Samsung Gandeng Speedo Bikin Aplikasi Speedo On  

Reporter

Jumat, 1 September 2017 15:41 WIB

Samsung. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Seoul - Samsung menggandeng Speedo International untuk membuat aplikasi Speedo On. Fungsinya, merekam aktivitas para perenang. Aplikasi ini akan terhubung dengan Gear Sport dan Gear Fit2 Pro milik Samsung, yang telah tersertifikasi 5 ATM (tahan air hingga 50 meter).

"Kami melihat kebutuhan konsumen untuk memonitor mereka dalam berbagai aktivitas olahraga, termasuk di dalam air. Kami sangat antusias terhadap hal ini," kata Kiseon Kim, Vice President of Wearable Product Strategy Tim di Mobile Communications Business Samsung Electronics, seperti dikutip dari laman berita CNET.

Kim menjelaskan, aplikasi Speedo On mengukur metrik renang, termasuk jumlah lap, waktu, dan jenis stroke. Tujuannya, agar mudah memantau pencapaian renang, baik untuk atlet maupun pribadi.

Baca: Samsung Galaxy S9 Bakal Dirilis Januari untuk Saingi iPhone 8

Aplikasi ini akan disematkan dalam dua perangkat siap pakai (wearable device) Samsung, yakni Gear Fit2 Pro dan Gear Sport. Gear Fit2 Pro adalah smart band ergonomis terbaru yang bisa memantau detak jantung secara real time dan berfungsi sebagai GPS. Adapun Gear Sport merupakan smart watch. Kedua perangkat ini tahan air.

Speedo On juga bisa terkoneksi dengan Samsung Health, aplikasi kebugaran Samsung. Aplikasi ini dikembangkan agar bisa interaktif dengan pengguna. Aplikasi ini bisa memberikan saran yang harus dilakukan agar bisa mengembangkan cara berenang.

Baca: Samsung Galaxy Note 8 dan LG V30 Diluncurkan Bersamaan di Korea

Simak artikel menarik lainnya tentang Samsung hanya di kanal Tekno Tempo.co.

CNET | AMRI MAHBUB

Berita terkait

Apple Menang Hak Paten, Samsung Harus Bayar Rp 1,6 Triliun

8 November 2017

Apple Menang Hak Paten, Samsung Harus Bayar Rp 1,6 Triliun

Apple akhirnya memenangi hak paten slide-to-unlock atas Samsung setelah menjalani proses pengadilan selama empat tahun.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Note 7 Hadir di Indocomtech 2017?

4 November 2017

Samsung Galaxy Note 7 Hadir di Indocomtech 2017?

Samsung memboyong Galaxy Note 7 Fan Edition di Indocomtech 2017.

Baca Selengkapnya

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

20 Oktober 2017

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

PT Jawa Satu Power menunjuk Samsung Heavy Industries Co.Ltd sebagai kontraktor terminal regasifikasi terapung.

Baca Selengkapnya

Berita Teknologi: Ini Senjata Xiaomi Geser Pasar Samsung di India

19 Oktober 2017

Berita Teknologi: Ini Senjata Xiaomi Geser Pasar Samsung di India

Laman berita teknologi IB Times mengabarkan, pasar Samsung di India mulai terancam dengan keberadaan Xiaomi.

Baca Selengkapnya

Berita Teknologi: Samsung Siapkan Ponsel Lipat Pesaing iPhone X

25 September 2017

Berita Teknologi: Samsung Siapkan Ponsel Lipat Pesaing iPhone X

Laman berita teknologi Trusted Views mengabarkan, Samsung sedang menyiapkan ponsel pesaing iPhone X dengan fitur yang bisa ditekuk atau dilipat.

Baca Selengkapnya

5 Alasan untuk Membeli Samsung Galaxy Note 8

18 September 2017

5 Alasan untuk Membeli Samsung Galaxy Note 8

Beberapa alasan untuk membeli Samsung Galaxy Note 8, di antaranya kamera canggih, suara yang menakjubkan, dan biometrik ganda.

Baca Selengkapnya

Samsung J7 Plus Diluncurkan, Pakai Kamera Ganda dan Bixby  

5 September 2017

Samsung J7 Plus Diluncurkan, Pakai Kamera Ganda dan Bixby  

Salah satu fitur utama Samsung J7 Plus adalah pengaturan kamera ganda di bagian belakang perangkat.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy S9 Bakal Dirilis Januari untuk Saingi iPhone 8

31 Agustus 2017

Samsung Galaxy S9 Bakal Dirilis Januari untuk Saingi iPhone 8

Peluncuran Galaxy S9 lebih awal terkait erat dengan strategi Samsung untuk mempertahankan penjualan ponsel andalannya terhadap iPhone 8.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Note 8 dan LG V30 Diluncurkan Bersamaan di Korea

30 Agustus 2017

Samsung Galaxy Note 8 dan LG V30 Diluncurkan Bersamaan di Korea

Samsung Galaxy Note 8 diresmikan awal bulan ini di New York, sementara LG V30 akan diumumkan pada hari Kamis di sela-sela pameran dagang IFA.

Baca Selengkapnya

Berita Teknologi: Galaxy Note 8 dapat Nilai A+

30 Agustus 2017

Berita Teknologi: Galaxy Note 8 dapat Nilai A+

Laman berita teknologi Android Authority mengabarkan, Samsung Galaxy Note 8 mendapatkan nilai A+ untuk kemampuan dan layarnya.

Baca Selengkapnya