Karhutla Meluas 13 Ribu Hektare di Kalimantan Barat, Berisiko Memicu Kabut Asap

Reporter

Antara

Editor

Agoeng Wijaya

Sabtu, 14 September 2024 19:18 WIB

BPBD Kalimantan Barat memantau kebakaran hutan dan lahan (karhutla) pada salah satu lahan HGU perusahaan sawit di Kabupaten Sanggau. ANTARA/HO : BPPD Kalbar

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kalimantan Barat mengungkapkan, pada periode 1 Januari sampai dengan 30 Agustus 2024, kebakaran hutan dan lahan atau karhutla telah menghanguskan areal seluas 13.057,7 hektare di 13 kabupaten/kota. Ketua Satuan Tugas Informasi BPBD Kalimantan Barat, Daniel, mengatakan kebakaran terjadi di berbagai jenis lahan, seperti gambut, tanah mineral, hutan, dan non-hutan.

"Kebakaran ini berpotensi memperburuk kondisi lingkungan dan menambah ancaman kabut asap di wilayah tersebut," kata Daniel seperti dikutip dari Antara pada Sabtu, 14 September 2024.

Karhutla terjadi hampir merata di 13 kabupaten/kota di Kalimantan Barat. Kabupaten Sambas menjadi wilayah paling luas terkena dampaknya, dengan luas area terbakar diperkirakan mencapai 1.984,52 hektare. Area terbakar paling luas berikutnya ada di wilayah Kabupaten Sanggau seluas 1.865,29 hektare; Kubu Raya 1.701,65 hektare; Ketapang mencatatkan 1.582,70 hektare; Kapuas Hulu 1.176,48 hektare; dan Landak 1.124,03 hektare.

Kabupaten lain dengan area karhutla dengan luas kurang dari seribu hektare adalah Bengkayang 826,90 hektare; Sintang 799,02 hektare; Melawi 757,20 hektare; Kayong Utara 547,58 hektare; Mempawah 534,27 hektare; Sekadau 127,85 hektare; dan Kota Singkawang 30,18 hektare. "Sementara itu, Kota Pontianak masih bebas dari kebakaran lahan," kata Daniel.

Mencermati skala kebakaran yang cukup luas, BPBD Kalimantan Barat mendorong pemerintah daerah di 13 kabupaten/kota untuk lebih waspada terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan. Patroli darat di daerah rawan kebakaran, kata Daniel, perlu digencarkan guna mencegah meluasnya kebakaran.

Advertising
Advertising

Menurut Daniel, pemilik lahan juga harus berperan menjaga dan mengawasi wilayah mereka. Sejauh ini, kata dia, sebagian besar lahan yang terbakar merupakan "dlahan tidur" yang dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk bercocok tanam. "Karena kurangnya pengawasan, kebakaran lahan mudah terjadi," kata Daniel. "Kami mendorong para pemilik lahan untuk lebih bertanggung jawab. Jangan hanya membeli lahan, tapi tidak menjaganya."

BPBD Kalimantan Barat juga berharap agar pemerintah daerah segera memperkuat mitigasi bencana untuk meminimalisir dampak kabut asap yang diakibatkan oleh karhutla. BPBD di setiap kabupaten/kota, misalnya, perlu segera mengambil langkah mitigasi bencana. "Agar potensi kabut asap akibat karhutla dapat diminimalisir secepat mungkin, sehingga lahan yang terbakar tidak semakin meluas," kata Daniel.

Pilihan Editor: Info BMKG, Dua Kali Sabtu Bali-Lombok Digoyang Gempa

Berita terkait

Update Gempa Bandung: 21.700 Warga di Kabupaten Bandung Hingga Purwakarta Terdampak

30 menit lalu

Update Gempa Bandung: 21.700 Warga di Kabupaten Bandung Hingga Purwakarta Terdampak

BPBD Jawa Barat menyebut total masyarakat terdampak gempa Bandung - Garut di Bandung, Bandung Barat, Purwakarta dan Bogor mencapai 21.709 jiwa lebih

Baca Selengkapnya

Gempa Bandung: Ini yang Dibutuhkan Korban Menurut BNPB

3 jam lalu

Gempa Bandung: Ini yang Dibutuhkan Korban Menurut BNPB

Menurut BNPB, korban gempa Bandung membutuhkan bantuan seperti pakaian bayi, selimut, makanan pengganti ASI dan siap saji, tenda, matras, air mineral.

Baca Selengkapnya

Kerugian Gempa Bandung dan Sekitarnya Mencapai Rp385 Miliar, 21 Ribu Orang Terdampak

6 jam lalu

Kerugian Gempa Bandung dan Sekitarnya Mencapai Rp385 Miliar, 21 Ribu Orang Terdampak

BPBD Jawa Barat menyebut total masyarakat terdampak gempa di Bandung, Bandung Barat, Purwakarta, dan Bogor mencapai 21.709 jiwa.

Baca Selengkapnya

BPBD Jawa Barat Catat 2.000 Rumah Warga Rusak dan 700 Warga Mengungsi Akibat Gempa Bandung

9 jam lalu

BPBD Jawa Barat Catat 2.000 Rumah Warga Rusak dan 700 Warga Mengungsi Akibat Gempa Bandung

Kabupaten Bandung mengalami dampak kerusakan terbanyak dari gempa bumi M4,9 tersebut.

Baca Selengkapnya

Satu Siswa SD Dicatat Sebagai Korban Tewas Gempa di Kabupaten Bandung Hari Ini

21 jam lalu

Satu Siswa SD Dicatat Sebagai Korban Tewas Gempa di Kabupaten Bandung Hari Ini

Ratusan rumah dan puluhan bangunan rusak dampak gempa hari ini tersebar di Kabupaten Bandung, Garut, dan Kabupaten Bandung Barat.

Baca Selengkapnya

Gempa M4,9 Sebabkan 81 Orang di Bandung dan 1 Orang di Garut Terluka, Merusak Total 700 Rumah

1 hari lalu

Gempa M4,9 Sebabkan 81 Orang di Bandung dan 1 Orang di Garut Terluka, Merusak Total 700 Rumah

BMKG mencatat tiga gempa masih bisa dirasakan di wilayah Kabupaten Bandung dan Garut pasca-gempa M4,9 pada pukul 09.41 WIB.

Baca Selengkapnya

Gempa M4,9 Kejutkan Warga Bandung, BPBD: Rumah, Sekolah dan Puskesmas Dilaporkan Rusak di Kertasari dan Pangalengan

1 hari lalu

Gempa M4,9 Kejutkan Warga Bandung, BPBD: Rumah, Sekolah dan Puskesmas Dilaporkan Rusak di Kertasari dan Pangalengan

Gempa berlokasi di darat dengan pusat berjarak sekitar 25 kilometer arah tenggara dari pusat Kabupaten Bandung

Baca Selengkapnya

Hujan Deras Bantu Padamkan Kebakaran Hutan Gunung Tangkuban Parahu

9 hari lalu

Hujan Deras Bantu Padamkan Kebakaran Hutan Gunung Tangkuban Parahu

Alat tak mampu jangkau kebakaran hutan di Gunung Tangkuban Parahu. Api padam oleh hujan. Jalur pendakian masih ditutup sementara.

Baca Selengkapnya

Karhutla Meluas di Kepulauan Bangka Belitung, Apa Pemicunya?

10 hari lalu

Karhutla Meluas di Kepulauan Bangka Belitung, Apa Pemicunya?

Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) meluas di Kepulauan Bangka Belitung. Musim kemarau bukan satu-satunya penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Akibat Cuaca Ekstrem, Banjir dan Tanah Longsor Melanda Empat Desa di Kabupaten Banyumas

10 hari lalu

Akibat Cuaca Ekstrem, Banjir dan Tanah Longsor Melanda Empat Desa di Kabupaten Banyumas

BPBD Kabupaten Banyumas tengah menanggulangi dampak bencana banjir dan tanah longsor yang melanda empat desa di dua kecamatan.

Baca Selengkapnya