Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Panitia SNPMB 2024: 1.200 Sekolah Tak Lengkapi Data PDSS, Ini Dampaknya

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Logo SNPMB.
Logo SNPMB.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua umum tim penanggung jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB 2024 Ganefri menekankan agar sekolah mengisi dan melengkapi data di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). "Ini untuk semua sekolah. Jadi, pengisian PDSS dilakukan oleh sekolah dan ini menjadi kata kunci bagi pendaftaran SNBP dan UTBK-SNBT 2024," katanya dalam konferensi pers peluncuran SNPMB 2024 di Jakarta pada Jumat, 8 Desember 2023.

Ganefri mengingatkan agar sekolah benar-benar menyelesaikan pengisian data. Jika sekolah lalai dalam memastikan hal ini maka para siswa yang akan dirugikan. Sekolah juga harus membuat akun SNPMB terlebih dahulu, jika belum ada. Bagi sekolah yang sudah memiliki akun, tak perlu membuat akun baru. Tak hanya sekolah, siswa juga harus mempunyai akun SNPMB. 

"Termasuk juga pendaftaran akun SNPMB untuk siswa. Tahun lalu, lebih 1.200 sekolah tidak melengkapi data PDSS secara penuh. Akhirnya dengan berbagai pertimbangan, kami terpaksa memberikan waktu kembali untuk melengkapi ini. Padahal, ini sudah disosialisasikan jauh-jauh hari," ujarnya.

Ia menyebut, kata kunci SNPMB ada pada kepala sekolah. Pengisian PDSS dilakukan oleh sekolah atau petugas sekolah yang ditunjuk oleh kepala sekolah. Kebenaran data yang diisi menjadi tanggung jawab kepala sekolah. Sekolah harus memastikan bahwa data sekolah sudah benar dan terverifikasi di Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Pendidikan.

Rektor Universitas Negeri Padang itu menambahkan, kadang-kadang ada kepala sekolah yang tidak benar-benar concern dengan SNPMB. "Setelah ternyata anak-anaknya tidak bisa mendaftar di SNBP, baru mereka ribut-ribut, mengadu ke dinas pendidikan. Mereka sampaikan 'kami sudah lengkap mendaftar, semuanya sudah kami isi.' Padahal kami ada datanya," tutur Ganefri.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketika dibuktikan dengan data yang terekam dalam sistem, banyak ditemukan bahwa ternyata sekolah belum memasukkan data dengan lengkap. "Ini semua berbasis sistem, jadi semua rekam jejak digitalnya ada. Misalnya 200 siswa dari sekolah yang berhak untuk ikut SNBP. Tetapi karena satu orang tidak finalisasi pendaftaran, akhirnya semuanya dirugikan dan itu cukup besar jumlahnya."

Pada dasarnya, fungsi PDSS adalah sebagai basis data yang berisikan rekam jejak kinerja sekolah dan nilai rapor siswa yang eligible untuk mendaftar. Termasuk juga pondok-pondok pesantren, harus melengkapi data di PDSS. Ganefri melanjutkan, PDSS akan mengakomodasi kurikulum nasional seperti KTSP 2006, Kurikulum 2013, serta Kurikulum Merdeka. "Sekolah yang tidak menggunakan kurikulum nasional tidak diperkenankan mendaftar di PDSS," tuturnya. 

Pendaftaran akun SNPMB sekolah dapat dilakukan mulai 8 Januari hingga 8 Februari 2024. Sedangkan pendaftaran akun SNPMB siswa pada rentang 8 Januari sampai 15 Februari 2024. Registrasi akun SNPMB dilakukan melalui portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Pilihan Editor: Catat Persyaratan Sekolah dan Siswa di SNBP 2024, Ada Sanksi Bila Curang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


UTBK SNBT 2024 Gelombang 2 Dimulai Besok, Berikut Jadwal Lengkapnya

4 jam lalu

Pelaksanaan tes UTBK SNBT peserta berkebutuhan khusus di UNY Kamis (2/5). Dok.istimewa
UTBK SNBT 2024 Gelombang 2 Dimulai Besok, Berikut Jadwal Lengkapnya

Pelaksanaan UTBK SNBT 2024 gelombang kedua dilaksanakan dalam 2 sesi.


Jadwal Seleksi Mandiri di 10 PTN Terbaik Indonesia

1 hari lalu

Sebanyak 2.886 Calon Mahasiswa Mengikuti Seleksi Mandiri Ujian Tulis Universitas Negeri Tidar. Tempo/Arimbihp
Jadwal Seleksi Mandiri di 10 PTN Terbaik Indonesia

Dengan persaingan ketat, proses penerimaan di perguruan tinggi negeri seringkali melibatkan berbagai tahapan seleksi, salah satunya seleksi mandiri.


Cerita Mahasiswa yang Patah Tulang Tetap Ikut UTBK di UPN Veteran Jakarta

2 hari lalu

Suasana UTBK SNBT 2024  di UPN Veteran Jawa Timur. Dok: UPN Veteran Jawa Timur.
Cerita Mahasiswa yang Patah Tulang Tetap Ikut UTBK di UPN Veteran Jakarta

Peserta yang datang dengan kendala akibat kecelakaan dibantu panitia hingga diantar ke tempat ujian di Pusat UTBK UPN Veteran Jakarta.


Catat, Jadwal Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024

2 hari lalu

Para peserta UTBK SNBT di UNS mengikuti ujian di Gedung TIK UNS Solo, Jawa Tengah, Selasa, 30 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Catat, Jadwal Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024

Para peserta UTBK SNBT 2024 tidak memiliki akses untuk melihat skor atau nilai UTBK mereka sebelum pengumuman resmi.


Jangan Lewatkan, Berikut Rincian Jadwal UTBK SNBT 2024 Gelombang 2

4 hari lalu

Para peserta UTBK SNBT di UNS mengikuti ujian di Gedung TIK UNS Solo, Jawa Tengah, Selasa, 30 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Jangan Lewatkan, Berikut Rincian Jadwal UTBK SNBT 2024 Gelombang 2

UTBK SNBT gelombang 2 dilaksanakan mulai 14 sampai 20 Mei 2024. Tes dilakukan dalam 2 gelombang, 14 hari dan 28 sesi. Dua sesi dilaksanakan tiap hari


Kapan Nilai UTBK SNBT 2024 Keluar? Simak Cara Cek Hasilnya

4 hari lalu

Pemantauan UTBK SNBT 2024 di UGM Yogyakarta Jumat 3 Mei 2024. Dok.istimewa
Kapan Nilai UTBK SNBT 2024 Keluar? Simak Cara Cek Hasilnya

Hasil UTBK SNBT akan diumumkan pada pertengahan Juni 2024.


546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

5 hari lalu

Tiga BUMN Peringati Hari Sumpah Pemuda di Kampus UPI
546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

UTBK gelombang kedua yang berlokasi di UPI di Bandung akan menggelar sebanyak 17 sesi.


Biaya Kuliah ITB 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

5 hari lalu

Aksi solidaritas mahasiswa ITB untuk Palestina, Kamis malam, 30 November 2023 di kampus. Dok KM-ITB
Biaya Kuliah ITB 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Biaya UKT dan IPI yang diusulkan ITB 2024 jalur SNBP, SNBT, SM-ITB, dan IUP


UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

5 hari lalu

Pemantauan UTBK SNBT 2024 di UGM Yogyakarta Jumat 3 Mei 2024. Dok.istimewa
UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

Rina Indiastuti mengatakan, secara keseluruhan pelaksanaan tes di setiap Pusat UTBK perguruan tinggi negeri berjalan dengan lancar dan baik


Biaya Kuliah Unnes 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

6 hari lalu

Ilustrasi Universitas Negeri Semarang (Unnes). unnes.ac.id
Biaya Kuliah Unnes 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri Unnes tahun akademik 2024