Benarkah Asteroid Apophis Akan Menabrak Bumi?  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 12 Januari 2013 12:01 WIB

Asteroid Apophis. cbc.ca

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah asteroid, dengan diameter 300 meter, yang diperkirakan menyerang bumi pada 13 April 2036 ternyata tak terbukti. Astronom Amerika Serikat menegaskan, terdapat lebih dari 200 ribu kemungkinan bahwa asteroid ini menyerang pada 2036. Tetapi kemungkinan itu telah direvisi.

Sebaliknya, para ilmuwan NASA mengatakan bahwa asteroid Apophis, yang dijuluki Setan Mesir ini, akan melintas tidak lebih dekat dari 31 ribu kilometer dari bumi. Mereka dapat mempelajari massa berbatu yang melintas relatif dekat di atas planet kita. Ini memungkinkan para ilmuwan untuk menilai ancaman masa depan.

"Radar data yang kami kumpulkan beberapa pekan terakhir memperlihatkan kemungkinan dampak yang terjadi pada 2036," kata Marina Brozovic dari Nasa's Jet Propulsion Laboratory. Menurut dia, saat ini mereka dapat memprediksi secara tepat lintasan asteroid masa depan.

Setelah ditemukan pada 2004, lintasan asteroid ini menjadi alarm bagi para ilmuwan bahwa satu dari 45 asteroid berbahaya karena berpotensi menabrak bumi pada 2029. Jika asteroid ukuran ini tidak menabrak bumi, mereka akan menyerang dengan energi setara 100 bom nuklir. Namun, setidaknya untuk asteroid Apophis, kekhawatiran ini dikesampingkan.

Para ilmuwan menjadi semakin tertarik pada asteroid yang berpotensi bahaya. Sejauh ini mereka telah mengantongi 9.000 katalog asteroid dan rata-rata 800 spot baru tiap tahun.

Salah satu penemuan terbaru adalah 2012 DA14. Pada 15 Februari tahun lalu, asteroid berdiameter 45 meter ini akan melewati lintasan sekitar 36 ribu kilometer dari bumi. Lintasan ini lebih dekat ke bumi dibandingkan beberapa satelit. Namun, sekali lagi, para ilmuwan menegaskan bahwa asteroid ini tidak menabrak bumi.

BBC | ISMI WAHID

Berita terkait

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

9 jam lalu

Dennis Tito Menjadi Turis Luar Angkasa Pertama 13 Tahun Lalu, Ini Profil Ahli Fisika Itu

Ia terbang dengan pesawat Soyuz TM-32 bersama kosmonot Rusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Ahli fisika rekayasa antariksa ini membayar US$ 20 juta.

Baca Selengkapnya

Ada Benda Jatuh dari Langit, Saksi: Sangat Panas dan Berasap

19 Juli 2017

Ada Benda Jatuh dari Langit, Saksi: Sangat Panas dan Berasap

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) akan meneliti benda logam berbentuk bulat yang jatuh dari langit.

Baca Selengkapnya

Ada Temuan Menarik dari Tabrakan Mikrometeoroid di Pesawat LRO

30 Mei 2017

Ada Temuan Menarik dari Tabrakan Mikrometeoroid di Pesawat LRO

NASA melaporkan mikrometeoroid menabrak Lunar Reconaissance
Orbiter (LRO) pada Oktober 2014 lalu

Baca Selengkapnya

Asteroid 2014 JO25 Melintas Dekat Bumi, Apa Dampaknya?

19 April 2017

Asteroid 2014 JO25 Melintas Dekat Bumi, Apa Dampaknya?

Asteroid 2014 JO25 melintas dengan jarak 1,8 juta kilometer dari
Bumi, Rabu.

Baca Selengkapnya

Misteri Bintang Tabby, Pemakan Planet atau Dikontrol Alien?

16 Januari 2017

Misteri Bintang Tabby, Pemakan Planet atau Dikontrol Alien?

Ilmuwan mempunyai dua penjelasan terkait misteri meredupnya
Tabby's Star.

Baca Selengkapnya

Asteroid Raksasa Melintas Dekat Bumi Nyaris Tak Terdeteksi

10 Januari 2017

Asteroid Raksasa Melintas Dekat Bumi Nyaris Tak Terdeteksi

Asteroid 2017 AG3 bergerak dengan kecepatan 16 kilometer per detik.

Baca Selengkapnya

Ilmuwan: 2 Bintang Akan Bertabrakan pada 2022  

10 Januari 2017

Ilmuwan: 2 Bintang Akan Bertabrakan pada 2022  

Ilmuwan memprediksi dua bintang, sama-sama disebut KIC 9832227, akan bertabrakan dan meledak pada 2022.

Baca Selengkapnya

Diduga Meteor Jatuh Menimpa Dapur, Braak!!  

24 November 2016

Diduga Meteor Jatuh Menimpa Dapur, Braak!!  

Setelah dilihat, Wahab menemukan sebuah benda seukuran bola basket dalam kondisi berasap menembus atap dapur rumahnya.

Baca Selengkapnya

Astronom Temukan Obyek Terbulat di Alam Semesta

18 November 2016

Astronom Temukan Obyek Terbulat di Alam Semesta

Teleskop ruang angkasa milik NASA, Kepler, mengamati osilasi Kepler 11145123 secara terus-menerus selama lebih dari empat tahun.

Baca Selengkapnya

Heboh Supermoon: Mitos tentang Cinta & Kehamilan

15 November 2016

Heboh Supermoon: Mitos tentang Cinta & Kehamilan

Beberapa mitos atau cerita kuno mengaitkan gerhana bulan dengan hal romantis.

Baca Selengkapnya