Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gempa, Pengumuman SBMPTN, Banjir di Bandung

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 12 Juni 2021 22:56 WIB

Ilustrasi gempa. geo.tv

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari ini, Sabtu 12 Juni 2021, bervariasi di antara artikel catatan gempa BMKG, jadwal pengumuman SBMPTN, dan peristiwa banjir berulang akibat tanggul sungai jebol di Bandung. Pemuncaknya adalah catatan BMKG yang menyebut dua gempa terjadi bersamaan di Pasaman, Sumatera Barat, dan Melonguane, Sulawesi Utara, pada Sabtu subuh.

Terpopuler kedua hari ini adalah artikel berisi jadwal LTMPT mengumumkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau UTBK SBMPTN 2021 pada Senin 14 Juni 2021. “Seleksi oleh masing-masing rektor sudah rampung dan siap diumumkan,” kata M. Nasih, Ketua LTMPT.

Tanggul sungai yang jebol lagi sehingga menyebabkan banjir terulang di Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mengisi tempat terakhir di Top 3 Tekno Berita Hari Ini. Pemicunya sama, hujan lebat.

Berikut Top 3 Tekno Berita Hari ini, Sabtu 12 Juni 2021, selengkapnya,

Advertising
Advertising

1. BMKG Catat Gempa Subuh Bersamaan di Pasaman dan Melonguane

Dua gempa terjadi tepat bersamaan di Pasaman, Sumatera Barat, dan Melonguane, Sulawesi Utara, pada Sabtu subuh, 12 Juni 2021, pukul 04.37 WIB. Kejadian kedua gempa dengan magnitudo masing-masing 4,9 dan 5,0 itu hanya berselisih detik.

Data BMKG menyebutkan gempa di Pasaman berpusat di darat, 25 kilometer arah barat daya kota kabupaten itu. Kedalamannya tergolong sangkal yakni 10 kilometer. Gempa ini dirasakan cukup kencang oleh sebagian warga di Sumatera Barat berdasarkan kesaksian mereka di akun twitter Info BMKG.

Pusat Gempa yang berada di darat 25 km barat daya Pasaman. Foto/Twitter/bmkg

Namun, BMKG dalam info yang dibagikannya hanya menyebut intensitas gempa itu terukur pada skala II (gempa lemah), bahkan I, MMI. Menurut BMKG, guncangan itu dirasakan di Padang Panjang, Bukittinggi, Pariaman, Padang, Lubuk Basung, dan Agam. "Magnitudo 4,9 tapi terasa kenceng banget min," kata seorang di antaranya, pemilik akun @Edy18870781.

2. Hasil SBMPTN 2021 Dibuka Senin, Cek Jam dan Lokasi Pengumuman

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi akan mengumumkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau UTBK SBMPTN 2021 pada Senin lusa. Akses pengumuman akan dibuka pada pukul 15.00 WIB. “Seleksi oleh masing-masing rektor sudah rampung dan siap diumumkan,” kata M. Nasih, Ketua LTMPT pada Sabtu 12 Juni 2021.

Pengumuman kelulusan SBMPTN akan dibuka serentak lewat laman utama https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id/. Selain itu panitia menautkannya pula ke laman miliki 29 perguruan tinggi negeri. “Yang akan mengakses minimal sejumlah peserta SBMPTN,” ujar Nasih.

Para peserta ujian saat mengikuti UTBK-SBMPTN 2021 di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, Senin, 12 April 2021. Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dilaksanakan dalam 2 gelombang yang pertama 12 April - 18 April 2021, dan yang kedua 26 April - 4 Mei 2021. TEMPO/M Taufan Rengganis

Jumlah pendaftar yang tercatat sebagai peserta SBMPTN 2021 menurut catatan LTMPT sekitar 700 ribu orang. Beberapa jam sebelum penutupan pendaftaran pada 2 April lalu, total terdata 775.810 peserta SBMPTN. Mereka terbagi dalam tiga kelompok ujian, yakni Saintek 336.056 orang atau 43,32 persen, Soshum 377.556 (48,67 %), dan Kelompok Campuran 62.198 (8,02%).

3. Tanggul Sungai Jebol Lagi, Banjir Kembali Menerjang Permukiman di Bandung

Banjir kembali merendam lokasi yang pernah diterjang banjir bandang di Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Banjir pada petang hari ini, Jumat 11 Juni 2021, disebabkan tanggul Sungai Cisungalah jebol di lokasi yang sama saat banjir bandang menyergap Selasa pekan lalu.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Bandung, Hendra Hidayat, mengatakan banjir pada hari ini terjadi sekitar pukul 18.06 WIB. "Jadi yang kemarin ditanggulangi dengan tanggul sementara dari karung itu jebol lagi, karungnya nggak kuat karena debit airnya lebih kencang," kata Hendra saat dihubungi di Bandung.

Banjir bandang kembali terjadi di Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 11 Juni 2021. ANTARA/HO-BPBD Kabupaten Bandung

Menurut Hendra, hujan terjadi sejak sore dengan intensitas tinggi. Tim relawan setempat bahkan diakunya telah mengantisipasi jebolnya tanggul sejak hujan lebat mulai turun. "Penjaga balai sudah bilang hati-hati, dalam dua jam kedepan katanya, sudah diberitahukan hati-hati, karena debit air sudah mulai besar," kata dia.

Berita terkait

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

3 jam lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah Indonesia dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

8 jam lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

9 jam lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

16 jam lalu

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

Garut dan sebagian wilayah di Jawa Barat kembali digoyang gempa pada Rabu malam, 1 Mei 2024. Buat Garut ini yang keempat kalinya sejak Sabtu lalu.

Baca Selengkapnya

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

23 jam lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

1 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

Cara BMKG Memantau Bahaya Tsunami Gunung Ruang yang Masih Berstatus Awas

1 hari lalu

Cara BMKG Memantau Bahaya Tsunami Gunung Ruang yang Masih Berstatus Awas

BMKG mengawasi kondisi muka air di sekitar pulau Gunung Ruang secara ketat. Antisipasi jika muncul tsunami akibat luruhan erups.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

1 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

1 hari lalu

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

BMKG mencatat kejadian gempa bumi dengan kekuatan M5,5 di wilayah Maluku Utara. Pusat gempa di laut, dipicu deformasi batuan Lempeng Laut Maluku.

Baca Selengkapnya

Korban Gempa Garut Belum Dapat Bantuan dari Pemda

2 hari lalu

Korban Gempa Garut Belum Dapat Bantuan dari Pemda

Korban gempa di Kabupaten Garut, Jawa Barat, belum mendapatkan bantuan, baik bantuan sosial pangan ataupun yang lainnya. Pemerintah daerah beralasan masih melakukan pendataan. Bantuan akan diberikan setelah verifikasi dan validasi data.

Baca Selengkapnya