Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BEM Unair Bantu Mahasiswa Baru Ajukan Cicilan UKT

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Kampus Unair. Istimewa
Kampus Unair. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mahasiswa baru di Universitas Airlangga atau Unair belum bisa mengajukan banding uang kuliah tunggal atau UKT pada semester awal. Mereka baru bisa mengajukan banding atau permohonan untuk penurunan UKT pada semester dua. Ketentuan itu sudah berlaku sejak tahun sebelumnya.

Mahasiswa baru yang merasa keberatan UKT hanya dapat mengajukan cicilan. BEM Unair memfasilitasi pengajuan angsuran UKT untuk mahasiswa baru. Nama-nama yang mengajukan angsuran nantinya akan dioper ke kampus untuk diproses.

“Kami gagas jaringan aspirasi untuk mengadvokasikan mahasiswa baru yang keberatan untuk membayar UKT awal. Kami tidak ingin ada mahasiswa baru yang mengundurkan diri karena tidak mampu membayar UKT,” tutur Direktur Jenderal Advokasi dan Kebijakan Kampus BEM Unair, Reksa Galang Dwi Putra kepada Tempo.

Data BEM Unair pada awal Juli lalu, ada 46 mahasiswa dari jalur Seleksi Nasional Berbasis Tes atau SNBT yang mengajukan angsuran UKT. Dari total awal tersebut, sebanyak 35 orang  diajukan BEM ke kampus untuk diproses lebih lanjut. Reksa menyebut ada sembilan mahasiswa yang membatalkan pengajuannya karena alasan pribadi masing-masing. 

Direktur Keuangan Unair, Ardianto, mengatakan alasan mahasiswa baru belum bisa mengajukan banding atau keringanan UKT lantaran mereka belum memiliki nomor induk mahasiswa yang diperlukan untuk mengakses portal Cybercampus Unair. Situs tersebut digunakan mahasiswa untuk permohonan mengajukan banding UKT.

“Untuk aplikasi penurunan UKT hanya untuk mahasiswa yang sudah punya NIM. Jadi, artinya yang sudah punya Cybercampus," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun, UKT jalur SNBP dan SNBT di Unair tahun ini dibagi menjadi empat golongan. Golongan pertama dibagi lagi menjadi sub-golongan IA dengan kisaran Rp 0 – 500 ribu, IB sebesar Rp 1 juta, dan IC sebesar Rp 2,4 juta. 

Besaran untuk tiga golongan selanjutnya tergantung program studi masing-masing, dengan biaya terendah di golongan kedua sebesar Rp 5 juta bagi beberapa prodi dan biaya tertinggi di golongan keempat sebesar Rp 25 juta, yaitu untuk prodi Kedokteran.

Sementara itu, biaya kuliah untuk jalur mandiri di Unair terbagi menjadi jalur reguler dan kemitraan. Di jalur mandiri reguler, uang kuliah per semester terendah adalah sebesar Rp 6 juta bagi beberapa prodi. Biaya ini belum termasuk uang pangkal dengan jumlah terendah Rp 25 juta dan tertinggi Rp 99 juta.

Jalur mandiri kemitraan membebankan biaya yang lebih daripada jalur mandiri reguler. Uang kuliah per semester dimulai dari Rp 6 juta untuk beberapa prodi, sama seperti jalur mandiri reguler. Sedangkan, besaran uang pangkal dimulai dari Rp 25 juta hingga Rp 300 juta.

Pilihan Editor: Begini Nasib 4.791 Peserta PPDB Jabar yang Dibatalkan Kepesertaannya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


24 Kampus Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2024: UI Naik Peringkat, Binus Masuk 5 Besar

1 hari lalu

Logo Universitas Indonesia. TEMPO, Savero Aristia Wienanto.
24 Kampus Terbaik di Indonesia Versi THE WUR 2024: UI Naik Peringkat, Binus Masuk 5 Besar

Sebanyak 24 kampus di Indonesia masuk dalam daftar kampus terbaik dunia versi THE WUR 2024. UI menempati posisi teratas


Kisah Mahasiswa Unair Lulus Tanpa Skripsi, Berkat Rancang Aplikasi Cegah Risiko Depresi

1 hari lalu

Nidya Almira, mahasiswa lulusan Psikologi UNAIR angkatan 2018.  Foto: Dok. Pribadi
Kisah Mahasiswa Unair Lulus Tanpa Skripsi, Berkat Rancang Aplikasi Cegah Risiko Depresi

Nidya Almira Xavier Herda Putri, mahasiswi Fakultas Psikologi Unair lulus kuliah lewat jalur non-skripsi. Ia ikuti konversi skripsi dari PKM Karsa Cipta aplikasi self-care berbasis kecerdasan buatan.


Divonis 1,5 Tahun Penjara, Anak Polisi Tabrak Satu Keluarga di Cijantung bakal Banding

2 hari lalu

Ilustrasi mobil tabrakan. TEMPO/Subekti
Divonis 1,5 Tahun Penjara, Anak Polisi Tabrak Satu Keluarga di Cijantung bakal Banding

Anak polisi yang menabrak satu keluarga di Cijantung, Alvindo Rastra Pratama, akan mengajukan banding atas putusan 1,5 tahun penjara.


Pakar Unair Sebut Kampus Bisa Jadi Tempat Ideal untuk Adu Gagasan Bacapres

3 hari lalu

Ilustrasi Debat. shutterstock.com
Pakar Unair Sebut Kampus Bisa Jadi Tempat Ideal untuk Adu Gagasan Bacapres

Suko Widodo menganggap kampus efektif dalam mengarahkan kampanye politik bacapres kepada pemilih pemula, terutama mahasiswa.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kisah Guru Besar Unair Jadi Dokter Forensik 18 Tahun, Prediksi Cuaca Jawa Barat

4 hari lalu

Guru besar Ilmu Forensik Unair Ahmad Yudianto. Dok. Unair
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kisah Guru Besar Unair Jadi Dokter Forensik 18 Tahun, Prediksi Cuaca Jawa Barat

Topik tentang kisah Guru Besar Unair jadi dokter forensik selama 18 tahun menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Kisah Guru Besar Unair Jadi Dokter Forensik 18 Tahun, Tangani Kasus Mutilasi Kenjeran Hingga Brigadir J

5 hari lalu

Guru besar Ilmu Forensik Unair Ahmad Yudianto. Dok. Unair
Kisah Guru Besar Unair Jadi Dokter Forensik 18 Tahun, Tangani Kasus Mutilasi Kenjeran Hingga Brigadir J

Menurut Guru Besar Unair itu, seorang dokter forensik tidak hanya mampu mengidentifikasi sosok manusia yang telah kehilangan nyawa.


Mahasiswa D4 Pengobat Tradisional Unair Gunakan Warisan Leluhur Atasi Stunting di Desa

6 hari lalu

Ilustrasi anak dengan stunting. nyt.com
Mahasiswa D4 Pengobat Tradisional Unair Gunakan Warisan Leluhur Atasi Stunting di Desa

Terapi pijat Tuina yang diinisiasi oleh Unair untuk mengatasi stunting terlaksana mulai 1 Juni hingga 30 September 2023.


BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

7 hari lalu

BEM UNAIR Gelar Advokesma Bersama Sampaikan Aspirasi Mahasiswa. unair.ac.id
BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.


Dugaan Plagiasi Lagu "Halo-Halo Bandung", Dosen Unair Sebut Bisa Pengaruhi Sejarah Bangsa

7 hari lalu

Lagu Halo-halo Bandung yang dijiplak Malaysia. Youtube
Dugaan Plagiasi Lagu "Halo-Halo Bandung", Dosen Unair Sebut Bisa Pengaruhi Sejarah Bangsa

Dosen Unair mengatakan tindakan plagiasi terhadap lagu "Halo-Halo Bandung" merupakan suatu pelanggaran.


Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

7 hari lalu

Foto Hamdan Rizqi dan Syukron Rizqi mahasiswa FK UM Surabaya. Foto/um-surabaya.ac.id
Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

Sepasang kakak-adik kembar berhasil diterima di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.