Spesies Lalat Mini Ditemukan di Kosta Rika  

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Kamis, 25 April 2013 09:45 WIB

Tinkerbella nana, Lalat terkecil di dunia yang baru ditemukan dengan panjang 0,13mm. garis skala = 100 m. (sciencedaily.com/John T. Huber)

TEMPO.CO, Alajeula - Spesies baru lalat kecil telah ditemukan di Kosta Rika. Hewan bersayap halus yang pinggirannya seperti terpangkas ini dinamai seperti peri dalam kisah "Peter Pan".

Tinkerbella nana adalah sebutan bagi spesies baru ini. Ia adalah jenis tawon chalcid yang hampir semua bagiannya hidup parasit pada telur dan larva serangga lainnya. Ini adalah cara yang cukup mengerikan untuk hidup. Meski demikian, serangga lalat ini berguna bagi petani untuk mengendalikan hama jahat.

Banyak serangga lalat yang luar biasa kecil, termasuk Kikiki huna, spesies Hawaii yang tumbuh dengan panjang tubuh hanya 0,13 milimeter. Ini membuat mereka sulit ditemukan. Namun, para peneliti yang dipimpin oleh John Huber dari Natural Resources Kanada melakukan pencarian telur lalat kecil ini di serasah daun, tanah, dan tanaman di Alajeula.

Di sana, mereka menemukan spesimen T. nana yang berukuran panjang tidak lebih dari 250 mikrometer. Satu mikrometer setara dengan seperseribu milimeter.

Di bawah mikroskop, serangga mungil ini menunjukkan detail halus, bagian-bagian tubuhnya, sayap kurus yang berakhir pada pinggiran sayap mirip dengan rambut. Bentuk ini ternyata sangat membantu sayap serangga yang ultra kecil tersebut untuk mengurangi turbulensi dan gaya tarik ketika mereka terbang.

Para peneliti belum mengetahui bagaimana serangga kecil ini bisa melakukannya. Mereka mempublikasikan penemuan ini dalam jurnal penelitian Hymenoptera pada 24 April lalu.

LIVE SCIENCE | ISMI WAHID

Berita Lain:
Solusi Kaspersky untuk Mesin Virtual
Ditemukan, Gen Penunda Kehamilan
MoviMAX Ramaikan Pasar Tablet Makassar
Google dan Apple Berebut Beli Startup Ini
Mahasiswa Indonesia Borong Medali di Kontes Robot




Advertising
Advertising

Berita terkait

BRIN Berikan Nurtanio Award ke Ahli Penerbangan & Antariksa Profesor Harijono Djojodihardjo

26 November 2023

BRIN Berikan Nurtanio Award ke Ahli Penerbangan & Antariksa Profesor Harijono Djojodihardjo

BRIN memberikan penghargaan tertinggi kepada periset Indonesia yang berprestasi, dan kepada tokoh yang telah memberikan andil kemajuan iptek.

Baca Selengkapnya

Jokowi Dorong Generasi Muda Kuasai Iptek Dibarengi Budi Pekerti

19 Agustus 2023

Jokowi Dorong Generasi Muda Kuasai Iptek Dibarengi Budi Pekerti

Jokowi mendorong pelajar Muhammadiyah untuk memiliki kemampuan iptek dan juga budi pekerti yang baik

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap 3 Acuan Penting Menuju Visi Indonesia Emas 2045

15 Juni 2023

Jokowi Ungkap 3 Acuan Penting Menuju Visi Indonesia Emas 2045

Presiden Joko Widodo alias Jokowi membeberkan tiga hal penting yang menjadi acuan menuju visi Indonesia Emas 2045. Simak detailnya.

Baca Selengkapnya

Memahami Globalisasi serta Dampak Negatif dan Positifnya

10 Desember 2022

Memahami Globalisasi serta Dampak Negatif dan Positifnya

Dengan adanya globalisasi, segala aktivitas manusia semakin mudah. Namun lihat juga dampak negatif dan positifnya.

Baca Selengkapnya

Di Acara HUT PGRI, Jokowi Minta Guru Pastikan Anak Didik Kuasai Iptek dan Keterampilan Teknis

3 Desember 2022

Di Acara HUT PGRI, Jokowi Minta Guru Pastikan Anak Didik Kuasai Iptek dan Keterampilan Teknis

Jokowi meminta para guru memastikan anak didiknya menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi

Baca Selengkapnya

Siti Fauziah Dorong Mahasiswa Kuasai Iptek dan Lestarikan Budaya

25 November 2022

Siti Fauziah Dorong Mahasiswa Kuasai Iptek dan Lestarikan Budaya

MPR membuka pintu lebar-lebar kepada seluruh elemen bangsa termasuk para mahasiswa untuk berkunjung dan mendapatkan semua informasi.

Baca Selengkapnya

BRIN Anugerahkan Habibie Prize 2022 kepada Empat Ilmuwan

10 November 2022

BRIN Anugerahkan Habibie Prize 2022 kepada Empat Ilmuwan

Penghargaan Habibie Prize 2022 diberikan pada empat ilmuwan yang memberikan kontribusi di bidang iptek dan inovasi.

Baca Selengkapnya

Presiden Tegaskan Kedudukan Pancasila sebagai Paradigma Iptek

4 November 2022

Presiden Tegaskan Kedudukan Pancasila sebagai Paradigma Iptek

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) menyelenggarakan Symposium on State Ideology and International Conference on Digital Humanities 2022 di Institut Teknologi Bandung.

Baca Selengkapnya

Pemanfaatan Iptekin sebagai Penentu Arah Kebijakan Nasional

20 April 2022

Pemanfaatan Iptekin sebagai Penentu Arah Kebijakan Nasional

Ilmu pengetahuan, teknologi, dan inovasi (Iptekin) telah menjadi salah satu faktor utama bagi negara-negara maju dalam mempercepat program pembangunan nasional di berbagai sektor, terlebih pada sektor pembangunan ekonomi berbasis pengetahuan.

Baca Selengkapnya

Praktik Kebijakan Iptekin di Indonesia dan Malaysia

20 April 2022

Praktik Kebijakan Iptekin di Indonesia dan Malaysia

Praktik Kebijakan Iptekin di Indonesia dan Malaysia

Baca Selengkapnya