Apple Vs Samsung Belum Akan Berakhir  

Reporter

Editor

Sabtu, 24 Desember 2011 09:32 WIB

Penjualan ponsel pintar Samsung kalahkan iPhone di kuartal ketiga 2011 (Dok. Strategy Analytics)

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang tutup tahun, persaingan memperebutkan pangsa pasar telepon seluler cerdas semakin sengit. Berbicara soal persaingan di kategori ini, tentu tak akan lepas dari dua seteru besar, Apple dan Samsung.

Memasuki kuartal terakhir 2011, Apple masih tetap mengandalkan ponsel cerdas andalannya, iPhone 4S. Secara resmi, belum ada rencana dari Apple untuk mengganti kebolehan iPhone 4S, yang menonjolkan fitur andalan Siri.

Sebaliknya, Samsung gencar meluncurkan ponsel cerdas terbaru menjelang akhir 2011. Ada sekitar enam ponsel cerdas baru yang dilempar ke pasar. Tujuannya, selain memperluas pasar, untuk mengganjal iPhone 4S menjelang libur musim dingin ini.

Dua pekan lalu, Samsung meluncurkan Galaxy Nexus dengan paket bundling Verizon. Dilihat dari fitur yang ditawarkan, Galaxy Nexus mirip iPhone 4S. Sayangnya, dengan layar 4,65 inci, Nexus kurang cocok digunakan oleh perempuan.

Pada akhir November, Samsung memperkenalkan ponsel cerdas Illusion. Lagi-lagi ponsel ini bersaing langsung dengan produk Apple, iPhone 4 (8 GB). Bedanya, Samsung Illusion hanya diperkuat memori 2 GB dan dapat ditingkatkan menjadi 32 GB berkat slot kartu microSD.

Pada awal November, Samsung juga mengeluarkan Galaxy S Skyrocket dengan kemampuan berjalan di jaringan 4G LTE. Tak hanya itu, pada bulan yang sama, Samsung meluncurkan Focus S dan Focus Flash. Keduanya memakai sistem operasi Windows.

Sebulan sebelumnya, Samsung memperkenalkan ponsel cerdas Stratosphere, yang di-bundling dengan operator Verizon. Inilah ponsel cerdas pertama Samsung yang memiliki kemampuan 4G LTE dengan papan ketik QWERTY.

Gencarnya Samsung menelurkan ponsel cerdas di pengujung tahun tak lain untuk bersaing dengan produk Apple, seperti iPhone 3GS, iPhone 4, dan iPhone 4S. Meski begitu, setidaknya untuk tahun ini, penjualan iPhone 4S masih tetap unggul dari Samsung.

Beberapa analis mengatakan bahwa ada beberapa kelebihan dari produk Apple dibanding Samsung, yang mayoritas memakai sistem operasi Android. Pertama, Apple memiliki 500 ribu aplikasi. Android sejauh ini baru 200 ribu.

Untuk urusan streaming musik, koleksi iTunes Match sudah mencapai 25 ribu track. Sedangkan Google Music sejauh ini baru memiliki 20 ribu lagu.

Kemudahan menjadi keunggulan iPhone. Meski Samsung Galaxy Nexus kini sudah diperkuat dengan versi Android terbaru, Ice Cream Sandwich, fitur Siri pada iPhone 4S membuat konsumen lebih mudah menggunakan iPhone dibanding sebelumnya.

Terakhir adalah daya tahan baterai. Dalam sebuah uji coba terbaru, terlihat bahwa baterai iPhone 4S bisa bertahan sehari penuh dengan penggunaan normal. Sedangkan baterai Samsung Galaxy Nexus hanya bertahan 4 jam dengan penggunaan 4G terus-menerus.

Perseteruan Apple dengan Samsung menjadi sorotan berita paling hangat sepanjang 2011 ini. Keduanya berusaha menguasai pangsa pasar ponsel cerdas yang memang terus tumbuh dari tahun ke tahun.

Meski begitu, menurut analisis IDC, untuk perangkat bergerak, Nokia ternyata yang menguasai pangsa pasar ponsel cerdas sepanjang 2011, unggul tipis dari Apple. Sementara Samsung berada di posisi ketiga.

IDC memaparkan, pada kuartal pertama hingga ketiga tahun ini, Nokia menguasai 17,79 persen pasar ponsel cerdas. Apple di tempat kedua dengan 17,30 persen, diikuti Samsung dengan 15,94 persen pangsa pasar.

RIM, dengan produk BlackBerry, berada di posisi keempat dengan pangsa pasar 11,75 persen dan HTC di posisi kelima dengan pangsa pasar sebesar 10,27 persen. Sedangkan merek lainnya, di luar lima besar, jika digabungkan menguasai 26,95 persen pangsa pasar.

Nokia berhasil mengapalkan 16-17 juta unit ponsel cerdas setiap kuartal. Namun pertumbuhan paling fantastis dicatat Samsung, yang mencapai 200-300 persen pada tiga kuartal tahun ini. Sementara Apple hanya 80 persen.

CNET | TECHJOURNAL | FIRMAN



Berita Terpopuler Lainnya


Bos Playboy Puji Lindsay 'Marilyn Monroe' Lohan

Alasan Keluarga Bakrie Beli Klub di Luar Negeri

Apple Vs Samsung Belum Akan Berakhir

10 Cerita Tergila Facebook Sepanjang 2011

Misa Natal, Jemaat Katedral Parkir di Istiqlal

Mau Jadi Punk Aceh? Jadilah Punk Islami

Berita terkait

Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

10 jam lalu

Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

Hal ini sejalan dengan jadwal produksi Apple yang biasa untuk lini ponselnya termasuk iPhone 16.

Baca Selengkapnya

Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

1 hari lalu

Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

Dampak dari bug di iOS 17.5 ini dinilai membawa masalah privasi yang sangat besar, sebab foto yang dihapus seharusnya tidak disimpan server Apple.

Baca Selengkapnya

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

1 hari lalu

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

Berikut ini deretan perusahaan terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasarnya pada 2024, didominasi oleh raksasa teknologi.

Baca Selengkapnya

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

2 hari lalu

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

Disebut-sebut, Apple kerja sama dengan OpenAI dan Google dipicu upayanya untuk ekspansi ke ranah teknologi AI.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

3 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

3 hari lalu

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

OpenAI mengatakan bahwa GPT-4o membawa jargon "langkah menuju interaksi manusia-komputer yang lebih alami".

Baca Selengkapnya

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

3 hari lalu

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

Magic Keyboard melengkapi peluncuran iPad Pro terbaru Apple. Desain dan fitur fungsinya diperbaharui untuk menarik minat pengguna.

Baca Selengkapnya

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

7 hari lalu

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

iPad Pro 2024 adalah model iPad Pro pertama perusahaan yang menampilkan panel OLED.

Baca Selengkapnya

Sejarah WhatsApp: Bermula Hanya Aplikasi Pesan Status Bikinan Eks Insinyur Yahoo

7 hari lalu

Sejarah WhatsApp: Bermula Hanya Aplikasi Pesan Status Bikinan Eks Insinyur Yahoo

WhatsApp terus berkembang sejak diakuisisi oleh Facebook pada 2014. Indonesia menjadi yang terbesar ketiga per tahun lalu dengan 112 pengguna aktif.

Baca Selengkapnya

Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

8 hari lalu

Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

Sebagian pengguna iPhone pasti pernah mengalami kendala boot loop atau gangguan layar yang hanya menampilkan logo Apple dan tidak bisa digunakan.

Baca Selengkapnya