Menggali Inspirasi di Wallacea Week 2017

Reporter

Erwin Prima

Editor

Erwin Prima

Rabu, 18 Oktober 2017 12:16 WIB

Wallacea Week 2017 digelar di Perpustakaan Nasional mulai Senin, 16 Oktober 2017. Kredit: Kistin Septiyani

TEMPO.CO, Jakarta - Senyum tak pernah luruh dari wajah Harley B Sastha, saat ia bercerita soal Bidadari Halmahera (Semioptera Wallaci) yang fotonya terpajang di acara Wallacea Week 2017. Sesuai namanya, salah satu binatang temuan Alfred Russel Wallace ini memiliki bulu secantik bidadari.

Harley juga tak henti–hentinya mengungkapkan kekaguman pada sosok Wallace, tokoh yang melatarbelakangi acara di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia sejak hari Senin, 16 Oktober 2017 tersebut.

Baca: Wallacea Week 2017: Mencari Jejak Terbaru Alfred Russel Wallace

Kekaguman itulah yang mendorong Harley datang dari Bogor ke Jakarta seorang diri. Berbekal informasi dari seorang teman, dia menyempatkan hadir dalam acara yang berlangsung hingga tanggal 22 Oktober mendatang.

Bidadari Halmahera hanyalah satu dari sekian banyak foto yang terpajang di Wallacea Week 2017. Foto–foto koleksi The Wallacea Fondation memperlihatkan ragam fauna di jalur Wallacea, dari jenis primata, unggas hingga serangga. “Terlalu banyak hal luar biasa jika membicarakan Wallace,” ucap Harley kemarin.

Alfred Russel Wallace adalah seorang ilmuwan asal Inggris yang memiliki peranan penting dalam indentifikasi flora dan fauna di nusantara. Buku The Malay Archipelago menjadi saksi perjalanannya selama delapan tahun di nusantara.

Advertising
Advertising

Melalui buku yang diterbitkan tahun 1869 ini, Wallace mempublikasikan ratusan ribu flora dan fauna Nusantara. Dalam buku ini pula, Wallace menjelaskan ciri khusus yang dimiliki flora dan fauna di daerah Sulawesi, Nusa Tenggara, Kepulauan Maluku dan pulau–pulau kecil di sekitarnya, yang lebih dikenal dengan Jalur Wallacea.

Dalam penjelajahannya di Nusantara, Wallace menemukan gagasan tentang evolusi, yang saat ini lebih lekat dengan sosok Charles Darwin. Harley sangat menyayangkan karena tidak banyak orang mengetahui besarnya peran Wallace dalam teori Evolusi milik Darwin itu.

Dia berharap adanya acara semacam ini mampu meningkatkan kesadaran tentang pentingnya peran Wallace dalam dunia ilmu pengetahuan. “Sebagian besar orang hanya mengetahui jalur Wallacea tanpa mengenal siapa Wallace,” ucapnya.

“Wallace seharusnya menjadi inspirasi bagi masyarakat, terutama kita generasi muda, untuk tidak sekedar mendatangi tapi juga mengamati dan menemukan potensi baru negeri ini,” ucap Harley. “Kan bagus kalau nanti ada hewan atau tumbuhan yang namanya seperti orang Indonesia,” tambah Harley.

Acara Wallacea Week 2017 yang diselenggarakan oleh Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia (AIPI) ini menjelaskan secara rinci bagaimana kisah hidup Wallace, dari perjalanannya ke Brasil, gagasannya tentang evolusi, hingga terciptanya jalur Wallacea. Informasi itu dikemas dalam sebuah peta sejarah yang menyenangkan untuk dibaca.

KISTIN SEPTIYANI

Berita terkait

200 Tahun Alfred Russel Wallace: Kawasan Wallacea Sisakan Banyak Ilmu Pengetahuan

15 Agustus 2023

200 Tahun Alfred Russel Wallace: Kawasan Wallacea Sisakan Banyak Ilmu Pengetahuan

Perayaan 200 tahun Alfred Russel Wallace: kawasan Wallacea meninggalkan legasi ilmu pengetahuan.

Baca Selengkapnya

Bisa Cegah Anemia, Apa Saja Manfaat Gula Aren?

26 Oktober 2021

Bisa Cegah Anemia, Apa Saja Manfaat Gula Aren?

Gula aren yang disebut sebagai gula asli Indonesia ternyata memiliki banyak manfaat. Apa saja manfaatnya?

Baca Selengkapnya

Pulau Ternate Hidupkan Wisata Jejak Naturalis Wallace

7 November 2019

Pulau Ternate Hidupkan Wisata Jejak Naturalis Wallace

Pulau Ternate bukan hanya beraroma cengkeh dan rempah-rempah yang mengundang penjelajah Eropa. Ternate juga menyumbang pembentukan teori evolusi.

Baca Selengkapnya

Bantimurung Bergabung dalam Taman Warisan ASEAN

29 Oktober 2019

Bantimurung Bergabung dalam Taman Warisan ASEAN

Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, telah resmi ditetapkan sebagai ASEAN Heritage Park.

Baca Selengkapnya

Lebah Raksasa Wallace Ditemukan Lagi, Sempat Dikira Punah

24 Februari 2019

Lebah Raksasa Wallace Ditemukan Lagi, Sempat Dikira Punah

Lebah raksasa Wallace asal Maluku, yang dikabarkan sudah punah, berhasil ditemukan Clay Bolt.

Baca Selengkapnya

Pelajaran untuk Jurnalis dan Travel Blogger dari Tokoh Wallace

17 Oktober 2018

Pelajaran untuk Jurnalis dan Travel Blogger dari Tokoh Wallace

Ada beberapa pelajaran yang bisa diambil jurnalis dan travel blogger dari tokoh penjelajah Inggris, Alfred Russel Wallace.

Baca Selengkapnya

Ajak Anak Bermain dan Belajar di Wallacea Week 2017

21 Oktober 2017

Ajak Anak Bermain dan Belajar di Wallacea Week 2017

Wallacea Week 2017 hari Sabtu ditutup dengan acara diskusi bersama Tim Ekspedisi Taman Nasional Aketajawe-Lolobata.

Baca Selengkapnya

Wallacea Week 2017: Mencari Jejak Terbaru Alfred Russel Wallace

16 Oktober 2017

Wallacea Week 2017: Mencari Jejak Terbaru Alfred Russel Wallace

Alfred Russel Wallace, ilmuwan dari Inggris, memiliki arti penting untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya