Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SBMPTN 2019, Pengisian Data Calon Mahasiswa ITB 11-19 Juli

image-gnews
Kampus ITB. Kredit: ITB
Kampus ITB. Kredit: ITB
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Setelah pengumuman hasil SBMPTN 2019, peserta yang lolos ke Institut Teknologi Bandung (ITB) diminta mengisi data pada 11-19 Juli 2019. Pengisian juga termasuk data ekonomi bagi calon mahasiswa yang mengajukan bantuan biaya pendidikan atau beasiswa Bidikmisi.

Baca: Passing Grade SBMPTN 2019 ITB 599,14

Pengisian biodata itu lewat laman http://pmb.akademik.itb.ac.id. Setelah itu proses pendaftaran calon mahasiswa akan dilaksanakan pada Selasa-Jumat, 30 Juli hingga 2 Agustus 2019. Waktunya mulai pukul 08.00 WIB di Gedung Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) Bandung.

ITB mewajibkan peserta mendaftar sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Pendaftaran harus dilakukan sendiri tanpa dapat diwakilkan.

Menurut Wakil Rektor ITB Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Bermawi Priyatna, ITB pada SBMPTN 2019 ini menerima 1.672 peserta dari total peminat 11.910 orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Persyaratan Pendaftaran Mahasiswa Baru ITB 2019:

  • Hasil cetak final pengisian data calon mahasiswa baru ITB 2019.
  • Kartu Tanda Peserta SBMPTN 2019 (asli).
  • Selembar pasfoto hitam putih ukuran 3 x 4 cm.
  • Akte Kelahiran asli dan selembar salinannya.
  • Ijazah asli dan selembar salinannya atau Surat Keterangan Lulus 2019 dilegalisasi oleh Kepala Sekolah.
  • Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) 2019 dan selembar salinannya dilegalisasi oleh Kepala Sekolah.
  • Bukti pelunasan uang kuliah tunggal ITB.
  • Surat Hasil Pemeriksaan Kesehatan
  • Bukti kepemilikan asuransi kesehatan
  • Surat Perjanjian Mahasiswa Baru ITB 2019
  • Surat Pernyataan Dokumen Akademik
  • Surat Keterangan Bebas Buta Warna dari Dokter Spesialis Mata
  • Surat Pernyataan Orang Tua/Wali
  • Bukti pembayaran rekening listrik
  • Surat Keterangan Penghasilan orangtua/wali dari Pemberi Pekerjaan/RT/RW/ Kelurahan.

Semua persyaratan dan dokumen tersebut harus dibawa pada saat Pendaftaran Mahasiswa Baru ITB 2019. Kekurangan atau ketidaklengkapan persyaratan dan dokumen dapat menyebabkan kelulusan calon mahasiswa di SBMPTN 2019 dibatalkan dan tidak dapat diklaim kembali untuk alasan apa pun. Keterangan lengkap mengenai pendaftaran dan syaratnya di laman http://usm1.itb.ac.id/wp/?page_id=2839

ANWAR SISWADI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alumni ITB Akan Deklarasikan Dukungan untuk Pramono-Rano

5 jam lalu

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung blusukan ke Jelambar Baru, Jakarta Barat, pada Jumat, 4 Oktober 2024. TEMPO/Alfitria Nefi Pratiwi
Alumni ITB Akan Deklarasikan Dukungan untuk Pramono-Rano

Sekelompok orang yang menyebut berasal dari alumni ITB akan mendeklarasikan dukungannya kepada Pramono Anung dan Rano Karno.


Mahasiswi ITB Ditemukan Meninggal di Kos, Ini Penjelasan Kampus

2 hari lalu

Ilustrasi Orang Meninggal. shutterstock.com
Mahasiswi ITB Ditemukan Meninggal di Kos, Ini Penjelasan Kampus

Kimberly Tanus, mahasiswi ITB ditemukan meninggal di tempat kosnya, Selasa, 1 Oktober 2024.


Cerita Tim ITB Bantu Pengembangan Desa Wisata di Merauke

5 hari lalu

Desa Nggayu, distrik Ulilin, Merauke, Papua Selatan. (itb.ac.id)
Cerita Tim ITB Bantu Pengembangan Desa Wisata di Merauke

Tim ITB dan pengurus Kampung Nggayu berharap kerja sama ini dapat berlanjut agar dapat menjadi desa wisata unggul di timur Indonesia.


ITB Disorot Akibat Wajibkan Kerja Paruh Waktu Bagi Mahasiswa Penerima Beasiswa UKT, Profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah

6 hari lalu

Rektor ITB Prof Reini Wirahadikusumah, Ph.D. (ANTARA/HODok Humas ITB)
ITB Disorot Akibat Wajibkan Kerja Paruh Waktu Bagi Mahasiswa Penerima Beasiswa UKT, Profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah

ITB mewajibkan mahasiswa penerima beasiswa UKT kerja paruh waktu untuk kampus. Berikut profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah.


Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

7 hari lalu

Mahasiswa ITB berorasi di depan Gedung   Rektorat terkait isu kewajiban kerja paruh waktu bagi mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Anwar Siswadi
Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

Ikatan Alumni meminta ITB melakukan sosialisasi tentang kerja paruh waktu di kalangan mahasiswa dan transparan dalam perjanjian penerima beasiswa.


Asal Usul Aturan Mahasiswa Beasiswa ITB Wajib Kerja Paruh Waktu

7 hari lalu

Puluhan mahasiswa ITB berunjuk rasa ke Gedung  Rektorat menuntut pencabutan kewajiban kerja paruh waktu bagi mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Anwar Siswadi
Asal Usul Aturan Mahasiswa Beasiswa ITB Wajib Kerja Paruh Waktu

Mahasiswa beasiswa di ITB dianjurkan berkontribusi bekerja paruh waktu, begini aturannya.


Alumni Seni Rupa ITB 2004 Gelar Pameran Interaktif Ourchetype

8 hari lalu

Ourchetype dirancang dari teori psikologi Jung tentang diri dan interaksinya dengan orang lain.  Foto: TEMPO| ANWAR SISWADI.
Alumni Seni Rupa ITB 2004 Gelar Pameran Interaktif Ourchetype

Menurut Creative Director Ourchetype Andi Abdulqodir, pameran ini memberikan ruang bagi pengunjung agar dapat menyelami dirinya.


Cerita Mahasiswa ITB soal Kerja Paruh Waktu di Kampus

9 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Cerita Mahasiswa ITB soal Kerja Paruh Waktu di Kampus

Sesar Intan, mahasiswi Seni Rupa ITB dari Studio Lukis angkatan 2021 bercerita soal kerja paruh waktu sebagai asisten dosen


Usai Diprotes, ITB Tawarkan Kerja Paruh Waktu bagi Penerima Beasiswa UKT sebagai Pilihan

9 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB. Instagram
Usai Diprotes, ITB Tawarkan Kerja Paruh Waktu bagi Penerima Beasiswa UKT sebagai Pilihan

ITB tidak lagi mewajibkan mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah tunggal atau UKT untuk bekerja paruh waktu di kampus.


Tuntut Pencabutan Wajib Kerja Penerima Beasiswa, Puluhan Mahasiswa ITB Geruduk Rektorat

10 hari lalu

Puluhan mahasiswa ITB berunjuk rasa ke Gedung  Rektorat menuntut pencabutan kewajiban kerja paruh waktu bagi mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Anwar Siswadi
Tuntut Pencabutan Wajib Kerja Penerima Beasiswa, Puluhan Mahasiswa ITB Geruduk Rektorat

ITB membuat aturan penerima beasiswa atau keringan biaya UKT untuk bekerja paruh waktu.