Masalah UTBK 2019, Siswa dan Sekolah Belum Punya Nomor Identitas

Senin, 11 Maret 2019 06:58 WIB

Ilustrasi UTBK (ujian tulis berbasis komputer). TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mencatat masalah pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Calon peserta ada yang tidak bisa mendaftar karena belum punya nomor induk siswa dan sekolah.

Baca: Pendaftaran UTBK Lancar, 400 Ribu Orang Terdaftar
Baca: Proses Pendaftaran UTBK Lambat, Penyelenggara Minta Maaf

"Tanpa nomor induk kita tidak mendeteksi mereka siswa sekolah, nggak bisa daftar karena syaratnya itu," kata Budi Prasetyo Widyobroto, Ketua Pelaksana Eksekutif Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), Ahad, 10 Maret 2019.

Panitia sudah berkoordinasi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan juga Kementerian Agama. Kedua lembaga itu pihak yang berwenang mengeluarkan Nomor Induk Siswa Nasional dan Nomor Pokok Sekolah Nasional. Kementerian Agama menaungi sekolah-sekolah madrasah.

Sekolah lain oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kasus terbanyak terjadi pada siswa sekolah madrasah. Data jelasnya, kata Budi, di kementerian.

Menurut Budi, beberapa sekolah madrasah masih bermasalah. Pihak sekolah sudah mengetahui belum punya nomor pokok sekolah dan nomor induk siswanya.

Advertising
Advertising

Panitia menempuh dua jalur. "Jalan pertama kita sudah minta tolong dalam rapat, Kementerian Agama sanggup menyelesaikan secepatnya," kata Budi.

Jika sampai Senin pekan depan belum juga ada kemajuan, panitia akan menyampaikan masalah itu ke Direktur Jenderal Pendidikan Islam. Sementara sekolah dan siswa di bawah naungan Kemendikbud hampir semua punya nomor identitas.

Menurut Budi, sistem pendaftaran yang disiapkan panitia berfungsi membaca data itu dan secara otomatis mencocokkan data yang dimasukkan pendaftar. "Apakah betul siswa yang bersangkutan itu aktif atau (lulusan) tahun kemarin," ujarnya.

Kewajiban nomor identitas siswa dan sekolah itu, kata Budi, sudah disosialisasikan sejak Januari 2019.
Adapun masa pendaftaran UTBK gelombang pertama berlangsung 1-24 Maret 2019. Sejauh ini sudah 400 ribuan siswa di Indonesia yang mendaftar masuk perguruan tinggi negeri lewat jalur UTBK.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

10 Hal yang Perlu Dipersiapkan dalam Hadapi UTBK SNBT Gelombang 2

12 jam lalu

10 Hal yang Perlu Dipersiapkan dalam Hadapi UTBK SNBT Gelombang 2

Beberapa hal yang perlu dipersiapkan calon mahasiswa baru yang akan menghadapi UTBK SNBT di antaranya adalah peserta telah mendaftar akun SNPMB Siswa.

Baca Selengkapnya

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

1 hari lalu

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

Tak sedikit keluarga yang menemani peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

1 hari lalu

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

Institut Teknologi Sumatera (Itera) membuka peluang tes Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat hingga Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

1 hari lalu

Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

Isu sindikat joki kembali mewarnai pelaksanaan UTBK SNBT tahun ini. Berikut cara UPN Jatim dan UGM mencegahnya.

Baca Selengkapnya

Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

1 hari lalu

Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

Cara UPN Jatim tangkal joki UTBK.

Baca Selengkapnya

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

2 hari lalu

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

Universitas Jambi atau Unja menyediakan fasilitas ujian untuk UTBK sebanyak 16 laboratorium dan dilaksanakan dalam dua sesi setiap harinya.

Baca Selengkapnya

Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

2 hari lalu

Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

Pendaftaran seleksi mandiri Universitas Syiah Kuala atau USK dibuka hingga 20 Juni 2024 pukul 16:00 WIB.

Baca Selengkapnya

Kurang Teliti, Peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta Datang Sehari Lebih Cepat

2 hari lalu

Kurang Teliti, Peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta Datang Sehari Lebih Cepat

Begini cerita Muhammad Fajri Ilhamsyah, salah satu peserta UTBK SNBT 2024 di UPNVJ yang datang sehari lebih cepat dari jadwal ujiannya.

Baca Selengkapnya

Kampus Ini Buka Seleksi Mandiri Pakai Skor UTBK SNBT 2024 dan Tes di 5 Kota

2 hari lalu

Kampus Ini Buka Seleksi Mandiri Pakai Skor UTBK SNBT 2024 dan Tes di 5 Kota

UM membuka seleksi mandiri dengan memanfaatkan skor UTBK dan tes mandiri di Malang, Jakarta, Yogyakarta, Makasar dan Balikpapan.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

2 hari lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya