Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Oppo Reno 12 Series Dipastikan Meluncur di Indonesia, Begini Jadwal Rilisnya

image-gnews
Oppo Reno 12. ytechb.com
Oppo Reno 12. ytechb.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ponsel Oppo Reno 12 dan 12 Pro bakal tersedia untuk pasar Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Head of Public Relations Oppo Indonesia, Arga Simanjuntak, saat dikonfirmasi Tempo pada Kamis, 13 Juli 2024.

"Informasi terkait Oppo Reno 12 dan Oppo Reno 12 Pro akan meluncur di Indonesia memang benar. Untuk jadwalnya ditunggu saja, yang jelas akan dirilis setelah peluncuran global dimulai," kata Arga saat dihubungi. Ihwal peluncurannya di pasar global, Oppo sudah mengonfirmasi akan dimulai pada 18 Juni 2024 mendatang.

Walaupun telah membeberkan bahwa dua smartphone teranyar ini akan rilis untuk pasar Indonesia, Arga tidak merincikan detail spesifikasi dan harga yang dibanderol untuk mendapatkan perangkat ini. Dia meminta kepada seluruh pecinta Oppo untuk tetap sabar menunggu hingga momen peluncuran di Indonesia digelar.

"Untuk harga dan jadwal peluncurannya, kami belum bisa menyampaikannya. Ditunggu saja kabar selanjutnya. Pastinya Oppo Reno 12 dan Reno 12 Pro akan hadir dengan desain dan spesifikasi yang lebih unggul dibanding pendahulunya," ucap Arga.

Terkait spesifikasinya, laporan Gizmochina mengabarkan bahwa kedua ponsel ini memiliki layar Amoled FHD plus dengan refresh rate 120Hz berukuran 6,7 inci. Dukungan kecerahan layarnya mencapai 1.200 nits dan dilapisi oleh layar quar-curved. Kedua ponsel juga menjalankan sistem berbasis Android 14 berbasis ColorOS 14.1 yang didukung fitur pemindai sidik jari di dalam layar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada bagian mesinnya, Oppo Reno 12 dan 12 Pro ditenagai chipset Dimensity 7300 untuk versi global. Sedangkan untuk versi aslinya di model Cina memakai chipset Dimensity 8250 untuk Reno 12 dan Dimensity 9200 Plus untuk Reno 12 Pro. Kedua ponsel akan hadir dengan RAM LPDDR4x, penyimpanan UFS 3.1, RAM virtual 12 GB.

Reno 12 dan 12 Pro masing-masing akan memiliki kamera depan 32 MP dan 50 MP. Kedua ponsel akan memiliki sensor kamera utama berbasis Sony LYT-600 50 MP dengan dukungan optical stabilization image untuk videonya. Smartphone ini juga akan dibekali oleh fitur fotografi berbasis teknologi kecerdasan buatan dan layanan jaringan 5G.

Pilihan Editor: BMKG: Waspada Gelombang Tinggi 4 Meter di Perairan Bengkulu Hingga NTB

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Realme 12 4G Debut di Pakistan

2 jam lalu

Realme 12. Timesnow
Realme 12 4G Debut di Pakistan

Realme kembali masuk pasar ponsel Pakistan dengan merilis Realme 12+ dan Realme 12 4G


Penjualan Oppo A3 Pro 5G Dimulai, Punya AI Eraser dan Splash Touch untuk Tangan Basah

3 jam lalu

Bocoran Oppo A3 Pro 5G (@Onleaks x @Giznext)
Penjualan Oppo A3 Pro 5G Dimulai, Punya AI Eraser dan Splash Touch untuk Tangan Basah

Smartphone A Series terbaru Oppo ini mengusung desain yang ramping dengan ketebalan hanya 7.68 milimeter dan beratnya 186 gram.


Vivo T3 Lite Telah Diluncurkan di India

3 jam lalu

Vivo T2 (GSM Arena)
Vivo T3 Lite Telah Diluncurkan di India

Setelah peluncuran di India, penjualan Vivo T3 Lite perdana global produk ini akan dimulai pada 4 Juli 2024


Punya Pendingin Canggih, Ponsel Tecno Pova 6 Bisa Dipakai Main Free Fire Hingga 12 Jam

18 jam lalu

Ilustrasi Ponsel Tecno Pova 6 (Dok. Antara)
Punya Pendingin Canggih, Ponsel Tecno Pova 6 Bisa Dipakai Main Free Fire Hingga 12 Jam

Tecno menonjolkan kemampuan fitur pendingan canggih pada seri Pova terbaru, Pova 6. Mencegah gejala overheat ponsel ketika dipakai terus menerus.


Motorola Diam-diam Luncurkan Moto G85 5G di Eropa, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Logo Motorola. (motorola-fans.com)
Motorola Diam-diam Luncurkan Moto G85 5G di Eropa, Ini Spesifikasinya

Jeroan Moto G85 mengandalkan chipset Snapdragon 6s Gen 3 yang disokong RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal 512GB.


Moto S50 Neo Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Logo Motorola. (motorola-fans.com)
Moto S50 Neo Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

Dapur pacu Moto S50 Neo mengandalkan Snapdragon 6s Gen 3.


Rilis 28 Juni, Oppo A3 Pro Hadirkan Ketahanan Standar Militer

2 hari lalu

Bocoran Oppo A3 Pro 5G (@Onleaks x @Giznext)
Rilis 28 Juni, Oppo A3 Pro Hadirkan Ketahanan Standar Militer

Smartphone terbaru Oppo A3 Pro bakal meluncur di pasar Indonesia pada Jumat, 28 Juni 2024 mendatang.


Top 3 Tekno: Ransomware PDN di Antara Bocoran Vivo Y28s 5G dan Ponsel Paling Diminati

3 hari lalu

Ransomware serupa dengan malware yakni sebagai virus dan program jahat yang dapat mengambil alih perangkat. Kenali pengertian dan jenisnya. Foto: Canva
Top 3 Tekno: Ransomware PDN di Antara Bocoran Vivo Y28s 5G dan Ponsel Paling Diminati

Top 3 Tekno Berita Terkini diisi artikel bocoran terbaru Vivo Y28s 5G, pernyataan BSSN atas serangan ransomware ke PDN, dan survei ponsel terpopuler.


5 Rekomendasi HP OPPO Harga 2 Jutaan dengan RAM Besar

4 hari lalu

OPPO A78 (OPPO)
5 Rekomendasi HP OPPO Harga 2 Jutaan dengan RAM Besar

Ada beberapa rekomendasi HP OPPO dengan harga Rp2 jutaan yang bisa Anda jadikan referensi. Meski murah, tapi fiturnya cukup lengkap.


Survei Ponsel Paling Diminati Sepekan Terakhir, Samsung Galaxy A55 Ungguli iPhone 15 Pro Max

4 hari lalu

Samsung Galaxy A55 5G. Foto : Gsmarena
Survei Ponsel Paling Diminati Sepekan Terakhir, Samsung Galaxy A55 Ungguli iPhone 15 Pro Max

Ponsel Samsung Galaxy A55 menjadi primadona dan lebih populer dibanding Apple iPhone 15 Pro Max.