Miliarder Cina Samakan Apple dengan Hitler  

Reporter

Senin, 30 Maret 2015 21:21 WIB

Pengunjung antre untuk masuk dan mencoba produk Apple di toko barunya di Pinghai Road, Hangzhou, provinsi Zhejiang, Cina, 24 Januari 2015. ChinaFotoPress/Getty Images

TEMPO.CO, Beijing - Miliarder asal Cina, Jia Yueting, menyamakan raksasa teknologi Amerika Serikat, Apple, dengan pemimpin Nazi, Adolf Hitler. Yueting menganggap cara Apple berinovasi sama dengan memaksa orang menggunakan produk buatannya. Yueting, yang juga CEO situs video LeTV, mengungkapkan sindiran tersebut melalui akun media sosial Weibo.

Yueting mengunggah gambar kartun Hitler mengenakan seragam militer berwarna cokelat dengan ban pada lengan kiri berlogo Apple, sebagai pengganti lambang Nazi. Sedangkan tangan kanannya diangkat ke atas.

Bagian latar adalah pintu dalam keadaan terbuka. Dilengkapi juga dengan gambar lima anak, matahari, serta kincir angin. Anak-anak pada gambar tersebut diyakini melambangkan pengguna Android.

Crowdsource dan kebebasan versus arogansi dan tirani. Bagaimana bisa kita mengubahnya untuk mengembangkan industri?” demikian tulisan yang ada pada gambar tersebut sebagaimana dilansir situs International Business Times, Senin, 30 Maret 2015.

Dia melanjutkan, model bisnis Apple yang cenderung tertutup sangat mengekang inovasi teknologi. Menurut Yueting, hal ini yang kemudian seolah memaksa orang untuk membeli gawai Apple. “Ini melukai kepentingan pengguna,” kata Yueting.

Sindiran yang dibuat Yueting dipercaya sebagai bagian dari promosi terhadap telepon pintar pertama buatan LeTV, yang diberi nama X900. Ponsel berbasis Android ini bakal mengusung rancangan yang tidak dilengkapi bezel atau tepian layar.

Belum banyak terungkap secara detail mengenai spesifikasi X900. Adapun layarnya berukuran 5,5 inci. Sedangkan kamera utamanya beresolusi 20,7 megapiksel. Produk tersebut dijadwalkan meluncur bulan depan.

Apple dan Google telah lama dijadikan sebagai bahan perbandingan. Meskipun demikian, kritikus ataupun vendor umumnya memilih cara yang lebih halus untuk saling menyindir.

INTERNATIONAL BUSINESS TIMES | SATWIKA MOVEMENTI

Berita terkait

Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

3 jam lalu

Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

Hal ini sejalan dengan jadwal produksi Apple yang biasa untuk lini ponselnya termasuk iPhone 16.

Baca Selengkapnya

Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

1 hari lalu

Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

Dampak dari bug di iOS 17.5 ini dinilai membawa masalah privasi yang sangat besar, sebab foto yang dihapus seharusnya tidak disimpan server Apple.

Baca Selengkapnya

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

1 hari lalu

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

Berikut ini deretan perusahaan terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasarnya pada 2024, didominasi oleh raksasa teknologi.

Baca Selengkapnya

Inilah Alasan Setiap 16 Mei Diperingati Sebagai Hari Cahaya Internasional

1 hari lalu

Inilah Alasan Setiap 16 Mei Diperingati Sebagai Hari Cahaya Internasional

Hari Cahaya Internasional diperingati setiap tanggal 16 Mei. Hal ini sebagai peringatan untuk momen penting penemuan cahaya laser.

Baca Selengkapnya

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

1 hari lalu

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

Industri ruang angkasa atau antariksa kembali menunjukkan diadakannya Space Tech Expo USA 2024 di Long Beach Convention Center, California

Baca Selengkapnya

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

2 hari lalu

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

Disebut-sebut, Apple kerja sama dengan OpenAI dan Google dipicu upayanya untuk ekspansi ke ranah teknologi AI.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

2 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

3 hari lalu

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

OpenAI mengatakan bahwa GPT-4o membawa jargon "langkah menuju interaksi manusia-komputer yang lebih alami".

Baca Selengkapnya

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

3 hari lalu

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

Magic Keyboard melengkapi peluncuran iPad Pro terbaru Apple. Desain dan fitur fungsinya diperbaharui untuk menarik minat pengguna.

Baca Selengkapnya

BKN Buka Seleksi CASN Jalur Kedinasan Hari Ini, Ini Jadwal Rincinya

4 hari lalu

BKN Buka Seleksi CASN Jalur Kedinasan Hari Ini, Ini Jadwal Rincinya

BKN umumkan peserta seleksi CASN 2024 jalur kedinasaan dapat mendaftar pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya