang dapat bertahan saat diterjang El Nino atau kondisi kekeringan lainnya, diharapkan ketahanan pangan akan lebih terjamin, dan petani akan lebih mampu menghadapi tantangan iklim yang semakin kompleks.

Pilihan Editor: Deretan Dampak El Nino jika Terjang Indonesia

Berita terkait

Cuaca Panas Ancam Produksi Beras

1 hari lalu

Cuaca Panas Ancam Produksi Beras

Cuaca panas belakangan ini di satu sisi dapat meningkatkan rendemen padi, tapi di sisi lain berpotensi membuat gagal tanam dan gagal panen.

Baca Selengkapnya

Suhu Bumi Terpanas pada April 2024

2 hari lalu

Suhu Bumi Terpanas pada April 2024

Sejak Juni 2023, setiap bulan temperatur bumi terus memanas, di mana puncak terpanas terjadi pada April 2024.

Baca Selengkapnya

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

2 hari lalu

Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Brasil Bertambah Jadi 90 Orang dan Ribuan Kehilangan Rumah

Setidaknya 90 orang tewas dan ribuan orang terpaksa kehilangan tempat tinggal dalam banjir bandang di negara bagian Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Cegah Krisis Iklim, Muhammadiyah Luncurkan Program 1000 Cahaya

3 hari lalu

Cegah Krisis Iklim, Muhammadiyah Luncurkan Program 1000 Cahaya

Program ini berupaya membangun 'Green Movement' dengan memperbanyak amal usaha Muhammadiyah untuk mulai memilah dan memilih sumber energi bersih di masing-masing bidang usaha.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

6 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

7 hari lalu

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

Suhu panas yang dirasakan belakangan ini menegaskan tren kenaikan suhu udara yang telah terjadi di Indonesia. Begini data dari BMKG

Baca Selengkapnya

Bulog Beberkan Alasan Penyerapan Jagung Belum Maksimal

7 hari lalu

Bulog Beberkan Alasan Penyerapan Jagung Belum Maksimal

Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi membeberkan alasan penyerapan jagung dari petani hingga kini masih terkendala.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

7 hari lalu

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

Kekeringan El Nino sudah overlap dan harus waspada.

Baca Selengkapnya

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

7 hari lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

7 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya