Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Huawei Watch Buds Produk Wearable 2-in-1, Ini Fitur dan Harganya

image-gnews
Huawei Watch Buds. Dok. Huawei
Huawei Watch Buds. Dok. Huawei
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda penggemar komik Detektif Conan? Pasti tahu adegan saat-saat ia membuat orang yang menjadi targetnya tertidur: buka bagian atas jam tangan lalu meluncurkan peluru tidur. Sensasi membuka jam dan ada isi didalamnya dihadirkan oleh Huawei Watch Buds yang meluncur hari ini, Senin 3 April 2023. 

Huawei menyebutnya sebagai produk wearables 2-in-1 pertama di Indonesia yang menggabungkan fungsi true wireless studio (TWS) dan smartwatch dalam satu perangkat. Patrick Ru, Country Head of Huawei Device Indonesia, mengatakan bahwa peluncuran Huawei Watch Buds merupakan, "Salah satu bentuk komitmen untuk terus menciptakan perangkat wearables dengan fitur yang unik dan orisinil." 

Dalam keterangan yang dibagikan, Huawei Watch Buds didesain terinspirasi oleh keindahan arsitektur Kota Paris. Disebutkan, layar kaca lengkung 3D AMOLED 1,43 inci terbentuk dengan bodi baja halus yang dibentuk pada suhu 1.300 derajat Celsius. 

"Kami tidak membuat segmen produk berdasarkan jenis kelamin. Tergantung selera dan kebutuhan," kata Eddy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia, menambahkan soal desain. 

Huawei Watch Buds hadir dengan desain 2 in 1 yang inovatif, menggunakan desain penutup pop-up magnetik yang belum pernah ada sebelumnya. Ketika terbuka, pengguna akan menemukan banyak teknologi tersembunyi dari sepasang earbuds true wireless stereo (TWS) di dalamnya. 

Engsel Huawei Watch Buds diklaim telah teruji mampu menahan lebih dari 100.000 kali buka tutup, dan bahkan tetap berfungsi normal setelahnya. 

Eddy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia, saat peluncuran Huawei Watch Buds di Jakarta, Senin 3 April 2023. (Foto/Maria Fransiska Lahur)

Kompartemen di bagian layar smartwatch ini dapat menempatkan kembali TWS di unit pengisi daya dengan mudah. Pengguna tak perlu bingung mencari posisi yang tepat karena kedua earbuds mengadopsi desain dengan susunan magnet berbentuk cincin 360 derajat, yang memungkinkannya terpasang ke penutup jam tangan dari sisi manapun.


TWS

Berbentuk segi delapan melingkar dengan berat  empat gram. TWS ini juga dilengkapi oleh fitur baru Wide Area Auricle Touch Control. Fungsinya, memudahkan pengguna untuk mengatur musik dan volume cukup dengan mengetuk daun telinga atau bagian depan telinga.

Ada juga fitur Active Noise Cancellation (ANC) atau Noise Cancelling yang dilengkapi mikrofon ganda dengan pick-up audio. Kedua mikrofon dijanjikan dapat menangkap vokal dan suara sekitar dengan jelas dan bersih.

Huawei Watch Buds yang menggabungkan fungsi true wireless studio (TWS) dan smartwatch dalam satu perangkat. Huawei meluncurkannya di Indonesia, Senin 3 April 2023.  (Huawei Device Indonesia).

Adapun sensor bone conduction mampu menyerap dan membedakan suara bising dari suasana sekitar, yang kemudian melewati algoritma peredam bising Deep Neural Network (DNN) untuk disaring secara efektif. 


Fitur Kesehatan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat panduan untuk meningkatkan kualitas tidur lewat tracking dan analisis pada fitur Huawei TruSleep 3.0. Ada pula fitur Smart Heart Rate Monitoring untuk memantau detak jantung secara akurat selama 24 jam seminggu. Sedangkan untuk kesehatan mental, Huawei Watch Buds menghadirkan serangkaian fitur atraktif untuk bantu redakan stres, mulai dari permainan sederhana hingga panduan kontemplasi yang bersertifikat. 

Selain itu, Huawei Watch Buds juga memiliki desain Watch Face yang disesuaikan, sehingga pengguna dapat melihat status baterai buds secara langsung dari smartwatch. Huawei Watch Buds juga memungkinkan penggunanya untuk mengontrol penggunaan TWS langsung dari smartwatch tanpa harus membuka smartphone, seperti mengatur mode AI Noise Cancellation dan lainnya.

Uji Sekilas 

Tempo.co mencoba mengenakan Huawei Watch Buds. Perangkat dapat dipasangkan dengan ponsel dari merek lain. Salah seorang petugas membantu memasangkannya dengan iPhone. Kemudian mencoba mendengarkan melalui buds. 

Salah satu hal yang menarik, saat mematikan TWS atau menyalakan ANC bukan hanya mengetuk pada batang TWS tapi juga bisa pada area kuping. 

Lalu, untuk pemakaian waktu olahraga, Eddy menyarankan, untuk memasukkan batang TWS lebih dalam yang tetap nyaman. Tempo.co pun mencoba lari-lari kecil di lokasi, dan melakukan gerakan senam yang menggoyang kepala. Memang cuma sebentar, namun cukup membuktika batang TWS tidak bergoyang dalam kuping. 

Harga dan Ketersediaan

Huawei Watch Buds sudah dapat dipesan seharga Rp 6.999.000 melalui sesi pre-order yang akan berlangsung pada 3–14 April 2023. 


Pilihan Editor: Mengenal GPT-4 dan Membandingkannya dengan ChatGPT, Diuji Pakai Ceritakan Ulang Cinderella Secara Unik


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Huawei Rilis Tiga Wearable di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

1 jam lalu

Huawei perkenalkan tiga lini produk wearable-nya di pasar Indonesia, Selasa, 21 Mei 2024. Perangkat itu di antara Huawei Watch Fit 3, Watch GT 4 dan Earbuds Freeclip. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Huawei Rilis Tiga Wearable di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

Huawei memperkenalkan tiga produk wearablenya: jam tangan pintar Watch GT 4 dan Watch Fit 3, satu earbuds.


Bantu Penyandang Disabilitas, Mahasiswa Universitas Jember Ciptakan Kursi Roda yang Bisa Dikontrol dengan Suara

1 hari lalu

Ketua tim Muchamad Arif Hana Sasono, Mahasiswa S2 Teknik Elektro, Fakultas Teknik saat mendemonstrasikankan inovasinya pada pengunjung, Sabtu, 19 Mei 2024. Foto: Humas Universitas Jember
Bantu Penyandang Disabilitas, Mahasiswa Universitas Jember Ciptakan Kursi Roda yang Bisa Dikontrol dengan Suara

Tim dari dua prodi teknik Universitas Jember mengembangkan kursi roda khusus untuk penyandang disabilitas. Bisa digerakkan dengan perintah suara.


Supply Chain Indonesia Dorong Pemakaian AI untuk Rantai Pasok Logistik, Berikut Alasannya

1 hari lalu

Foto aerial sejumlah truk yang akan menyeberang ke Halmahera antre di Pelabuhan Ferry Bastiong,Ternate, Maluku Utara, Kamis 22 Februari 2024. Para sopir truk lintas Halmahera mengeluhkan pelayanan pelabuhan ferry tidak maksimal sehingga mereka harus mengantre selama dua hari akibat dermaga satu belum difungsikan meskipun sudah selesai diperbaiki akhir tahun lalu dan hanya satu dermaga yang dapat digunakan hingga terhambatnya distribusi logistik ke daerah-daerah. ANTARA FOTO/Andri Saputra
Supply Chain Indonesia Dorong Pemakaian AI untuk Rantai Pasok Logistik, Berikut Alasannya

Para penyedia jasa logistik mendorong pemakaian teknologi AI untuk melancarkan rantai pasok logistik. Sistem manual sudah ditinggalkan.


BRIN Pelajari Model Bahasa AI, Mencakup Uji Deteksi Berita Hoax

1 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
BRIN Pelajari Model Bahasa AI, Mencakup Uji Deteksi Berita Hoax

BRIN mengembangkan model bahasa AI yang membantu komputer untuk memahami, menafsirkan, dan menghasilkan teks.


Dua Aktor Pengisi Suara di AS Gugat Perusahaan AI yang Diduga Gunakan Suara Mereka Secara Ilegal

2 hari lalu

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
Dua Aktor Pengisi Suara di AS Gugat Perusahaan AI yang Diduga Gunakan Suara Mereka Secara Ilegal

Dua aktor pengisi suara menggugat salah satu startup kecerdasan buatan atau AI, yakni Lovo di pengadilan federal Manhattan, AS. Begini kasusnya.


Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

2 hari lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

Apple tengah menguji desain berbeda untuk perangkat iPhone yang memiliki nama kode D23.


Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

4 hari lalu

Google Search (Google)
Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

Google tingkatkan pengalaman pencarian dengan AI generatif Gemini, menawarkan AI Overviews untuk jawaban cepat, perencanaan, dan pencarian dengan video.


Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Dirilis di China, Ini Spesifikasinya

4 hari lalu

Huawei Watch Fit 3 diperkenalkan di Jakarta, Senin, 13 Mei 2024. Jam tangan pintar ini direncanakan mulai dijual pekan depan di pasar Indonesia. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Dirilis di China, Ini Spesifikasinya

Smartwatch Huawei Watch Fit 3 menawarkan desain ramping, layar vibrant, dan beragam fitur kesehatan dan kebugaran.


Cara Menggunakan Viggle AI untuk Video Animasi dan Manfaatnya

5 hari lalu

Viggle AI adalah aplikasi edit video animasi berbasis AI yang sedang ramai diperbincangkan. Berikut cara menggunakan Viggle AI melalui Discord. Foto: Canva
Cara Menggunakan Viggle AI untuk Video Animasi dan Manfaatnya

Viggle AI adalah aplikasi edit video animasi berbasis AI yang sedang ramai diperbincangkan. Berikut cara menggunakan Viggle AI melalui Discord.


OpenAI Meluncurkan GPT4o, Mengenal Model AI Baru Ini

6 hari lalu

OpenAI. openai.com
OpenAI Meluncurkan GPT4o, Mengenal Model AI Baru Ini

OpenAI mengumumkan peluncuran model kecerdasan buatan generatif baru bernama GPT-4o