Tablet-Ponsel Dominasi Mega Bazaar Computer 2013

Reporter

Editor

Erwin prima

Rabu, 6 Maret 2013 16:00 WIB

Pengunjung menghadiri pameran FOCUS Jakarta Photo & Digital Imaging Expo 2013 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (6/3). TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Pameran komputer tahunan Mega Bazaar Computer 2013 masih akan didominasi oleh perangkat tablet, ponsel cerdas, layanan data, serta penjualan aksesori. Hal itu sesuai dengan tren penjualan gadget pada 2013.

Bambang Setiawan, Chief Operational Officer Dyandra Promosindo, mengatakan, dominasi tablet dan ponsel cerdas sesuai data yang ada dari berbagai lembaga, seperti lembaga survei IDC, Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia, dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia. "Dari data itu, hanya desktop yang mengalami penurunan," ujarnya di arena Mega Bazaar Computer, Jakarta Convention Center, Senayan, Rabu, 6 Maret 2013.

Mengutip data Yayasan Apkomindo, Bambang mengatakan, pasar konsumen tahun ini akan tetap diramaikan oleh penjualan tablet PC, yang diperkirakan mencapai angka 60 persen pada akhir tahun. Sedangkan menurut prediksi APJII, penetrasi pengguna Internet pada tahun 2013 akan naik 30 persen, atau menjadi 82 juta pengguna. "Pengguna diasumsikan akan bertambah menjadi 107 juta pada 2014 dan 139 juta atau 50 persen total populasi pada 2015," ujarnya.

Terkait perilaku penggunaan Internet di Indonesia, laporan MarkPlus Insight 2012 mengungkapkan bahwa 40 persen pengguna Internet di Indonesia, atau 24,2 juta orang, mengakses Internet lebih dari tiga jam setiap hari. Mayoritas pengguna Internet di Indonesia berada di rentang usia 15-35 tahun, dan 56,4 persen pengguna rela berjam-jam berselancar di Internet untuk mencari informasi dan penawaran terbaik untuk kebutuhannya.

Data itu juga didukung oleh fakta bahwa Indonesia adalah pengguna aktif media sosial dengan 44,6 juta pengguna Facebook, atau terbesar keempat di dunia, dan 19,5 juta pengguna Twitter. Di sisi lain, penggiat startup semakin banyak menjadikan Indonesia sebagai pasar kunci di Asia Tenggara.

Bambang menambahkan, Mega Bazaar Computer 2013 ini mengambil tema "Mega Giga Bazaar" sesuai dengan tren 2013, yang digadang-gadang akan menjadi tahun penuh inovasi di industri TI. Simak berita tekno lainnya di sini.

ERWIN ZACHRI

Berita lain
BlackBerry 10 Sasar Para Loyalis

Kerugian Akibat Kayu Haram Capai Rp 300 Triliun

100 Juta Hiu Terbunuh Setiap Tahunnya

Simpanse Betina Ternyata Lebih Agresif

Uni Eropa Aktifkan Larangan Impor Kayu Ilegal

Berita terkait

56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

43 hari lalu

56 Siswa SMK Ini Jalani Program Backpacker dari Sekolahnya ke 20 Negara

Selain mencari pengalaman dan ilmu di kampus-kampus tujuan, siswa santri ini juga membagikan ilmu dan pengetahuan di bidang teknologi informasi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tegas di Debat Capres Mau Bangun Pabrik Ponsel, Pengamat: TKDN-nya Saja

6 Februari 2024

Prabowo Tegas di Debat Capres Mau Bangun Pabrik Ponsel, Pengamat: TKDN-nya Saja

Barangkali tak dibayangkan Prabowo, pengamat telekomunikasi yang pernah bekerja di Jerman ini sebut bikin pabrik ponsel di Indonesia tidak mudah.

Baca Selengkapnya

Janji Capres Bangun Teknologi Informasi, Peneliti TII: Perlu Insentif dan Kebebasan Ekonomi

5 Februari 2024

Janji Capres Bangun Teknologi Informasi, Peneliti TII: Perlu Insentif dan Kebebasan Ekonomi

Pemerintah perlu menyediakan insentif untuk membangun dan memperkuat teknologi informasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tiga Capres soal Teknologi Informasi: Dari Bangun Pabrik hingga Penguatan SDM

5 Februari 2024

Tiga Capres soal Teknologi Informasi: Dari Bangun Pabrik hingga Penguatan SDM

Dalam debat kelima Ahad malam, tiga Capres menjelaskan pandangannya soal kedaulatan teknologi informasi.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Tunggakan Uang Kuliah di ITB, Prabowo Mau Tambah Dokter

5 Februari 2024

Top 3 Tekno: Tunggakan Uang Kuliah di ITB, Prabowo Mau Tambah Dokter

Berita dari ITB puncaki Top 3 Tekno terkini. Tapi yang mendominasi adalah berita dari debat capres yang bahas teknologi informasi dan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Teknologi Informasi di Debat Capres, Pakar di ITB Sebut 3 Tantangan Rezim Baru

4 Februari 2024

Teknologi Informasi di Debat Capres, Pakar di ITB Sebut 3 Tantangan Rezim Baru

Pakar teknologi informasi dari ITB mengatakan rezim baru perlu melakukan digitalisasi dan pencerdasan secara masif untuk transformasi Indonesia.

Baca Selengkapnya

BlackBerry Raup Untung dari Layanan Keamanan Siber

21 Desember 2023

BlackBerry Raup Untung dari Layanan Keamanan Siber

BlackBerry secara mengejutkan melaporkan laba kuartalan, didukung oleh tingginya permintaan layanan keamanan siber di tengah maraknya ancaman online.

Baca Selengkapnya

AI Dimanfaatkan 198 Startup Indonesia, Wamenkominfo: Gambaran Potensi ke Depan

8 Desember 2023

AI Dimanfaatkan 198 Startup Indonesia, Wamenkominfo: Gambaran Potensi ke Depan

Data Tracxn Technologies Limited yang mencatat hingga Juni 2023 ada 198 startup Indonesia yang memanfaatkan AI dalam penyediaan layanannya.

Baca Selengkapnya

Teknologi Diharapkan Bisa Jadi Alat Pengembangan Diri Guru dan Murid

18 November 2023

Teknologi Diharapkan Bisa Jadi Alat Pengembangan Diri Guru dan Murid

Pemerintah mengajak lebih banyak masyarakat menggunakan teknologi dalam proses belajar mengajar. Harapannya lebih banyak lahir talenta digital.

Baca Selengkapnya

Jurus Kemendikbud Tingkatkan Kompetensi Guru di Bidang TIK

10 Oktober 2023

Jurus Kemendikbud Tingkatkan Kompetensi Guru di Bidang TIK

Program PembaTIK diharapkan bisa meratakan kualitas pendidikan di Indonesia melalui kreativitas para guru dalam menyajikan sistem pembelajaran.

Baca Selengkapnya