Gedung Putih Tak Percaya Alien

Reporter

Editor

Selasa, 8 November 2011 19:33 WIB

sxc

TEMPO Interaktif, Washington - Phil Larson, pejabat senior Amerika Serikat, menegaskan tidak ada bukti makhluk luar angkasa pernah berhubungan dengan manusia.

Pernyataan Larson, pejabat dari bagian Komunikasi dan Kebijakan Luar Angkasa dimuat dalam laman resmi Gedung Putih untuk merespon sejumlah pernyataan tentang alien lewat petisi.

"Pemerintah Amerika Serikat tidak memiliki bukti ada kehidupan lain di luar planet kita, atau ada keberadaan makhluk luar angksa yang pernah berhubungan dan terikat oleh satu makhluk dari ras manusia," tulis Larson.

Dengan kata lain, Ia melanjutkan, tidak ada informasi yang kredibel bahwa ada informasi yang disembunyikan pemerintah dari masyarakat.

Larson menambahkan, kemungkinan keberadaan makhluk luar angkasa masih terus dieksplorasi dan didiskusikan dalam sejumlah proyek Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA)

"Banyak ilmuwan dan ahli matematika sampai pada kesimpulan bahwa kesempatan untuk menemukan ada kehidupan lain di luar bumi, masih sangat tinggi karena di angkasa terdapat jutaan bintang," ujar dia.

Tetapi, Ia menguraikan, kesempatan untuk bertemu dengan makhluk luar angkasa sangat-sangat kecil, mengingat jarak yang terbentang antara bumi dan angkasa. "Tetapi itu hanyalah sekedar angka statistik dan spekulasi, faktanya adalah manusia belum punya bukti nyata bahwa ada alien hadir di bumi," ujar Larson.

Gedung putih baru saja membuka program "We The People" yang membolehkan orang-orang mengumpulkan petisi ke pemerintah. Pemerintah berjanji akan menanggapi sejumlah petisi yang mendapatkan pendukung yang banyak.

Salah satu petisi diusunng oleh Grup Paradigm Research. Mereka memintah Presiden Obama untuk menyadari keberadaan aliens secara formal dan segera membuka seluruh dokumen dari agensi pemerintah maupun militer yang relevan dengan fenomena makhluk luar angkasa.

Mereka mengklaim, ratusan agen pemerintah dan militer telah menguji keberadaan alien di bumi. Petisi tersebut menunjukkan bahwa warga Amerika tidak percaya bahwa pemerintahnya telah berkata jujur soal keberadaan alien ini.

DAILY TELEGRAPH |DIANING SARI


Berita terkait

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

6 hari lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

7 hari lalu

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

Ia terbang dengan pesawat Soyuz TM-32 bersama kosmonot Rusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Ahli fisika rekayasa antariksa ini membayar US$ 20 juta.

Baca Selengkapnya

BRIN dan Indian Space Research Organisation Sepakat Berkolaborasi Bidang Luar Angkasa

46 hari lalu

BRIN dan Indian Space Research Organisation Sepakat Berkolaborasi Bidang Luar Angkasa

ISRO dan BRIN sepakat untuk berkolaborasi dalam sejumlah sektor, di antaranya Pemeliharaan dan Pemanfaatan Telemetri.

Baca Selengkapnya

Dituduh AS, Rusia Bantah Kembangkan Senjata Nuklir di Luar Angkasa

16 Februari 2024

Dituduh AS, Rusia Bantah Kembangkan Senjata Nuklir di Luar Angkasa

Kremlin menolak tudingan Amerika Serikat (AS) bahwa Rusia sedang mengembangkan kemampuan senjata nuklir di luar angkasa.

Baca Selengkapnya

Oxfam: Israel Bunuh 250 Warga Palestina di Gaza Setiap Hari Sejak 7 Oktober

12 Januari 2024

Oxfam: Israel Bunuh 250 Warga Palestina di Gaza Setiap Hari Sejak 7 Oktober

Pembunuhan warga sipil Palestina oleh Israel di Gaza berada pada skala yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah, kata Oxfam

Baca Selengkapnya

Setelah Roket Vulcan Berhasil Debut, Bagaimana Masalah Pendarat di Bulan?

9 Januari 2024

Setelah Roket Vulcan Berhasil Debut, Bagaimana Masalah Pendarat di Bulan?

Masalah pendarat di bulan mengancam misi setelah roket Vulcan berhasil melakukan debut.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Badai Matahari yang Dikabarkan Bakal Hantam Bumi di akhir 2023

22 Desember 2023

Apa Itu Badai Matahari yang Dikabarkan Bakal Hantam Bumi di akhir 2023

Badai matahari dikabarkan akan menghantam bumi pada akhir tahun 2023? Kenali apa itu badai matahari di artikel ini.

Baca Selengkapnya

Pesawat Luar Angkasa Militer AS X-37B Meluncur, Perkiraan Kembali Juni 2026

12 Desember 2023

Pesawat Luar Angkasa Militer AS X-37B Meluncur, Perkiraan Kembali Juni 2026

Pesawat luar angkasa militer Amerika Serikat (AS) X-37B lepas landas dari Florida untuk misi rahasia mereka pada Senin 11 Desember 2023 waktu setempat.

Baca Selengkapnya

5 Negara Kirim Serangga dan Mamalia ke Luar Angkasa, ini Ragam Penelitiannya

12 November 2023

5 Negara Kirim Serangga dan Mamalia ke Luar Angkasa, ini Ragam Penelitiannya

Sejumlah negara mengirim serangga dan mamalia ke luar angkasa untuk diteliti demi ilmu pengetahuan

Baca Selengkapnya

5 Jenis Hewan yang Diterbangkan ke Luar Angkasa, dari Serangga hingga Mamalia

12 November 2023

5 Jenis Hewan yang Diterbangkan ke Luar Angkasa, dari Serangga hingga Mamalia

Dari anjing, monyet hingga lalat buah, sejumlah hewan ini dikirim ke luar angkasa untuk percobaan

Baca Selengkapnya