TPA Cipayung Depok Longsor, Truk Sampah Antre Sampai 8 Jam

Selasa, 9 Juli 2024 16:28 WIB

Armada pengangkut sampah antre menunggu giliran bongkar muat di TPA Cipayung, Kota Depok, Selasa, 9 Juli 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah

TEMPO.CO, Depok - Tempat Pembuangan Akhir atau TPA Cipayung di Kota Depok longsor lagi untuk yang kesekian kalinya. Terkini, longsor terjadi pada Senin malam berbarengan dengan hujan deras. Dampaknya pun berulang, antrean proses bongkar muatan armada pengangkut sampah pada hari ini, Selasa 9 Juli 2024.

Seperti dituturkan sejumlah sopir armada itu di lokasi, antrean terjadi sampai lebih dari 8 jam dari yang biasanya hanya 1-2 jam. "Saya dari jam setengah 5 pagi sudah di sini," kata S (49 tahun) saat ditemui di pangkal antrean pada pukul 13.30 WIB.

Dia mengungkapkan, antrean yang mengular panjang karena longsor di TPA Cipayung menutup jalur proses bongkar muat kendaraan pengangkut sampah. "Infonya longsor, jadinya lama," tutur sopir yang mengangkut sampah dari kawasan Cimanggis tersebut.

Awak truk lainnya, AR (44 tahun) mengatakan aliran kendaraan ke luar TPA Cipayung baru terlihat sekitar pukul 11.00 WIB. "Padahal masuknya masih gelap (subuh)," katanya.

AR mengungkapkan longsor kerap dialami TPA Cipayung yang telah tergolong overkapasitas itu saat curah hujan tinggi. "Sampah pada turun ke jalur manuver truk," kata dia sambil menjelaskan kondisi normal adalah ruang manuver untuk bongkar muat truk tersedia luas, mesin ekskavator sehat, dan antrean kendaraan tertib tidak ada yang mengambil jalur kanan. "Kalau buangnya sih cuma 10 menit," ucap AR lagi.

Advertising
Advertising

Armada pengangkut sampah antre menunggu giliran bongkar muat di TPA Cipayung, Kota Depok, Selasa, 9 Juli 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah

Efek antrean pun berbuntut panjang. Sejumlah armada memutuskan tidak mengambil sampah di Tempat Pembuangan Sementara (TPS). Sampah sebagian warga Kota Depok dipastikan tak terangkut hari ini.

Ketika dikonfirmasi, Kepala Bidang Kebersihan dan Kemitraan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Depok, Dadan Ardan Kurniawan, malah mengatakan belum mengetahui TPA Cipayung longsor lagi. "Nanti dicek dulu," kata Ardan melalui pesan singkat WhatsApp.

Tentang dampak ke pengangkutan sampah warga Kota Depok hari ini, Ardan hanya menjawab. "Itu yang bisa jawab kepala UPTD TPA."

Kepala UPTD TPA Cipayung Feri Dewantoro tak bisa ditemui di kantornya. Setelah ditunggu 15 menit, petugas sekuriti mengabarkan kalau Feri tak ada di tempat.

Hingga pukul 14.30 WIB, antrean masih mengular hingga dekat Pos UPT Cipayung Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok. Jika diukur menggunakan aplikasi Google Maps, antrean truk-truk sampah itu mencapai 1,1 kilometer.

Pilihan Editor: Prof Bus Minta Klarifikasi Pemecatan Sebagai Dekan FK Unair ke Rektor

Berita terkait

Pengendara Motor Tewas Tertabrak KRL di Perlintasan Sebidang Stasiun Citayam

19 jam lalu

Pengendara Motor Tewas Tertabrak KRL di Perlintasan Sebidang Stasiun Citayam

Seorang perempuan tewas tertabrak Kereta Rel Listrik Commuter Line di perlintasan sebidang dekat Stasiun Citayam yang berbatasan dengan Depok.

Baca Selengkapnya

Kematian Tahanan Rutan Depok Dikeroyok 6 Napi, Berikut Sejumlah Tahanan Tewas dalam Penjara

2 hari lalu

Kematian Tahanan Rutan Depok Dikeroyok 6 Napi, Berikut Sejumlah Tahanan Tewas dalam Penjara

Kematian tahanan dalam Rutan Depok akibat dikeroyok 6 napi mendapat sorotan publik. Bukan kali ini saja tahanan tewas dalam penjara.

Baca Selengkapnya

Kasus Jual Beli Bayi di Depok, KPAI Ungkap TPPO Ibarat Fenonema Gunung Es

2 hari lalu

Kasus Jual Beli Bayi di Depok, KPAI Ungkap TPPO Ibarat Fenonema Gunung Es

KPAI mengungkap kasus TPPO yang terungkap baru sebatas permukaan, masih banyak yang belum terkuak karena rumit dan beroperasi antarwilayah.

Baca Selengkapnya

Kodim Depok Lapor Polisi, Jadi Korban Pencatutan di Kasus Penipuan Order Fiktif

2 hari lalu

Kodim Depok Lapor Polisi, Jadi Korban Pencatutan di Kasus Penipuan Order Fiktif

Selain mendampingi korban melaporkan kasus penipuan order kue fiktif ke polisi, Kodim Depok juga akan buat laporan polisi atas dugaan pencatutan nama.

Baca Selengkapnya

Dedi Mulyadi Janjikan Gaji Petugas Kebersihan di Depok Minimal Rp 4 juta

2 hari lalu

Dedi Mulyadi Janjikan Gaji Petugas Kebersihan di Depok Minimal Rp 4 juta

Dedi Mulyadi berjanji akan meningkatkan kesejahteraan para petugas kebersihan dengan menaikkan gaji sebesar Rp 4 juta.

Baca Selengkapnya

Nama Dandim Depok Dicatut Penipuan Order Fiktif, Toko Kue di Bogor Merugi Jutaan Rupiah

2 hari lalu

Nama Dandim Depok Dicatut Penipuan Order Fiktif, Toko Kue di Bogor Merugi Jutaan Rupiah

Viral order fiktif kue ulang tahun dan sertijab mencatut nama Dandim 0508/Depok ulah pelaku membuat toko kue di Bogor merugi hingga jutaan rupiah.

Baca Selengkapnya

LBHAP PP Muhammadiyah Kecam Teror Berulang Terhadap Jurnalis Bocor Alus Tempo

3 hari lalu

LBHAP PP Muhammadiyah Kecam Teror Berulang Terhadap Jurnalis Bocor Alus Tempo

Lembaga Bantuan Hukum dan Advokasi Publik (LBHAP) PP Muhammadiyah mengecam tindakan teror terhadap salah satu jurnalis Tempo Hussein Abri Dongoran.

Baca Selengkapnya

Dampak Gempa Maksimal di Segmen Megathrust dan Cuaca Ekstrem Bogor Awas Berulang di Top 3 Tekno

3 hari lalu

Dampak Gempa Maksimal di Segmen Megathrust dan Cuaca Ekstrem Bogor Awas Berulang di Top 3 Tekno

op 3 Tekno Berita Terkini pada Rabu pagi ini, 4 September 2024, dipuncaki artikel penjelasan segmen-segmen megathrust di Indonesia oleh peneliti BRIN.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Suhu 37 Derajat Lagi di Kabupaten Bekasi

3 hari lalu

Prediksi Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Suhu 37 Derajat Lagi di Kabupaten Bekasi

Menurut prediksi cuaca BMKG, peluang hujan hari ini hanya di Kota Bogor. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Prospek Hujan Lebat di Indonesia Pekan Ini, Siklon Tropis Yagi Tak Lagi Beri Dampak

3 hari lalu

Prospek Hujan Lebat di Indonesia Pekan Ini, Siklon Tropis Yagi Tak Lagi Beri Dampak

Sorong terima guyuran hujan ekstrem pekan lalu. Hujan sangat lebat di Mimika.

Baca Selengkapnya