Begini Cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan Windows Defender

Jumat, 28 Juni 2024 13:06 WIB

Microsoft Defender mencakup perlindungan antivirus dan anti-phishing berkelanjutan untuk data dan perangkat pengguna. (Microsoft)

TEMPO.CO, Jakarta - Serangan siber dalam bentuk ransomware yang membobol Windows Defender melumpuhkan Pusat Data Nasional Sementera atau PDNS 2. Juru bicara Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Ariandi Putra, menjelaskan ransomware tersebut beroperasi dengan menonaktifkan Windows Defender (sistem keamananan) untuk mengizinkan file berbahaya terpasang pada sistem.

Setelah ransomware masuk pada 17 Juni 2024, dia menambahkan, aktivitas mencurigakan mulai terdeteksi pada 20 Juni 2024 pukul 00.54. Aktivitas mencurigakan itu, seperti mengizinkan file malicious terpasang pada sistem, menghapus file penting, dan mematikan service yang sedang berjalan.

Windows Defender adalah teknologi yang memberikan perlindungan real-time (waktu nyata atau saat itu juga) terhadap malware, spyware, dan perangkat lunak lainnya untuk menyerang sistem operasi. Windows Defender memiliki kemampuan memindai sistem ketika boot dan sedang berjalan. Selain itu, Windows Defender juga mampu menghapus malware yang mengganggu pada sistem.

Mengaktifkan Windows Defender

Windows Defender dapat diaktifkan dengan mengikuti beberapa cara berikut ini:

  1. Klik logo windows di pojok kiri bawah layar yang membuat daftar menu “Mulai (Start)” akan muncul;
  2. Setelah itu, gulir ke bawah dan klik “Keamanan Windows (Windows Security)”;
  3. Kemudian, pada layar “Keamanan Windows”, periksa apakah ada program antivirus yang telah diunduh dan dijalankan di komputer. Jika terdapat centang hijau, program antivirus ada dan berjalan di komputer sehingga tidak perlu mengaktifkan Windows Defender karena sudah terlindungi. Namun, jika tidak ada tanda centang hijau, maka tidak ada antivirus dan Windows Defender yang diaktifkan di komputer.
  4. Lalu, jika tidak ada centang hijau, klik “Perlindungan Virus & Ancaman (Virus & Threat Protection)”;
  5. Selanjutnya, pilih ikon “Perlindungan Virus & Ancaman”;
  6. Setelah itu, aktifkan “Perlindungan Waktu Nyata (Real-time protection)”.
Advertising
Advertising

Menonaktifkan Windows Defender

Beberapa pengguna memilih untuk tidak mengaktifkan Windows Defender. Namun, perlu diperhatikan, jika tidak mengaktifkan Windows Defender, perangkatnya akan rentan terhadap ancaman dari sistem tidak dikenal yang membahayakan dokumen tersimpan.

Pengguna sebaiknya menonaktifkan Windows Defender hanya untuk sementara dengan cara berikut ini:

  1. Klik logo windows di pojok kiri bawah layar yang membuat daftar menu “Mulai (Start)” akan muncul;
  2. Setelah itu, ketik “Keamanan Windows (Windows Security)” untuk mencari aplikasi ini;
  3. Kemudian, buka “Perlindungan Virus & Ancaman”;
  4. Selanjutnya, pilih “Kelola Pengaturan (Manage Settings)”;
  5. Lalu, alihkan “Perlindungan Waktu Nyata” ke “Mati (Off)”.

Meskipun Windows Defender dinonaktifkan untuk sementara, tetapi pemindaian terjadwal akan terus berjalan. Pemindaian sistem ketika Windows Defender mati akan dipindai atau ditangguhkan pada jadwal berikutnya.

SCIENCE DIRECT | MICROSOFT | CARLETON.CA

Pilihan Editor: Ramai Dibahas dalam Kasus Peretasan Pusat Data Nasional, Apa Itu Windows Defender?

Berita terkait

Bola Liar Kasus Peretasan PDNS 2, Begini Menkominfo Budi Arie Didesak Mundur

2 jam lalu

Bola Liar Kasus Peretasan PDNS 2, Begini Menkominfo Budi Arie Didesak Mundur

Desakan mundur terhadap Menkominfo Budi Arie Setiadi mencuat buntut terjadinya kasus peretasan PDNS 2

Baca Selengkapnya

Pakar Ajak Donasi ke Peretas Jika Akses PDNS Bisa Dibuka Lagi

4 jam lalu

Pakar Ajak Donasi ke Peretas Jika Akses PDNS Bisa Dibuka Lagi

Alasan Alfons memberikan donasi disebabkan pesan yang disebarkan peretas PDNS bahwa kelompok tersebut membutuhkan sumbangan.

Baca Selengkapnya

PDSN 2 Diretas, Unair Tak Tunda Pembayaran Kuliah Mahasiswa Baru Penerima KIP Kuliah Jalur SNBP dan SNBT

5 jam lalu

PDSN 2 Diretas, Unair Tak Tunda Pembayaran Kuliah Mahasiswa Baru Penerima KIP Kuliah Jalur SNBP dan SNBT

Serangan ransomeware ke PDNS 2 tidak berdampak kepada proses registrasi calon mahasiswa baru penerima KIP Kuliah Unair di jalur SNBP dan SNBT.

Baca Selengkapnya

Peretas Janji Akan Rilis Kunci Dekripsi Akses PDNS Rabu, Pakar Masih Meragukan: Jangan Mudah Dikelabui

5 jam lalu

Peretas Janji Akan Rilis Kunci Dekripsi Akses PDNS Rabu, Pakar Masih Meragukan: Jangan Mudah Dikelabui

Brain Chiper berpesan kepada pemerintah Indonesia untuk bisa menjadikan insiden serangan siber ransomware ke PDNS sebagai bagian dari pelajaran.

Baca Selengkapnya

PDNS 2 Diretas, Pendaftar Seleksi Mandiri Jalur KIP Kuliah Unair Tak Perlu Pakai Akun KIPK

6 jam lalu

PDNS 2 Diretas, Pendaftar Seleksi Mandiri Jalur KIP Kuliah Unair Tak Perlu Pakai Akun KIPK

Pendaftaran KIP Kuliah 2024 untuk jalur mandiri PTN dan PTS di laman resmi Kemendikbudristek belum bisa diakses.

Baca Selengkapnya

Budi Arie: Aktivis Mahasiswa UI, Wartawan sampai Jadi Orang Dekat Jokowi Gara-gara Projo

11 jam lalu

Budi Arie: Aktivis Mahasiswa UI, Wartawan sampai Jadi Orang Dekat Jokowi Gara-gara Projo

Menjelang Pemilihan Presiden 2014, Budi Arie mendirikan Projo untuk mendukung Jokowi, bahkan sebelum PDIP mengumumkan dukungannya.

Baca Selengkapnya

Kementerian Investasi Klaim Layanan Perizinan Usaha Tetap Aman usai PDN Diretas

12 jam lalu

Kementerian Investasi Klaim Layanan Perizinan Usaha Tetap Aman usai PDN Diretas

Contact Center Kementerian Investasi tidak mencatat keluhan pelaku usaha terhadap proses perizinan tersebut.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Terbaru PDN setelah Diretas, Budi Arie Yakin Aktor Negara Tak Terlibat

14 jam lalu

Fakta-Fakta Terbaru PDN setelah Diretas, Budi Arie Yakin Aktor Negara Tak Terlibat

Sejumlah fakta terbaru terkait serangan siber pada Pusat Data Nasional (PDN).

Baca Selengkapnya

Data Calon Penerima KIP Kuliah Hilang Usai PDNS Diretas, Menko PMK: Harus Input Ulang

16 jam lalu

Data Calon Penerima KIP Kuliah Hilang Usai PDNS Diretas, Menko PMK: Harus Input Ulang

Mahasiswa baru penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah harus mengunggah ulang data-data diri setelah PDNS dibobol hacker

Baca Selengkapnya

Cara Klaim Ulang Akun KIP Kuliah yang Eror Usai PDN Diretas

16 jam lalu

Cara Klaim Ulang Akun KIP Kuliah yang Eror Usai PDN Diretas

Saat terjadi serangan ransomware pada PDNS 2, masih ada 16.316 mahasiswa yang belum diajukan pencairan KIP Kuliahnya oleh perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya