Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Wali Kota Surabaya Sebut Tak Ada Paksaan Beli Seragam di Koperasi Sekolah

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memotong tumpeng saat Resepsi Hari Jadi ke-730 Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu 31 Mei 2023. Resepsi itu diisi dengan acara potong tumpeng, penampilan kesenian, peragaan busana serta pemberian penghargaan kepada sejumlah instansi serta warga berprestasi. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memotong tumpeng saat Resepsi Hari Jadi ke-730 Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu 31 Mei 2023. Resepsi itu diisi dengan acara potong tumpeng, penampilan kesenian, peragaan busana serta pemberian penghargaan kepada sejumlah instansi serta warga berprestasi. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Iklan

TEMPO.CO, JakartaWali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan tidak ada paksaan bagi para wali murid membeli seragam sekolah untuk anak-anaknya melalui koperasi sekolah.

"Tidak semua anak itu bisa membeli seragam ke luar, lebih cepat dari koperasi. Ya tidak apa-apa, itu lebih mempermudah, Tapi tidak ada paksaan membeli semuanya di koperasi," kata Wali Kota Eri dalam keterangannya di Surabaya, Minggu, 30 Juli 2023.

Meski koperasi sekolah diperbolehkan menjual seragam, lanjut dia, namun harganya tidak boleh lebih tinggi dari harga pasaran. Selain itu, itu, seragam yang dijual di koperasi sekolah kualitasnya harus baik.

Jika masih ada sekolah negeri di Kota Surabaya yang memaksa wali murid untuk membeli seragam di koperasi, Wali Kota Eri meminta warga untuk segera melapor, dan menyebutkan nama kepala dan sekolah  yang bersangkutan.,

"Kalau ada sampaikan ke saya, jangan hanya menyampaikan itu. Sebut SMP-nya di mana, kepala sekolahnya siapa. Karena di Dinas Pendidikan Surabaya juga ada 'hotline' untuk menyampaikan keluhan itu," kata Cak Eri panggilan akrabnya.

Cak Eri menegaskan, tidak ada biaya seragam yang mahal di Kota Surabaya, dan tidak ada harga seragam di koperasi sekolah yang melebihi harga di pasaran. Misalnya seragam batik, meskipun hanya tersedia di koperasi sekolah, harga jualnya juga tidak boleh melebihi harga seragam yang di jual di pasaran.

Ia juga menerangkan, tidak ada kewajiban bagi pelajar untuk mengganti seragam setiap setahun sekali. Siswa cukup hanya mengganti bed pada setiap kenaikan kelas.

Pada kesempatan ini, ia turut mengingatkan kepada seluruh sekolah SD-SMP di Surabaya, khususnya negeri untuk tidak menjual seragam di atas harga pasaran. Selain itu, ia juga meminta kepada seluruh sekolah untuk tidak mengganti seragam setiap setahun sekali.

Cak Eri juga meyakinkan bagi warga miskin di Surabaya untuk tidak perlu khawatir tak bisa membeli seragam sekolah, karena Pemkot Surabaya memberikan bantuan seragam, sepatu, dan tas.

Tak hanya itu, ia mengingatkan kepada warga Surabaya, jangan sampai ada yang berpura-pura menjadi keluarga miskin (gamis). Sebab, hal itu justru merugikan warga yang benar-benar kurang mampu dan membutuhkan bantuan dari pemerintah.

"Saya minta kepada warga Surabaya, yang tidak miskin jangan pura-pura miskin. Sekolah jangan pernah memberikan harga yang tidak masuk akal. Kalau ada yang diperlakukan seperti itu oleh sekolah, tolong orang tua sampaikan secara langsung ke saya atau masuk hotline dispendik. Kalau benar itu terjadi, saya pastikan kepala sekolahnya akan saya copot," ujarnya.

Baca juga: BCA Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kota Surabaya bagikan seragam sekolah gratis

Dinas Pendidikan Kota Surabaya di Provinsi Jawa Timur secara bertahap membagikan seragam sekolah gratis untuk pelajar dari keluarga tidak mampu yang duduk di kelas satu sekolah dasar dan kelas tujuh sekolah menengah pertama pada tahun ajaran 2023/2024.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Yusuf Masruh mengatakan bahwa seragam yang dibagikan kepada pelajar dari keluarga miskin dan rentan miskin di antaranya seragam merah-putih untuk siswa kelas satu sekolah dasar (SD) dan seragam biru-putih untuk siswa sekolah menengah pertama (SMP).

"Kemudian juga mereka dapat seragam pramuka dan seragam olahraga beserta kelengkapannya. Termasuk juga mereka mendapatkan sepatu dan tas," katanya sebagaimana dikutip dalam siaran pers pemerintah kota di Surabaya, Minggu.

Menurut dia, ada sekitar 4.000 siswa SD dan sekolah sederajat serta 7.000 siswa SMP dan sekolah sederajat yang mendapat bantuan berupa seragam sekolah gratis dari pemerintah kota.

Dia menyampaikan bahwa seragam sekolah beserta kelengkapannya dibagikan kepada pelajar dari keluarga miskin dan rentan miskin yang menempuh pendidikan di sekolah negeri maupun swasta.

"Jadi bantuan seragam sekolah gratis ini, supaya tidak membebani orang tua mereka. Jadi, siswa tinggal masuk dan belajar ke sekolah," katanya.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi sebelumnya menyampaikan bahwa koperasi sekolah diperbolehkan menjual seragam sekolah asalkan kualitasnya baik dan harganya tidak lebih mahal dari harga pasaran.

"Tidak semua anak itu bisa membeli seragam ke luar, lebih cepat dari koperasi. Ya tidak apa-apa, itu lebih mempermudah. Tapi, tidak ada paksaan membeli semuanya di koperasi," katanya.

Pilihan Editor: Ahli Keamanan Siber: Waspadai Penjualan Data myBCA di Breachforums

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menteri Teten: Industri Tanaman Hias Punya Nilai Ekonomi Cukup Kuat

6 hari lalu

Sambutan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Teten Masduki dalam acara Opening Ceremony Floriculture Indonesia International Expo (FLOII) 2023, di Hall 2 Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Kamis, 28 September 2023. TEMPO/Defara Dhanya
Menteri Teten: Industri Tanaman Hias Punya Nilai Ekonomi Cukup Kuat

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Teten Masduki mengklaim nilai ekonomi pada sektor tanaman hias cukup kuat.


Kemenkop UKM Pastikan Oktober RUU Perkoperasian Mulai Dibahas

8 hari lalu

Ilustrasi koperasi. kospinjasa.com
Kemenkop UKM Pastikan Oktober RUU Perkoperasian Mulai Dibahas

Kemenkop UKM memastikan Perubahan Ketiga Atas Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian akan dimulai Oktober.


Pasca-Banjir Libya, Wali Kota Derna Ditahan atas Kelalaian dan Salah Kelola

8 hari lalu

Warga  berjalan di samping rumah-rumah yang rusak pasca badai dahsyat dan hujan deras yang melanda negara itu, di Derna, Libya 13 September 2023. REUTERS/Esam Omran Al-Fetori
Pasca-Banjir Libya, Wali Kota Derna Ditahan atas Kelalaian dan Salah Kelola

Wali kota Derna dan pejabat lainnya ditahan setelah banjir Libya atas kecurigaan lalai yang berujung pada bendungan jebol.


Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Inspeksi Stadion Gelora Bung Tomo, Nilai Sudah Siap untuk Piala Dunia U-17 2023

15 hari lalu

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat inspeksi di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Senin, 18 September 2023. ANTARA/HO-Diskominfo Surabaya
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Inspeksi Stadion Gelora Bung Tomo, Nilai Sudah Siap untuk Piala Dunia U-17 2023

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memastikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya sudah siap 100 persen untuk pertandingan Piala Dunia U-17 2023.


Piala Dunia U-17: Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Pastikan Stadion Gelora Bung Tomo Siap 100 Persen

15 hari lalu

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat inspeksi di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Senin, 18 September 2023. ANTARA/HO-Diskominfo Surabaya
Piala Dunia U-17: Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Pastikan Stadion Gelora Bung Tomo Siap 100 Persen

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi ingin fasilitas-fasilitas di Stadion Gelora Bung Tomong disempurnakan lagi menjelang Piala Dunia U-17 2023.


Pemimpin Oposisi Korea Selatan Dirawat setelah Mogok Makan, Terancam Ditangkap

16 hari lalu

Lee Jae-myung, pemimpin Partai Demokrat Korea Selatan, berbicara pada rapat umum saat berkampanye untuk pemilihan presiden di Seoul, Korea Selatan, 8 Maret 2022. REUTERS
Pemimpin Oposisi Korea Selatan Dirawat setelah Mogok Makan, Terancam Ditangkap

Pemimpin oposisi utama Korea Selatan Lee Jae-myung dirawat di rumah sakit beberapa hari setelah melakukan mogok makan sebagai protes


Jurus Wali Kota Eri Cahyadi Kendalikan Inflasi Surabaya

18 hari lalu

Jurus Wali Kota Eri Cahyadi Kendalikan Inflasi Surabaya

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Surabaya berhasil menekan laju inflasi Surabaya pada Agustus 2023.


Proyek BTS 4G, Untungkan Koperasi Karyawan BAKTI Kominfo Hingga Rp 7,1 Miliar

22 hari lalu

Saksi yang dihadirkan bersiap memberikan keterangan untuk terdakwa kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur base transceiver station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung BAKTI Kominfo Anang Achmad Latif, Johnny G Plate dan Johan Suryanto pada sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Selasa, 5 September 2023. Sidang tersebut beragendakan mendegarkan keterangan sembilan saksi yang dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Proyek BTS 4G, Untungkan Koperasi Karyawan BAKTI Kominfo Hingga Rp 7,1 Miliar

Hakim heran 2 perusahaan malah memberi barang dari koperasi karyawan BAKTI Kominfo yang harganya jauh lebih mahal ketimbang dari distributor langsung.


KPK Tetapkan Wali Kota Bima Sebagai Tersangka Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa

35 hari lalu

Walikota Bima H. Muhammad Lutfi, SE
KPK Tetapkan Wali Kota Bima Sebagai Tersangka Korupsi Pengadaan Barang dan Jasa

KPK mulai menelisik dugaan korupsi yang menjerat politikus Golkar itu sejak 25 Juli 2023.


Selundupkan 90 Ton Kokain ke AS, Wali Kota Honduras Ditangkap

37 hari lalu

Wilmer Wood, Walikota Brus Laguna, setelah ditahan oleh angkatan bersenjata atas tuduhan perdagangan narkoba, di La Ceiba, Honduras dalam foto selebaran tak bertanggal yang dirilis 27 Agustus 2023. Kementerian Publik Honduras/Handout via REUTERS
Selundupkan 90 Ton Kokain ke AS, Wali Kota Honduras Ditangkap

Otoritas Honduras menangkap seorang wali kota atas tuduhan bekerja sama dengan kartel penyelundup narkotika menyelundupkan 90 ton kokain ke AS