Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Universitas Lambung Mangkurat Hasilkan 51 Paten Sepanjang 2021

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Rektor ULM Prof Sutarto Hadi. (ANTARA/Firman)
Rektor ULM Prof Sutarto Hadi. (ANTARA/Firman)
Iklan

TEMPO.CO, Banjarmasin - Universitas Lambung Mangkurat (ULM) di Kalimantan Selatan menghasilkan sebanyak 51 paten sepanjang tahun 2021 dari hasil penelitian atau penemuan para dosen.

"Alhamdulilah di tengah pandemi yang terjadi, produktivitas dosen meneliti hingga menjadi paten jadi torehan prestasi tersendiri bagi ULM tahun ini," kata Rektor Universitas Lambung Mangkurat Prof. Sutarto Hadi di Banjarmasin, Minggu, 12 Desember 2021.

Ia menjelaskan bahwa paten adalah hak kekayaan intelektual yang tercatat di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Sebuah penemuan bisa menjadi paten, katanya, jika bernilai baru atau tidak sama dengan teknologi yang diungkapkan sebelumnya. Kedua, mengandung langkah inventif alias hal yang tidak dapat diduga sebelumnya bagi seseorang yang mempunyai keahlian tertentu di bidang teknik. Ketiga, dapat diterapkan dalam industri.

Sutarto mengaku terus mendorong para dosen menghasilkan paten karena, menurutnya, sebuah paten menunjukkan teknologi yang dihasilkan bisa memberikan kontribusi hingga bernilai ekonomis bagi masyarakat luas, selain sang penemu sendiri yang pasti juga diuntungkan. "Saya memberikan apresiasi setiap paten Rp 15 juta guna mendorong semangat bagi dosen terus berkarya," tuturnya.

Torehan banyak paten tersebut diakui Sutarto pula sebagai efek positif dari programnya, yaitu dosen wajib meneliti selama memimpin perguruan tinggi negeri terbaik di Pulau Kalimantan yang terakreditasi A itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bahkan, kata dia, anggaran penelitian Rp 15 miliar lebih berhasil terserap 100 persen pada tahun 2021. Tercatat ada 369 judul penelitian dari dana PNBP ULM dengan total anggaran Rp 11.730.000.000 yang melibatkan 846 dosen. Kemudian dana penelitian bersumber dari Ditlitabmas Ditjen Diktiristek Rp 3.914.472.000 untuk 26 judul melibatkan 78 dosen.

ANTARA

Baca:
8.346 Peserta SBMPTN Pilih Universitas Lambung Mangkurat

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Vivo X100 Ultra Dipastikan Hanya Tersedia Eksklusif di Cina Daratan

2 hari lalu

Vivo X100 Ultra. Foto : Vivo
Vivo X100 Ultra Dipastikan Hanya Tersedia Eksklusif di Cina Daratan

Vivo X100 Ultra bukan yang pertama. Terakhir kali Vivo meluncurkan perangkat andalannya secara global adalah vivo X80 Pro pada 2022.


Studi HAM Universitas di Banjarmasin: Proyek IKN Tak Koheren dan Gagal Uji Legitimasi

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo meninjau langsung progres pembangunan Kantor Presiden di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Jumat, 1 Maret 2024. Kantor Presiden baru ini diharapkan menjadi ikon Ibu Kota Nusantara, terutama dengan adanya burung Garuda yang menjadi simbol infrastruktur di tengah Kota Nusantara. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Studi HAM Universitas di Banjarmasin: Proyek IKN Tak Koheren dan Gagal Uji Legitimasi

Tim peneliti di Pusat Studi HAM Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin mengkaji proses Ibu Kota Negara (IKN): sama saja dengan PSN lainnya.


Ragam Jenis Kekayaan Intelektual, Pahami Soal Hak Kekayaan Intelektual atau HAKI

22 hari lalu

Karut-Marut Hak Cipta
Ragam Jenis Kekayaan Intelektual, Pahami Soal Hak Kekayaan Intelektual atau HAKI

Pahami soal Hak Kekayaan Intelektual atau HaKI, sehingga karya cipta Anda bisa terlindungi secara hukum.


Hari Kekayaan Intelektual Sedunia Tiap 26 April, Kenali 7 Jenis Kekayaan Intelektual

23 hari lalu

Karut-Marut Hak Cipta
Hari Kekayaan Intelektual Sedunia Tiap 26 April, Kenali 7 Jenis Kekayaan Intelektual

Hari ini, tiap 26 April sejak 2001, diperingati sebagai Hari Kekayaan Intelektual Sedunia. Apa saja jenis kekayaan intelektual?


Samsung Patenkan Inovasi Layar Extendble untuk Ponsel, Apa Itu?

27 Januari 2024

Smartphone lipat Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 baru dari Samsung Electronics yang dipamerkan dalam acara Samsung Galaxy Unpacked 2023 di Seoul, Korea Selatan, 26 Juli 2023. Samsung Galaxy Z Flip 5 dan  Z Fold 5 menggunakan mekanisme engsel baru yang membuat ponsel ini dapat dilipat rata tanpa ada celah sehingga tidak ada debu atau air yang masuk. REUTERS/Kim Hong-Ji
Samsung Patenkan Inovasi Layar Extendble untuk Ponsel, Apa Itu?

Ponsel Samsung dengan layar yang extendable akan lebih mirip layar konvensional sehingga lebih tahan lama atau praktis bagi pengguna.


Apple Watch 9 dan Ultra 2 Tersangkut Sengketa Paten, Penjualan Dihentikan

20 Desember 2023

Apple Watch 9 dan Watch Ultra 2 (GSM Arena)
Apple Watch 9 dan Ultra 2 Tersangkut Sengketa Paten, Penjualan Dihentikan

Penghentian penjualan Apple Watch 9 dan Apple Watch Ultra 2 telah berlangsung sejak sepekan terakhir di Amerika Serikat.


Universitas Lambung Mangkurat Raih Akreditasi Internasional di 6 Program Studi

19 Desember 2023

Anggota Wasaka Team Universitas Lambung Mangkurat bersama mobil listrik ciptaan mereka. (antara/foto/firman)
Universitas Lambung Mangkurat Raih Akreditasi Internasional di 6 Program Studi

Universitas Lambung Mangkurat atau ULM di Kalimantan Selatan berhasil meraih akreditasi internasional untuk enam program studi.


BRIN Gelar Kick Off Peran Valuator untuk Hak Kekayaan Intelektual

11 Desember 2023

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko saat menyampaikan kata sambutan di kegiatan Kick Off Peran Valuator Kekayaan Intelektual dalam Pemanfaatan Hasil Riset dan Inovasi di Jakarta, Senin, 11 Desember 2023. (Tempo/Alif Ilham Fajriadi)
BRIN Gelar Kick Off Peran Valuator untuk Hak Kekayaan Intelektual

Kegiatan ini sebagai bentuk dan upaya kontribusi BRIN terhadap pembangunan berbasis kekayaan intelektual.


Mahasiswa Newcastle University Ikuti Sekolah Konservasi Pulau Curiak, Antusias Melihat Bekantan

4 Desember 2023

Seekor bekantan (Nasalis larvatus) berada di kawasan Stasiun Riset Bekantan Pulau Curiak milik Yayasan Sahabat Bekantan Indonesia di Kabupaten Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Jumat 23 Juni 2023. Yayasan Sahabat Bekantan Indonesia di Kalimantan Selatan pada tahun 2023 berhasil meningkatkan populasi bekantan dari 14 ekor menjadi sekitar 35 ekor serta sebagai upaya Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dalam pelestarian lingkungan dan bekantan memasukkan Konservasi Bekantan Curiak menjadi salah satu situs geopark meratus yang di ajukan ke Unesco Global Geopark (UGGp). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Mahasiswa Newcastle University Ikuti Sekolah Konservasi Pulau Curiak, Antusias Melihat Bekantan

Sebanyak 16 mahasiswa Newcastle University, Australia peserta program "summer course" bekerja sama dengan ULM mengikuti sekolah konservasi alam.


Paten Terbaru Huawei Dapat Deteksi Demam Lebih Akurat pada Wearable

9 Oktober 2023

Peluncuran Huawei Watch GT 4 dan Huawei Watch Ultimate di Jakarta, 5 Oktober 2023. Foto: Tempo/Maria Fransisca Lahur
Paten Terbaru Huawei Dapat Deteksi Demam Lebih Akurat pada Wearable

Fitur penting dari paten Huawei ini adalah fleksibilitasnya dalam beradaptasi dengan berbagai skenario pengguna.