3 Cara Mencari Filter di Instagram untuk Mempercantik Foto

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 22 April 2024 09:57 WIB

Cara download foto Instagram tanpa menggunakan aplikasi. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai media sosial yang cukup banyak digunakan, Instagram menghadirkan berbagai macam fitur, salah satunya filter yang bisa mempercantik foto pengguna.

Cara mencari filter di Instagram pun cukup mudah dilakukan. Ada banyak filter yang dapat Anda gunakan untuk memaksimalkan postingan, sebab pengguna pasti ingin menampilkan sesuatu yang menarik di media sosialnya.

Agar lebih mengetahui cara mencari filter di Instagram, simak ulasan berikut ini, ya.

Cara Mencari Filter di Instagram

Berikut ini adalah 3 cara yang dapat Anda ikuti untuk mencari filter di Instagram. Simak, ya.

1. Lewat Opsi Browse Effect

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk mencari filter Instagram adalah lewat opsi browse effect. Untuk menemukannya, Anda dapat mengikut langkah-langkah di bawah ini.

  1. Masuk ke aplikasi instagram yang Anda punya. Pastikan telah memiliki akun yang login di ponsel. Jika tidak, Anda perlu login terlebih dahulu.
  2. Selanjutnya, tekan bagian ‘Cerita Anda’ yang terletak di sudut kiri layar.
  3. Kemudian, pilih kamera.
  4. Setelah membuka kamera, beberapa filter akan tampil. Untuk mencari filter gulir ke ujung hingga Anda mendapatkan ikon penelusuran.
  5. Tekan Telusuri Efek lalu klik kembali ikon cari. Jika sudah, Anda dapat mencari filter yang diinginkan.

2. Lewat IG Story Pengguna Lain

Advertising
Advertising

Selain lewat opsi browse effect, Anda juga dapat mencari filter lewat Instagram story pengguna lain dengan cara berikut:

  1. Masuk ke aplikasi Instagram, lalu masuk ke IG Story pengguna lain yang filternya ingin Anda simpan.
  2. Jika telah membuka story pengguna lain, filternya akan tercantum tepat di bawah nama akun pengguna tersebut. Setelah itu, ketuk pada bagian atas.
  3. Selanjutnya pilih opsi ‘Coba’. Untuk menyimpan filter, Anda bisa memilih opsi ‘simpan efek’ lalu filter akan tersimpan.

3. Lewat Kreator

Cara terakhir yang dapat dilakukan untuk mencari filter Instagram adalah lewat kreator. Banyak kreator dan pengguna terkenal di Instagram yang secara teratur membuat serta membagikan filter kreatif. Untuk menemukan filter-filter tersebut, simak cara berikut:

  1. Masuk ke aplikasi Instagram.
  2. Setelah itu, buka halaman Instagram kreator. Kemudian, navigasikan ke tab filter yang ada di profil kreator tersebut.
  3. Selanjutnya, Anda bisa memilih filter yang diinginkan.
  4. Jika ingin langsung mencobanya, Anda bisa memilih opsi coba. Namun, jika Anda hanya ingin menyimpannya terlebih dahulu, silakan pilih opsi simpan.

Manfaat Filter Instagram

Filter Instagram bukan hanya sekedar alat untuk mengubah tampilan visual foto-foto, tetapi juga memiliki manfaat yang signifikan dalam meningkatkan pengalaman pengguna platform tersebut. Beberapa manfaat filter instagram antara lain:

  • Memungkinkan pengguna untuk mengekspresikan kreativitasnya melalui fotografi dengan cara yang baru dan menarik
  • Menyembunyikan ketidaksempurnaan atau kekurangan dalam foto misalnya, filter dengan efek lembut yang dapat membantu memaksimalkan penampilan.
  • Memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan gaya dan tema foto mereka dengan cepat dan mudah.
  • Pengguna filter instagram dapat membantu keterlibatan pengguna konten yang dibagikan karena foto-foto yang diberi filter cenderung lebih menarik perhatian pengguna lain dan bisa mendapatkan lebih banyak interaksi dalam bentuk like, komentar atau berbagi.
  • Membantu memperluas jangkauan dan visibilitas akun pengguna.

Dengan terus berkembangnya fitur dan pilihan yang tersedia, filter instagram bisa memainkan peran penting dalam memperkaya dan memperindah konten yang dibagikan penggunanya.

Demikianlah informasi mengenai 3 cara mudah mencari filter di Instagram untuk mempercantik foto. Semoga bermanfaat, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

Berita terkait

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

1 hari lalu

Ciptakan Sistem Deteksi Kardiovaskular, Peneliti Indonesia Sabet Penghargaan University of Manchester

Peneliti dari Indonesia mengembangkan alat deteksi penyakit kardiovaskular. Cocok dipakai untuk tenaga medis di daerah pedesaan.

Baca Selengkapnya

5 Aplikasi Edit Foto di HP Android dan iPhone, Hasilnya Estetik

1 hari lalu

5 Aplikasi Edit Foto di HP Android dan iPhone, Hasilnya Estetik

Ada banyak aplikasi edit foto di HP Android dan iPhone yang bisa Anda coba agar tampilan foto jadi lebih estetik. Aplikasi ini bisa digunakan gratis.

Baca Selengkapnya

Muncul Tulisan 'This Story is Unavailable' di Instagram, Ini Penyebabnya

1 hari lalu

Muncul Tulisan 'This Story is Unavailable' di Instagram, Ini Penyebabnya

Sering muncul tulisan 'this story is unavailable' di Instagram? Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa hal, seperti story sudah kadaluwarsa.

Baca Selengkapnya

Cara Mematikan Status Online di Instagram di Android dan iOS

2 hari lalu

Cara Mematikan Status Online di Instagram di Android dan iOS

Untuk menjaga privasi, ada beberapa cara mematikan status online di Instagram yang bisa dicoba. Cara ini bisa digunakan untuk HP android dan iOS.

Baca Selengkapnya

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

2 hari lalu

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan memiliki sejumlah aplikasi guna meningkatkan pelayanan bidang transportasi.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengecek Kelayakan Bus di Aplikasi Spionam

3 hari lalu

Begini Cara Mengecek Kelayakan Bus di Aplikasi Spionam

Berikut cara mengecek kelayakan bus di aplikasi Spionam milik Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

4 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

Android menyediakan fitur yang bisa digunakan penggunanya untuk membatasi penggunaan smartphone dalam sehari agar tidak menjadi kecanduan.

Baca Selengkapnya

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

4 hari lalu

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

Cara mudah untuk menghindari hal tersebut adalah dengan mengnonaktifkan fitur read pada DM Instagram.

Baca Selengkapnya

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

5 hari lalu

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

Belum ada tanggal rilis resmi untuk Android 15. Namun Google kemungkinan besar akan mengumumkan rilis stabilnya sekitar Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jenis-jenis Spyware dan Cara Mencegahnya Menyusup ke Perangkat

8 hari lalu

Mengenal Jenis-jenis Spyware dan Cara Mencegahnya Menyusup ke Perangkat

Spyware dapat melekat pada sistem operasi perangkat dan dapat berjalan di latar belakang sebagai "program residen memori".

Baca Selengkapnya