Banjir Rendam Sintang Sepekan Ini, Hampir 30 Ribu Jiwa Terdampak

Selasa, 23 Januari 2024 10:59 WIB

Banjir di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Selasa 23 Januari 2024. Banjir yang telah terjadi sepekan itu berdampak kepada 28.463 jiwa. (DOK. BNPB)

TEMPO.CO, Jakarta - Banjir yang merendam sembilan kecamatan di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, belum juga surut. Tercatat sebanyak 28.463 jiwa terdampak dan 95 diantaranya terpaksa mengungsi karena banjir yang telah terjadi sejak sepekan lalu tersebut.

Berdasarkan laporan yang dihimpun oleh Pusat Pengendalian Operasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per Senin 22 Januari 2024, ketinggian banjir bervariasi antara 0,5 sampai 2,0 meter. Adapun kecamatan terdampak banjir meliputi Sintang, Binjai Hulu, Tempunak, Serawai, Sepauk, Ketunggu Hilir, Kelam Permai, Dedai, dan Kayan Hilir.

Tim kaji cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sintang mencatat total 3.659 unit rumah, 116 jembatan, dan 134 unit fasilitas umum terdampak banjir sekarang--banjir besar juga merendam Sintang pada Oktober 2022 lalu. Saat ini sendiri Kabupaten Sintang telah berstatus darurat banjir yang ditetapkan per 17 Januari lalu.

Sejumlah pegawai membuat jembatan sementara di Pengadilan Agama Sintang Kelas II yang telah terendam banjir di Jalan PKP Mujahidin, Sintang, Kalimantan Barat, Jumat 14 Oktober 2022. Banjir yang melanda Kecamatan Sintang sejak sepekan lalu tersebut telah merendam permukiman masyarakat, tempat pendidikan, rumah ibadah, pasar dan sejumlah ruas jalan di wilayah setempat. ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang

Advertising
Advertising

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Sintang Sugianto mengatakan kendala penanganan darurat yang dihadapi saat ini adalah suplai makanan untuk para korban. "Walaupun demikian kami dibantu lintas sektor dalam penyediaan sembako", kata Sugianto melalui keterangan tertulis, Selasa, 23 Januari 2024.

BNPB mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi seiring dengan masuk musim hujan. Berdasarkan prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), wilayah Kalimantan Barat masih berpotensi terjadi hujan ringan hingga lebat dua hari ke depan, yang bahkan dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat.

Pilihan Editor: Tak Seperti Gibran, Sejumlah Kajian Ini Tak Dukung Teknologi Carbon Capture

Berita terkait

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

3 jam lalu

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

banjir bandang itu juga menyebabkan ruas jalan terputus.

Baca Selengkapnya

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

4 jam lalu

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

Afghanistan dilanda banjir parah yang menyapu desa-desa dan menyebabkan ribuan orang mengungsi.

Baca Selengkapnya

Bareskrim dan Kementerian ESDM Bongkar Tambang Ilegal Bijih Emas, Satu WNA Cina Ditangkap

5 jam lalu

Bareskrim dan Kementerian ESDM Bongkar Tambang Ilegal Bijih Emas, Satu WNA Cina Ditangkap

Bareksrim Polri dan Ditjen Minerba Kementerian ESDM membongkar tambang ilegal bijih emas di Ketapang, Kalimantan Barat

Baca Selengkapnya

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

7 jam lalu

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

BPBD masih terus memutakhirkan data bangunan terdampak, baik rumah, fasilitas umum, dan tempat usaha akibat banjir bandang tersebut.

Baca Selengkapnya

19 Orang Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumatera Barat Ditemukan

9 jam lalu

19 Orang Korban Banjir Bandang Lahar Dingin di Sumatera Barat Ditemukan

Kantor Pencarian dan Pertolongan Petama atau Basarnas Padang menemukan 12 orang korban banjir bandang lahar dingin di Kabupaten Agam. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia, Waspadai Gelombang Tinggi

12 jam lalu

BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia, Waspadai Gelombang Tinggi

BMKG memperingatkan masyarakat agar waspada hujan disertai petir pada siang hari ini di wilayah Banda Aceh, Pontianak, Banjarmasin, dan Palembang.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

12 jam lalu

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

Badan jalan nasional sepanjang 200 meter Silaiang, Kabupaten Tanah Datar terpantau rusak parah akibat banjir bandang pada Sabtu malam, 11 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Dasarian Medio Mei BMKG, Curah Hujan Mayoritas Jawa Barat Rendah

13 jam lalu

Prediksi Cuaca Dasarian Medio Mei BMKG, Curah Hujan Mayoritas Jawa Barat Rendah

Seluas 77 persen wilayah Jawa Barat pada dasarian kedua Mei 2024 diprediksi masuk kriteria hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Tangkap WNA Asal Cina Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Ketapang Kalbar

15 jam lalu

Bareskrim Tangkap WNA Asal Cina Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Ketapang Kalbar

Bareskrim dan Ditjen Minerba menemukan pemanfaatan tunnel yang saat ini statusnya dalam pemeliharaan dan tak memiliki izin operasi produksi.

Baca Selengkapnya

729 Rumah Terendam Banjir Konawe Utara, Ratusan Hektare Lahan Pertanian Terdampak

16 jam lalu

729 Rumah Terendam Banjir Konawe Utara, Ratusan Hektare Lahan Pertanian Terdampak

Kerugian material yang berhasil dihimpun sekitar 729 rumah dan 327,2 hektare lahan pertanian terendam banjir.

Baca Selengkapnya