Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Oppo Umumkan Kemitraan Teknologi Pengisian Daya Cepat di MWCS 2021

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Oppo umumkan kemitraan global untuk pengisian daya cepat. Kredit: Oppo
Oppo umumkan kemitraan global untuk pengisian daya cepat. Kredit: Oppo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan perangkat pintar Oppo mengumumkan proyek pengisian daya cepat "The Flash Initiative" dalam konferensi seluler dunia Mobile World Congress Shanghai (MWCS) 2021.

Baca:
Ponsel Gulung OPPO X 2021 Muncul di Video Review 

"The Flash Initiative mencerminkan keyakinan Oppo pada teknologi yang berpusat pada manusia yang membuat perbedaan dalam kehidupan sehari-hari," ujar Direktur Senior Kekayaan Intelektual Oppo, Adler Feng, dalam keterangan tertulis, Selasa, 23 Februari 2021.

Mitra baru mereka adalah FAW-Volkswagen, Anker dan NXP Semiconductors. Proyek tersebut berbasis teknologi pionir pengisian daya cepat VOOC Flash Charge milik Oppo, untuk membantu menghadirkan pengisian daya lebih cepat ke seluruh konsumen secara global.

"Dengan kehadiran mitra baru, teknologi eksklusif kami dapat menjangkau lebih banyak orang dari sebelumnya. Ini adalah langkah penting dalam membebaskan konsumen untuk menggunakan perangkat yang mereka suka, apa pun yang perlu mereka lakukan atau di mana pun mereka berada," kata Feng.

FAW-Volkswagen, Anker dan NXP Semiconductors merupakan pemimpin pada masing-masing bidang otomotif, pengisian daya portabel dan pembuatan chip.

Produk-produk mereka menjangkau konsumen dalam tiga skenario di mana sering kali konsumen membutuhkan pengisian daya di rumah, mobil atau di ruang publik.

Setiap mitra akan bekerja dengan desain teknis eksklusif hasil pengembangan mandiri Oppo, yang telah mengajukan lebih dari 2.950 paten pengisian daya cepat di seluruh dunia, dengan lebih dari 1.400 telah didapat.

Laboratorium sertifikasi teknologi CTTL (China Telecommunication Technology Laboratory) akan menguji dan mensertifikasi setiap produk mitra yang dibuat dengan teknologi pengisian VOOC Flash Charge.

Sebagai salah satu laboratorium sertifikasi teknologi terbesar di Cina, CTTL telah memimpin dalam menetapkan standar keamanan untuk teknologi pengisian daya cepat, dan telah memberikan Oppo peringkat bintang lima untuk VOOC Flash Charging-nya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Oppo juga bekerja sama dengan CTTL untuk mengembangkan makalah teknis untuk berbagi mengenai informasi tentang teknologi pengisian daya cepat, terutama seputar perangkat dan keselamatan konsumen yang akan dipublikasikan segera setelah MWC Shanghai.

Teknologi VOOC Flash Charge diluncurkan pada 2014, dan lebih dari 30 model ponsel cerdas yang mengusung teknologi ini. VOOC Flash Charge sejauh ini disebut telah memberikan pengalaman pengisian daya kepada lebih dari 175 juta pengguna di seluruh dunia.

Tujuan dari mitra baru Oppo adalah menyediakan akses pengisian daya cepat pada lebih banyak skenario pengisian, dan memberikan pengalaman baru kepada konsumen dengan teknologi yang membuat hidup mereka menjadi lebih mudah.

Dengan kemitraan itu, Anker -- yang menciptakan produk inovatif dari power bank hingga pengisi daya dan penyedot debu hingga headphone -- akan membantu menghadirkan pengisian daya cepat VOOC Flash Charge ke lebih banyak orang.

Sementara, FAW-Volkswagen, usaha patungan antara FAW Group dan Volkswagen Group, akan menggunakan IP pengisian daya unik Oppo untuk memasukkan pengisian daya cepat ke dalam mobil Audi dan Volkswagen buatan China.

Produsen chip NXP Semiconductors, yang menghadirkan solusi cerdas dan terhubung ke berbagai sektor, dari kota pintar hingga industri, otomotif, seluler dan rumah, akan menerapkan beberapa paten Oppo untuk mendukung pengisian VOOC Flash Charge di seluruh rakitan papan sirkuit tercetaknya.

Dengan paten Oppo itu berarti bahwa pengisian daya cepat akan dapat lebih mudah diintegrasikan ke dalam lebih banyak aplikasi pada otomotif, ruang publik dan pengaturan industri.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Huawei Vs Amerika: Pura 70 Pro Gunakan Komponen Lokal Cina Lebih Banyak

5 hari lalu

Ponsel Huawei Pura 70 Pro. Huawei
Huawei Vs Amerika: Pura 70 Pro Gunakan Komponen Lokal Cina Lebih Banyak

Smartphone Huawei seri Pura 70 dinilai hampir menjadi simbol kemandirian Cina menghadapi tekanan sanksi dari Amerika. Chip masih titik terlemah.


Bocoran Ungkap Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 akan Ditenagai Chip Snapdragon X Plus

5 hari lalu

Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 (Gizmochina)
Bocoran Ungkap Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 akan Ditenagai Chip Snapdragon X Plus

Gambar laptop Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 mengonfirmasi perangkat tersebut ditenagai oleh chipset Snapdragon X Plus.


Dipamerkan Lewat iPad Pro Terbaru, Apa Saja Kehebatan Chip M4 Buatan Apple?

9 hari lalu

Chip M1 Pro dan M1 Max bikinan Apple. The Verge
Dipamerkan Lewat iPad Pro Terbaru, Apa Saja Kehebatan Chip M4 Buatan Apple?

Apple memamerkan kekuatan chip M4 melalui iPad Pro teranyar. Diklaim paling efisien dibanding semua gawai berfitur AI yang pernah ada.


Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

10 hari lalu

Oppo Reno 11 5G (Oppo)
Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.


Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

14 hari lalu

Oppo mengawali 2024 dengan merilis ponsel Reno 11 5G terbarunya ke Indonesia. Kamera utamanya kini sudah dibekali peredam goyangan alias OIS.
Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

Setidaknya ada 4 ponsel baru yang diprediksi diluncurkan bulan ini, mulai dari Realme GT Neo 6 hingga Meizu Note 21.


Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

16 hari lalu

Penyebab fast charging tidak berfungsi dapat diakibatkan oleh beberapa hal. Salah satunya karena port pengisian daya rusak. Ketahui cara mengatasinya. Foto: Canva
Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Penyebab fast charging tidak berfungsi dapat diakibatkan oleh beberapa hal. Salah satunya karena port pengisian daya rusak. Ketahui cara mengatasinya.


Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

17 hari lalu

Tesla Logo (www.autoevolution.com)
Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.


iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

17 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.


Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

18 hari lalu

Beberapa hasil konversi sepeda motor berbahan bakar minyak (BBM) menjadi motor listrik dari mekanik PT Trimentari Niaga (BRT) dalam acara Electric Vehicle (EV) Funday di Plaza Timur Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Ahad, 18 Desember 2022. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.


OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

19 hari lalu

Oppo Find X7 Ultra (Gizmochina)
OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

OPPO Find X7 Ultra Satellite Communication mendukung kartu China Telecom dan kartu khusus satelit Tiantong.