Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

11 Fakta Tentang Benua Antartika, Ada Gunung Terkubur

Reporter

image-gnews
Gletser Pulau Pinus seberat 180 triliun ton di Antartika bisa runtuh dalam waktu 20 tahun. Kredit: Ian Joughin/University Washington
Gletser Pulau Pinus seberat 180 triliun ton di Antartika bisa runtuh dalam waktu 20 tahun. Kredit: Ian Joughin/University Washington
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Benua Antartika adalah benua paling selatan di bumi yang sebagian besar wilayahnya tertutup es sepanjang tahun. Mengutip buku Fisika SMP/MTs Kls VII (KTSP) oleh Budi Suryati, benua ini memiliki luas wilayah mencapai 14.200.000 kilometer persegi dan menempati 9 persen luas permukaan bumi. 

Dijelaskan juga bahwa Antartika lebih kecil dibandingkan Benua Asia, Amerika dan Afrika, namun juga lebih besar dari benua Eropa dan Australia. Benua ini juga termasuk zona bebas, maksudnya wilayah Antartika tidak dimiliki oleh negara manapun.

Eksplorasi benua juga hanya dimanfaatkan untuk kepentingan ilmiah saja. Peraturan antartika sebagai zona bebas ini telah diatur dalam Traktat Antartika tahun 1959.

Mengutip livescience, benua ini termasuk benua terdingin, terkering di bumi serta berangin. Peneliti juga masih berupaya mengungkap banyak rahasia di benua ini. Adapun fakta lain dari Antartika yang bisa diketahui adalah:

1. Tempat terkering

The Dry Valley Antartica menjadi tempat terkering di bumi. Kelembabannya sangat rendah dan hampir tidak ada lapisan salju atau es.

2. Berangin

Antartika adalah benua yang paling berangin. Angin di beberapa tempat di benua ini bahkan bisa mencapai 200 mph (320 kilometer/jam).

3. Tempat yang besar dan tidak berpenghuni

Benua ini termasuk dalam benua terbesar kelima di dunia. Bahkan Antartika juga memiliki luas sekitar 5,4 juta mil persegi (14 juta kilometer persegi), sekitar satu setengah kali ukuran Amerika Serikat. Tempat ini juga tidak berpenghuni.

4. Daratan es

Antartika juga termasuk daratan es, kira-kira 98 persen Antartika tertutup oleh es yang tebal. Ketebalan es Antartika rata-rata sekitar 1,3 mil (2,1 kilometer). Lapisan es di Antartika merupakan satu-satunya bongkahan es terbesar di Bumi.

5. Menyimpan air tawar

Kurang lebih sebanyak 60 persen air tawar di Bumi berada di wilayah Antartika dan 90 persen berupa es air tawarnya.


7. Ada gunung yang terkubur dan gunung berapi aktif

Pegunungan Gamburtsev Antartika merupakan serangkaian puncak terjal yang menjulang hingga hampir 9.000 kaki (3.000 meter) dan membentang sejauh 750 mil (1.200 kilometer). Gunung ini melintasi bagian dalam benua dan sepenuhnya terkubur di bawah es setinggi 15.750 kaki (4.800 meter).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, di Antartika ada Gunung Erebus, gunung berapi aktif  dan tempat bagi beberapa danau lava berumur panjang di Bumi.

8. Ada danau yang tersembunyi di bawah es

Selain itu, terdapat danau yang tersembunyi di bawah es, yaitu Danau Vostok. Ini adalah danau air tawar murni yang terkubur di bawah es padat sedalam 2,5 mil (3,7 kilometer). Danau ini juga merupakan yang terbesar dari lebih dari 200 danau cair yang tersebar di seluruh benua di bawah es

9. Penguin menjadi penghuni benua

Penguin adalah hewan yang paling umum ditemui di Antartika dan hidup dalam koloni. Populasinya bahkan bisa menyaingi beberapa kota, menurut Survei Antartika Inggris.

Selain itu, ada penguin kaisar jantan yang menjadi satu-satunya hewan berdarah panas yang tersisa di benua Antartika selama musim dingin.

10. Ada bukit pasir yang besar

Antartika juga memiliki gumuk pasir terbesar dan tingginya mencapai 230 kaki (70 meter) dan lebarnya lebih dari 650 kaki (200 meter). Letaknya ada di salah satu Lembah Kering McMurdo.

11. Memecahkan rekor suhu terdingin

Antartika juga masuk rekor suhu terdingin di dunia. Suhu terdingin yang pernah tercatat hampir minus 136 F (minus 93,2 derajat Celcius), diukur dalam kantong-kantong yang tersebar di dekat pegunungan es tinggi antara Dome Argus dan Dome Argus. Dome Fuji yang merupakan dua puncak di dataran tinggi Antartika Timur.

VIVIA AGARTHA F | AWALIA RAMADHANI (CW)

Pilihan Editor: Ini Letak Geografis dan Astronomis Indonesia Beserta Pengaruhnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal 6 Jenis Edelweiss, Bunga Abadi yang Tumbuh Sepuluh Tahun Sekali

8 hari lalu

Bunga Alpine Edelweiss. Shutterstock
Mengenal 6 Jenis Edelweiss, Bunga Abadi yang Tumbuh Sepuluh Tahun Sekali

Edelweiss sering disebut sebagai bunga abadi karena memiliki waktu tumbuh yang lama, yaitu sekitar sepuluh tahun. Oleh karena itu, banyak yang menyebut Edelweiss sebagai bunga abadi. Lalu, apa saja jenis-jenis Edelweiss?


Tibet Beri Izin Orang Asing Mendaki Cho Oyu - Shishapangma, Gunung Tertinggi Keenam di Dunia

17 hari lalu

Gunung Everest, Himalaya (Pixabay)
Tibet Beri Izin Orang Asing Mendaki Cho Oyu - Shishapangma, Gunung Tertinggi Keenam di Dunia

Kedua gunung ini berada di pegunungan Himalaya, dekat dengan sisi barat gunung tertinggi di dunia, Gunung Everest.


Viral Balita Diajak Naik Gunung Kerinci, Ini Cerita Perjalanan Sang Ayah

23 hari lalu

Rudy Kukuh Styawan membawa anaknya, Baby Anna, mendaki Gunung Sindoro (Instagram/@rudyksty)
Viral Balita Diajak Naik Gunung Kerinci, Ini Cerita Perjalanan Sang Ayah

Gunung Kerinci bukan pendakian pertama balita ini, dia pernah dibawa sang ayah mendaki beberapa puncak tertinggi di Jawa dan Bali.


Kenali 10 Gunung di Jawa Tengah, Tak Hanya Gunung Merbabu dan Merapi Saja

36 hari lalu

Pengunjung mengambil gambar pemandangan Gunung Sindoro-Sumbing saat matahari terbit atau sunrise yang terlihat dari Gunung Prau di Wonosobo, Jawa Tengah, 13 Oktober 2019. Jarak tempuh ke Gunung Prau yang tidak terlalu jauh menjadi daya tarik para wisatawan.TEMPO/Fajar Januarta
Kenali 10 Gunung di Jawa Tengah, Tak Hanya Gunung Merbabu dan Merapi Saja

Jawa Tengah dihiasi gunung-gunung yang berjejer. Berikut 10 gunung tersebut yang wajib masuk daftar para pendaki.


7 Kota Kecil Terbaik di Amerika untuk Destinasi Liburan

39 hari lalu

Bryce Canyon National Park, Kanab, Amerika Serikat. Unsplash.com/Philip Graves
7 Kota Kecil Terbaik di Amerika untuk Destinasi Liburan

Travel+Leisure mengumumkan kota kecil terbaik Amerika Serikat yang menjadi destinasi liburan tersembunyi


5 Gunung yang Dianggap Suci di Dunia, Ayers Rock di Australia hingga Olympus di Yunani

56 hari lalu

Gunung Kailash, Tibet (Pixabay)
5 Gunung yang Dianggap Suci di Dunia, Ayers Rock di Australia hingga Olympus di Yunani

Beberapa gunung di dunia disucikan oleh sejumlah suku dan agama, selain menjadi objek wisata.


Rekomendasi 8 Gunung untuk Pendaki Pemula di Jawa Barat

59 hari lalu

Suasana Gunung Salak yang tertutup oleh awan di kawasan Bogor, Jawa Barat. Tempo/Aditia Noviansyah
Rekomendasi 8 Gunung untuk Pendaki Pemula di Jawa Barat

Beberapa gunung di Jawa Barat dapat menjadi rekomendasi untuk pendaki pemula. Gunung apa saja?


Inilah 9 Nama Gunung di Indonesia yang Dijadikan Nama Kereta Api

21 Juli 2023

Ilustrasi Kereta Api Indonesia. Getty Images
Inilah 9 Nama Gunung di Indonesia yang Dijadikan Nama Kereta Api

Berikut sederet gunung yang namanya dijadikan sebagai nama beberapa kereta api di Jawa dan Sumatra.


5 Gunung yang Direkomendasikan untuk Pendaki Pemula Versi Pemerintah

7 Juli 2023

Sejumlah wisatawan berfoto di dekat tempat arca Ganesha di bibir kawah Gunung Bromo, Probolinggo, Jawa Timur, Minggu, 21 Mei 2023. Hilangnya arca Ganesha yang berada di bibir kawah Gunung Bromo tersebut sempat viral dan diduga dicuri namun pihak kepolisian setempat melakukan olah TKP dan menyimpulkan bahwa arca itu jatuh ke kawah Gunung Bromo. ANTARA FOTO/Irfan Sumanjaya
5 Gunung yang Direkomendasikan untuk Pendaki Pemula Versi Pemerintah

Rekomendasi gunung yang cocok untuk pendaki pemula karena tidak memiliki medan yang ekstrem, namun tetap menghadirkan pemandangan indah.


Menikmati Indahnya Pemandangan 9 Gunung dari Embung Bansari

28 Juni 2023

Pemandangan di Embung Bansari. Tempo.co/Arimbihp
Menikmati Indahnya Pemandangan 9 Gunung dari Embung Bansari

Embung Bansari di Lereng Gunung Sindoro menyajikan pemandangan gunung sekaligus hamparan perkebunan hijau serta udara yang sejuk.