Jejak Kehidupan di Danau Purba Vostok

Reporter

Rabu, 10 Juli 2013 17:07 WIB

Robot Bawah Air Bikin Peta 3D Es Antartika Australia Divisi, Aurora Australis di Timur Antartika. REUTERS/Australian Antarctic Division

TEMPO.CO, Ohio - Danau Vostok ternyata menyimpan misteri kehidupan yang tak pernah diduga sebelumnya oleh para ilmuwan. Terkubur di bawah es Antartika selama 15 juta tahun, danau purba ini menjadi salah satu lingkungan yang paling ekstrem di bumi.

Bukti terbaru terkuak saat tim ilmuwan dari Bowling Green State University, Amerika Serikat, menemukan jejak organisme multiseluler. Mereka menemukan 3.507 urutan gen, 1.623 di antaranya cocok dengan urutan gen organisme yang dikenal saat ini.

Sekitar 94 persen dari jumlah itu merupakan urutan gen bakteri, terutama dari kelompok ekstremofil yang mencintai tempat dingin dan miskin cahaya. Sisanya berasal dari organisme yang lebih kompleks seperti jamur, krustasea, dan moluska.

"Danau ini menjadi rumah bagi sebuah komunitas berisi organisme yang sangat beragam," kata Scott Rogers, seorang pakar biologi molekuler dari Bowling Green State University di Ohio, Amerika Serikat, Rabu, 10 Juli 2013.

Yang mengejutkan, kata Rogers, beberapa bakteri dikenali sebagai spesies yang biasanya hidup di dalam usus ikan, lobster, dan tube worm yang hidup di lubang hidrotermal. Seluruh fakta baru ini menunjukkan danau Vostok sebenarnya merupakan ekosistem yang cukup kaya.

"Ini menunjukkan kegigihan organisme bertahan hidup di tempat yang sempat kami kira steril dari makhluk hidup," kata dia.

Danau Vostok adalah danau subglasial terbesar dan terdalam di benua Antartika. Permukaan airnya tercatat 500 meter di bawah permukaan laut. Basin danau diperkirakan berumur 35 juta tahun, namun kemudian terperangkap es saat Antartika membeku sekitar 15 juta tahun lalu.

NEWSCIENTIST | MAHARDIKA SATRIA HADI

Berita terkait

Ilmuwan Temukan Spesies Dinosaurus Baru Bernama Farlowichnus Rapidus

24 November 2023

Ilmuwan Temukan Spesies Dinosaurus Baru Bernama Farlowichnus Rapidus

Para ilmuwan mengidentifikasi spesies dinosaurus baru dari jejak kaki di Brasil.

Baca Selengkapnya

Rumah Lelang Christie Hong Kong Batal Jual T. Rex Shen, Kenapa?

27 November 2022

Rumah Lelang Christie Hong Kong Batal Jual T. Rex Shen, Kenapa?

Kerangka T. rex yang batal dilelang untuk rencana penjualan pertama di Asia itu awalnya ditarget mendulang penjualan Rp 392 miliar.

Baca Selengkapnya

Dinosaurus Gargoyle Ditemukan di Argentina , Masih Kerabat Tyrannosaurus

10 Juli 2022

Dinosaurus Gargoyle Ditemukan di Argentina , Masih Kerabat Tyrannosaurus

Dinosaurus ini menunjukkan ada pengurangan jumlah jari dari Abelisaurus memiliki empat jari, sementara tyrannosaurus dua.

Baca Selengkapnya

2 Pandangan Ilmiah yang Dianggap Terkemuka tentang Kepunahan Dinosaurus

26 Februari 2022

2 Pandangan Ilmiah yang Dianggap Terkemuka tentang Kepunahan Dinosaurus

Dinosaurus diperkirakan telah hidup di Bumi selama 160 juta tahun. Hewan purbakala itu dinyatakan punah sejak 66 juta tahun silam

Baca Selengkapnya

Fosil Naga Laut Raksasa 180 Juta Tahun Lalu Ditemukan di Inggris

12 Januari 2022

Fosil Naga Laut Raksasa 180 Juta Tahun Lalu Ditemukan di Inggris

Behemoth adalah fosil terbesar dan terlengkap dari jenisnya yang pernah ditemukan di Inggris.

Baca Selengkapnya

Kronologi Temuan Fosil Kaki Gajah di Pulau Sirtwo Waduk Saguling

14 Oktober 2021

Kronologi Temuan Fosil Kaki Gajah di Pulau Sirtwo Waduk Saguling

Saat berjalan di daratan yang menyembul di tengah danau hingga terbentuk seperti pulau kecil itu, pecahan-pecahan fosil mudah mereka lihat.

Baca Selengkapnya

Tim Paleontolog Teliti Fosil Kaki Gajah di Waduk Saguling

14 Oktober 2021

Tim Paleontolog Teliti Fosil Kaki Gajah di Waduk Saguling

Keberadaan fosil seperti pecahan tengkorak hewan dan rangka kaki gajah masih menempel di batuan.

Baca Selengkapnya

Gojira, Nama Fosil yang Ditemukan di Luksemburg Berasal dari Band Metal Prancis

20 September 2021

Gojira, Nama Fosil yang Ditemukan di Luksemburg Berasal dari Band Metal Prancis

Nama grup band metal Gojiro, diabadikan sebagai sebutan fosil yang ditemukan di Prancis, Luksemburg, dan Austria.

Baca Selengkapnya

Studi: Perubahan Iklim Membunuh Dinosaurus Sebelum Asteroid Menghantam

16 Agustus 2021

Studi: Perubahan Iklim Membunuh Dinosaurus Sebelum Asteroid Menghantam

Sekitar 66 juta tahun lalu, asteroid selebar 12 kilometer menabrak semenanjung Yucatan, memulai musim dingin yang menyebabkan kepunahan dinosaurus.

Baca Selengkapnya

Keindahan Fosil Kumbang Berusia 49 Juta Tahun

15 Agustus 2021

Keindahan Fosil Kumbang Berusia 49 Juta Tahun

Desain indah pada elytra kumbang kuno itu mendorong para peneliti untuk menamakannya Pulchritudo attenboroughi.

Baca Selengkapnya