Xiaomi Rilis Redmi 13 di Pasar Indonesia, Unggul di Kamera dengan Sensor 108 MP

Rabu, 5 Juni 2024 16:23 WIB

Smartphone Redmi 13 resmi meluncur untuk pasar Indonesia. Bisa mulai dibeli pada Kamis, 6 Juni 2024, besok. Spesifikasi unggulannya terletak di bagian kamera yang didukung sensor 108 megapiksel. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi

TEMPO.CO, Jakarta - Xiaomi mengumumkan smartphone teranyarnya, seri Redmi 13, dan sudah bisa dinikmati oleh pengguna di pasar Indonesia secara eksklusif mulai besok, Kamis, 6 Juni 2024. Perangkat ini mempunyai sederet spesifikasi unggulan dengan fitur yang paling menonjol di bagian kamera bersensor 108 megapiksel.

Momen peluncuran Redmi 13 digelar Xiaomi Indonesia di Jakarta. Ponsel ini hadir dengan tiga varian warna, yakni sandy gold, ocean blue dan midnight black. Pada bagian layar belakangnya sudah diberi dukungan material kaca untuk stylish glass back design.

Redmi 13 mengusung tagline Auto Glow Up, karena ada fitur kamera dan filternya yang memuat tampilan objek menjadi lebih cerah dan bersih. "Ada filter C-50D dan KG200 yang disematkan di kamera Redmi 13. Jadi pengguna tidak perlu install aplikasi lain untuk edit foto vintage," kata Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Rendy Tonggo Manurung.

Rendy menyampaikan, ponsel ini termasuk kategori entry-level dan cocok dipakai oleh pengguna yang aktif berkegiatan di dunia nyata dan sosial media. Dukungan baterai berkapasitas 5030mAh sangat membantu untuk memperpanjang waktu pemakaian smartphone.

Redmi 13 hadir ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G91 Ultra. Chipset model ini sangat mendukung untuk memaksimalkan sensor kamera 108 MP dan masa pakai baterainya.

Advertising
Advertising

Pada bagian layarnya, Redmi 13 hadir dengan ukuran 6,79 inci. Resolusi layarnya tajam di FHD Plus dan refresh rate hingga 90Hz. Untuk pengisian daya, Redmi 13 sudah mampu fast-charging 33 watt, serta tahan debu dan cipratan air berkat sertifikasi IP 53.

Redmi 13 juga didukung oleh sistem operasi HyperOS sejak diaktifkan. "Ponsel ini termasuk seri Redmi pertama yang menggunakan HyperOS untuk sistem operasi bawaannya. Jadi enggak perlu diinstal dulu," ucap Rendy.

Dengan segudang spesifikasi yang hadir di Redmi 13, menurut Rendy, harganya tidak mahal dan cukup ramah untuk kantong anak muda. Ponsel ini terdiri dari dua varian penyimpanan dengan harga yang berbeda. Varian 8/128GB dibanderol dengan Rp 1,9 juta, varian 8/258GB Rp 2,19 juta.

Berita terkait

Xiaomi 15 Dirilis dengan Chip Snapdragon 8 Elite, Ini Spesifikasi dan Harganya

4 hari lalu

Xiaomi 15 Dirilis dengan Chip Snapdragon 8 Elite, Ini Spesifikasi dan Harganya

Xiaomi 15 mempertahankan layar OLED datar berukuran 6,36 inci dengan bezel simetris ultra-sempit hanya 1,38 mm.

Baca Selengkapnya

Bocoran Info Xiaomi 15 Ultra Tunjukkan Desain Kamera yang Aneh karena Asimetris

7 hari lalu

Bocoran Info Xiaomi 15 Ultra Tunjukkan Desain Kamera yang Aneh karena Asimetris

Bocoran desain Xiaomi 15 Ultra yang dijadwalkan rilis Februari 2025 beredar di internet. Punya desain kamera yang aneh.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

15 hari lalu

Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

Di antara berita Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka di SKD CPNS itu ada tentang adu gagasan para cagub mengatasi problem lingkungan Jakarta.

Baca Selengkapnya

Resmi Masuk di Indonesia, Ini Harga Xiaomi 14T dan Spesifikasinya

15 hari lalu

Resmi Masuk di Indonesia, Ini Harga Xiaomi 14T dan Spesifikasinya

Resmi masuk di Indonesia sejak 1 Oktober lalu, harga Xiaomi 14T dibanderol mulai dari Rp6 jutaan. Berikut ini spesifikasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Redmi A4 5G Diperkenalkan di India, Smartphone 5G Termurah?

16 hari lalu

Redmi A4 5G Diperkenalkan di India, Smartphone 5G Termurah?

Redmi A4 5G meluncur sebagai smartphone pertama yang dilengkapi Snapdragon 4s Gen 2, chip untuk smartphone 5G budget.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Hadirkan Monitor Gaming G27Qi dan G24i, Ini Spesifikasi dan Harganya

18 hari lalu

Xiaomi Hadirkan Monitor Gaming G27Qi dan G24i, Ini Spesifikasi dan Harganya

Kedua monitor gaming Xiaomi ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan performa tinggi dengan desain yang fungsional dan estetis.

Baca Selengkapnya

Poco Menutup Situs Webnya pada 31 Desember 2024, Sebab...

18 hari lalu

Poco Menutup Situs Webnya pada 31 Desember 2024, Sebab...

Semua dukungan pelanggan, penawaran produk, dan layanan Poco akan ditransfer ke situs web resmi Xiaomi (mi.com/global).

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Xiaomi 14T Pro, Harganya di Bawah Rp10 Juta

18 hari lalu

Spesifikasi Xiaomi 14T Pro, Harganya di Bawah Rp10 Juta

Begini spesifikasi dan harga Xiaomi 14T Pro yang telah rilis pada 1 Oktober 2024. Harganya mulai dari Rp8,4 jutaan dengan fitur yang canggih.

Baca Selengkapnya

Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

19 hari lalu

Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

Penutupan situs web Poco akan berlaku mulai 31 Desember 2024.

Baca Selengkapnya

Bocoran Fitur Baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi: Bisa Deteksi Kamera Tersembunyi atau Mata-mata

24 hari lalu

Bocoran Fitur Baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi: Bisa Deteksi Kamera Tersembunyi atau Mata-mata

Fitur baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi dikabarkan bisa mendeteksi kamera tersembunyi atau mata-mata.

Baca Selengkapnya