Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dari Camilan hingga Kosmetik, Aneka Olahan Porang Karya SMK Model PGRI 1 Mejayan

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
SMK Model PGRI 1 Mejayan membuat aneka olahan makanan berbahan dasar umbi porang, seperti beras porang, aneka makanan kering, hingga kosmetik berbahan dasar porang. Doc: Ditjen Vokasi Kemendikbud.
SMK Model PGRI 1 Mejayan membuat aneka olahan makanan berbahan dasar umbi porang, seperti beras porang, aneka makanan kering, hingga kosmetik berbahan dasar porang. Doc: Ditjen Vokasi Kemendikbud.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSMK Model PGRI 1 Mejayan, Madiun, Jawa Timur berinovasi mengembangkan berbagai produk-produk unggulan. Jika sebelumnya SMK ini sukses berinovasi dengan menghadirkan mobil listrik untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), kali ini para siswa kembali berkreasi dengan membuat aneka olahan makanan berbahan dasar umbi porang, seperti beras porang, aneka makanan kering, hingga kosmetik berbahan dasar porang.

Kepala SMK Model PGRI 1 Mejayan, Sampun Hadam, mengatakan bahwa pemilihan umbi porang sebagai bahan utama karena umbi porang cukup melimpah di Jawa Timur. Menurut Sampun, porang malah menjadi salah satu tanaman unggulan di Madiun. Mayoritas tanaman ini tumbuh liar di hutan-hutan. 

“Padahal, tanaman ini memiliki nilai jual yang sangat luar biasa. Oleh karena itulah, kami ingin mengembangkan aneka produk porang sebagai produk pangan unggulan Madiun dan berstandar ekspor,” kata Sampun dilansir dari laman vokasi.kemdikbud.go.id pada Senin, 16 Januari 2023.

Ada beragam varian produk olahan porang yang sudah dibuat oleh para siswa SMK Model PGRI 1 Mejayan di antaranya beras porang, jenang porang, kerupuk porang, dan sebagainya. Selain menjadi aneka produk makanan kering, porang juga dikembangkan menjadi produk kecantikan seperti masker porang yang dinilai memiliki banyak manfaat bagi kecantikan kulit. 

“Untuk produksinya kami kerja sama dengan UMKM yang menjadi mitra binaan sekolah kami. Tapi, khusus untuk beras Porang memang itu di produksi di sekolah, karena alatnya hanya ada di sekolah," Sampun menambahkan. 

Gandeng UMKM dan PT INKA

Menurut Sampun, selama ini SMK Model PGRI 1 Mejayan memang banyak bekerja sama dengan UMKM yang ada di Kabupaten Madiun untuk mengembangkan produk-produk olahan dari tanaman porang. Salah satunya adalah UMKM di bawah Badan Usaha Desa (Bumdes) Desa Purwosari, Kecamatan Wonoasri, Madiun.

“Jadi, kami dari SMK yang melatih UMKM ini untuk pembuatan produk-produknya. Kemudian siswa-siswa kami juga yang membuat teknologi untuk pengolahan umbi porangnya ini, misalnya seperti siswa kami menciptakan mesin untuk membuat chip. Jadi, para petani ini tidak lagi membuat chip pakai manual, tetapi sudah pakai mesin,” ujar Sampun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk penjualan, selain memanfaatkan penjualan secara online, produk olahan porang ini juga dipasarkan melalui koperasi di SMK, termasuk juga di Bumdes yang ada di Alun-Alun Caruban. 

Saat ini, SMK Model PGRI 1 Mejayan juga sedang bekerja sama dengan PT INKA (Industri Kereta Api) untuk membuat sekitar 100 kontainer boks yang akan digunakan sebagai outlet untuk memasarkan produk-produk porang tersebut. Kontainer boks ini nantinya akan disebar ke Bumdes-Bumdes yang ada di seluruh Kabupaten Madiun.  

"Kami di SMK itu punya mimpi besar bahwa SMK Jatim akan mampu ekspor aneka hasil olahan porang yang saat ini menjadi potensi bisnis di Jepang, Korea, dan Eropa. Sekaligus, ini menjadi wujud nyata peran serta SMK dalam pemulihan ekonomi dan kesejahteraan petani,” kata Sampun. 

Baca juga:BRIN Teliti Kemungkinan Umbi Porang Jadi Minuman Kesehatan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sibuknya Siswa SMK RUS Kudus Kerjakan Proyek Animasi dari Dalam dan Luar Negeri

1 hari lalu

Suasana kelas umum SMK RUS Kudus. (ANTARA/Erafzon Saptiyulda AS)
Sibuknya Siswa SMK RUS Kudus Kerjakan Proyek Animasi dari Dalam dan Luar Negeri

SMK ini sejatinya sudah mengerjakan belasan film dan iklan komersial atau layanan masyarakat.


Toyota Technical Education Program Digelar di SMK 26 Rawamangun

3 hari lalu

Toyota Technical Education Program. (TAM)
Toyota Technical Education Program Digelar di SMK 26 Rawamangun

PT Toyota Astra Motor (TAM) menggelar Toyota Technical Education Program (T-TEP) dan Sub T-TEP di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) binaan Toyota.


SMKN 2 Jember Terlibat Proyek Peralihan Kendaraan Listrik, Punya Bengkel Konversi

3 hari lalu

Bengkel konversi milik SMKN 2 Jember. Dok. Vokasi Kemendikbud
SMKN 2 Jember Terlibat Proyek Peralihan Kendaraan Listrik, Punya Bengkel Konversi

Sebuah kegiatan konvoi kendaraan listrik memberikan inspirasi kepada SMKN 2 Jember untuk memiliki bengkel konversi.


Jurnalis Tempo Hadir di Communiverse 5.0 Sekolah Vokasi IPB

3 hari lalu

Suasana talkshow Communiverse 5.0 di Sekolah Vokasi IPB University, Bogor.
Jurnalis Tempo Hadir di Communiverse 5.0 Sekolah Vokasi IPB

Produser Tempo Media, Ihsan Zahri, dan Jurnalis Tempo Stefanus Pramono hadir sebagai pembicara.


Mengenal Dirandra, Maskot Pimnas ke-36: Lambang Harimau yang Lahir dari Inspirasi Budaya Sunda

3 hari lalu

 Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36. Dok: Unpad.
Mengenal Dirandra, Maskot Pimnas ke-36: Lambang Harimau yang Lahir dari Inspirasi Budaya Sunda

Di tengah semaraknya pelaksanaan Pimnas ke-36 di kampus Unpad, kehadiran Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36 mencuri perhatian.


Mahasiswa Kedokteran UI Buat Aplikasi Carebuddy untuk Bantu Pendamping Lansia

3 hari lalu

Bryant Lewi Santoso, Maritza Andreanne Rafa Ayusha dan Muhammad Candrika Agyawisnu Yuwono ketika menerima Juara Pertama dalam kompetisi
Mahasiswa Kedokteran UI Buat Aplikasi Carebuddy untuk Bantu Pendamping Lansia

Sebanyak tiga mahasiswa Universitas Indonesia (UI) menciptakan aplikasi Carebuddy, platform untuk meringankan beban para "caregiver".


Cerita Kiki MasterChef, Pilih Masuk SMK Tata Boga untuk Dalami Dunia Kuliner

4 hari lalu

Kiki, juara 2 Masterchef Indonesia season 11 adalah lulusan SMK. Dok. Instagram
Cerita Kiki MasterChef, Pilih Masuk SMK Tata Boga untuk Dalami Dunia Kuliner

Kiki yang merupakan lulusan SMK itu bisa meraih juara dua dalam Masterchef Indonesia.


Eco-chop, Inovasi Wadah Makanan Ramah Lingkungan Buatan Mahasiswa Unair

7 hari lalu

Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga kembali mencetak juara pada bidang kewirausahaan. Dok.Unair
Eco-chop, Inovasi Wadah Makanan Ramah Lingkungan Buatan Mahasiswa Unair

Tim mahasiswa Unair meraih juara I pada bidang manufaktur dan teknologi terapan dalam KMI Awards Puspresnas 2023.


Cerita Siswi SMK NU Banat Kudus Merantau Demi Cita-cita Jadi Fashion Designer

10 hari lalu

Karya SMK NU Banat Kudus. Dok. Vokasi Kemendikbud
Cerita Siswi SMK NU Banat Kudus Merantau Demi Cita-cita Jadi Fashion Designer

SMK NU Banat Kudus berupaya untuk menghadirkan pendidikan berbasis industri, khususnya di bidang tata busana.


OPEXCON Award 2023: Penghargaan Bagi Perusahaan yang Sukses Melakukan Inovasi

11 hari lalu

Para pemenang yang meraih Gold Achievement di  OPEXCON 2023
OPEXCON Award 2023: Penghargaan Bagi Perusahaan yang Sukses Melakukan Inovasi

OPEXCON bukan sekadar acara, melainkan rumah bagi para pejuang inovas